Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil Nusa Penida Dampingi kegiatan Musdes Di Desa Kampung Toyepakeh

Babinsa Koramil Nusa Penida Dampingi kegiatan Musdes Di Desa Kampung Toyepakeh

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
  • comment 0 komentar
Klungkung,- Rapat Musyawarah Desa ( Musdes ) digelar  Badan Permusyawaratan Desa ( BPD ) Desa Kampung Toyepakeh, Kecamatan Nusa Penida, kabupaten Klungkung, Kamis ( 06/11/25 ).
Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Desa Kampung Toyapakeh tersebut turut dihadiri oleh  Perbekel Desa Kampung Toyapakeh beserta pendamping Desa Kecamatan Nusa Penida, BPD, LPM dan tokoh masyarakat Desa Kampung Toyapakeh yang didampingi langsung Babinsa Toyepakeh Sertu Nursam Muliadi bersama Bhabinkamtibmas.
Musyawarah Desa ( Musdes ) ini dilaksanakan dalam rangka penetapan program pembangunan prioritas desa tahun anggaran berikutnya serta sekaligu sebagai ajang musyawarah untuk menampung aspirasi masyarakat terkait kebutuhan infrastruktur dan fasilitas umum desa.
Adapun agenda dan pembahasan dalam Musdes kali ini meliputi pembangunan infrastruktur seperti jalan aspal tukad dan penentuan titik prioritas jalan yang akan dilakukan pengaspalan, pembahasan estimasi anggaran dan sumber pendanaan melalui Dana Desa dan  pembuatan got saluran air.
Disamping itu, dalam Musdes ini juga dilakukan pembahasan penanganan genangan air, penetapan titik rawan tergenang yang akan dibuatkan saluran air (got) serta perhitungan kebutuhan anggaran dan koordinasi teknis untuk tahap pelaksanaan.
Babinsa Kampung Toyepakeh Sertu Nursam Muliadi mengatakan bahwa hadir dalam kegiatan Musdes ini merupakan bentuk nyata sinergi dan dukungan dirinya terhadap program dan pembangunan desa.
Ini menjadi bagian dari Tupoksi dan pengabdian dirinya sebagai Babinsa dalam rangka mewujudkan desa yang semakin maju dan sejahtera kedepannya.
Secara umum, pelaksanaan Musdes dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar. Dirinya berharap adapun hasil yang telah disepakati dalam Musdes ini dapat dipertanggungjawabkan dan didukung oleh seluruh pihak agar dapat berjalan dengan optimal,”tutupnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Praka Umar Pimpin Komsos dan Pamwil, Warga Desa Pora Rasakan Rasa Aman

    Praka Umar Pimpin Komsos dan Pamwil, Warga Desa Pora Rasakan Rasa Aman

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Umar, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Pora, Kecamatan Wolojita, Kabupaten Ende, Minggu pagi pukul 09.00 Wita. Kegiatan berlangsung hingga pukul 10.00 Wita dengan kondisi aman dan lancar, meski cuaca mendung. Kegiatan ini bertujuan memantau keamanan wilayah sekaligus meningkatkan rasa aman dan nyaman […]

  • Lebih dari Sekadar Tugas, Yonif TP 834/WM Hadirkan Kasih dan Pengabdian untuk Korban Banjir Sawu

    Lebih dari Sekadar Tugas, Yonif TP 834/WM Hadirkan Kasih dan Pengabdian untuk Korban Banjir Sawu

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Mauponggo, Nageko- Jumat (13/9) Di tengah duka akibat banjir bandang yang melanda Desa Sawu, Kecamatan Mauponggo, prajurit Yonif Teritorial Pembangunan 834/WM hadir membawa secercah harapan. Tidak hanya mengevakuasi korban, mereka juga mendirikan dapur umum untuk menyediakan makanan hangat serta membuka layanan kesehatan gratis bagi warga. Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana, Yonif Teritorial Pembangunan […]

  • Babinsa Dorong Semangat Cinta Tanah Air Lewat Wasbang dan PBB

    Babinsa Dorong Semangat Cinta Tanah Air Lewat Wasbang dan PBB

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka meningkatkan pemahaman generasi muda terhadap nilai-nilai kebangsaan dan membentuk kedisiplinan sejak dini, Babinsa Desa Kempo dari Koramil 1614-02/Kempo melaksanakan kegiatan pembekalan materi dasar wawasan kebangsaan dan pelatihan peraturan baris-berbaris (PBB), Kamis (31/7/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan teritorial yang rutin dilaksanakan Babinsa untuk membentuk karakter generasi muda yang […]

  • Transit Singkat di Soe, Danpusenif TNI AD Lanjutkan Perjalanan ke Brigif 21/Komodo

    Transit Singkat di Soe, Danpusenif TNI AD Lanjutkan Perjalanan ke Brigif 21/Komodo

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Soe, 11 September 2025 – Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri (Danpusenif) TNI AD, Letjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., bersama rombongan melaksanakan transit di Makodim 1621/TTS, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Kamis (11/9/2025). Kedatangan jenderal bintang tiga ini disambut hangat dengan upacara adat Natoni dan pengalungan selendang oleh Dandim 1621/TTS Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos., beserta […]

  • Babinsa Dampingi SPPG Sosialisasi dan Pendataan Program MBG di Desa Tegallalang

    Babinsa Dampingi SPPG Sosialisasi dan Pendataan Program MBG di Desa Tegallalang

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Rabu (8/10/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang peningkatan gizi dan kesehatan pelajar, Babinsa Desa Tegallalang Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu I Gusti Arbajaya mendampingi Kepala SPPG Kecamatan Tegallalang Ida Ayu Vera Julyari dan perwakilan Kemitraan Ibu Wuri bersama perwakilan Yayasan Lalong Narang Peduli selaku mitra pelaksana program, dalam pelaksanaan sosialisasi serta pendataan […]

  • Hujan Deras Picu Banjir, Babinsa Turun Langsung

    Hujan Deras Picu Banjir, Babinsa Turun Langsung

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, pada Selasa siang hingga malam (13/1/2026), menyebabkan meluapnya air sungai dan laut di sejumlah dusun di Desa Buwun Mas dan Desa Persiapan Pengantap. Merespons kondisi tersebut, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Buwun Mas, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-06/Sekotong, Serka I Gusti Made […]

expand_less