Babinsa Taliwang Dampingi Tim Survei Lahan Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih Syariah Manemeng
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat, 06 Oktober 2025 — Dalam rangka mendukung upaya pengembangan ekonomi kerakyatan di wilayah binaannya, Babinsa Desa Manemeng, Koramil 01/Taliwang, Kodim 1628/Sumbawa Barat, Serda Muliadi, melaksanakan kegiatan pendampingan Tim Survei Lahan yang akan digunakan untuk pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Syariah Manemeng, bertempat di Desa Manemeng, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat.
Kegiatan yang berlangsung pada hari Kamis, 06 Oktober 2025 pukul 15.00 Wita tersebut turut dihadiri oleh Kasdim 1628/SB, Babinsa Manemeng, Kepala Desa Manemeng, serta Tim Survei Koperasi Desa Merah Putih.
Pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI terhadap program pemberdayaan ekonomi masyarakat desa melalui koperasi berbasis syariah. Dalam kesempatan itu, Babinsa memastikan proses survei berjalan aman, tertib, dan lancar serta memberikan dorongan moril kepada tim dan perangkat desa agar program tersebut dapat segera terealisasi.
Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh kebersamaan, mencerminkan sinergi antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mewujudkan kemajuan ekonomi di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar