Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko Gelar Karya Bakti Pembangunan Saluran Irigasi di Desa Fataatu

Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko Gelar Karya Bakti Pembangunan Saluran Irigasi di Desa Fataatu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Ende, — Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kodim 1602/Ende, Serda Fransiskus A. Moa, melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembangunan saluran irigasi sekaligus melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Fataatu, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende, Rabu (6/11/2025).

Kegiatan dimulai pukul 08.30 WITA dan berjalan hingga selesai dengan lancar, tertib, dan aman. Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat dalam pembangunan saluran irigasi sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Dalam kegiatan ini, Babinsa Serda Fransiskus A. Moa bersama Kelompok Tani Lande Kapa, yang diketuai Leonardus Wera, bergotong royong membangun saluran irigasi. Pekerjaan fisik ini meliputi pengerukan, pengerasan, dan pembersihan saluran agar air dapat mengalir dengan lancar.

Selain itu, Babinsa juga memantau perkembangan situasi keamanan di wilayah binaan, memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, serta menghimbau warga untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan, khususnya karena musim hujan telah tiba.

“Kegiatan gotong royong seperti ini penting, selain membangun saluran irigasi, juga mempererat hubungan TNI dan masyarakat. Kehadiran Babinsa memberi motivasi dan rasa aman bagi warga,” jelas Serda Fransiskus A. Moa.

Karya bakti pembangunan saluran irigasi ini menjadi bukti nyata peran Babinsa sebagai ujung tombak Satkowil TNI AD dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya mendampingi pekerjaan fisik, tetapi juga memberikan arahan dan dukungan moral kepada warga desa.

Ketua Kelompok Tani Lande Kapa, Leonardus Wera, mengapresiasi kehadiran Babinsa:

“Kami senang Babinsa hadir langsung mendampingi. Semangat gotong royong semakin terasa dan pembangunan saluran irigasi berjalan lancar,” ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di Desa Fataatu terpantau aman, tertib, dan kondusif. Babinsa bersama masyarakat menunjukkan kerja sama yang harmonis dalam membangun fasilitas irigasi, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh warga desa.

Kegiatan Karya Bakti, Komsos, dan Pamwil ini menegaskan bahwa TNI AD senantiasa hadir di tengah masyarakat, membantu kesulitan rakyat, dan memperkuat hubungan kemanunggalan TNI-Rakyat.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 01/Ba’a Tekankan Kebersihan dan Keamanan Saat Kerja Bakti

    Babinsa Koramil 01/Ba’a Tekankan Kebersihan dan Keamanan Saat Kerja Bakti

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 15 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Kelurahan Mokdale, Sertu David Bullen melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama masyarakat di lingkungan pemerintah Kelurahan Mokdale, Senin (15/9/2025) pagi. Kegiatan gotong royong tersebut berlangsung di rumah salah seorang warga, Yohanes Toulasik, mulai pukul 09.39 WITA. Pada kesempatan ini, Babinsa bersama masyarakat setempat bergotong royong melakukan pekerjaan […]

  • TNI Pastikan Rasa Aman Masyarakat Alor Pasca Isu Ajakan Perang Viral

    TNI Pastikan Rasa Aman Masyarakat Alor Pasca Isu Ajakan Perang Viral

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT — ALOR —, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kabupaten Alor, Kodim 1622/Alor melaksanakan patroli rutin pada Minggu, 21 September 2025. Patroli yang dimulai pukul 21:00 Wita ini dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1622/Alor bersama seluruh anggota, dengan menyusuri sejumlah titik rawan yang kerap menjadi lokasi perkelahian antar kampung. Rute […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Perkuat Sinergi dengan Masyarakat di Pasar Nangapanda

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Perkuat Sinergi dengan Masyarakat di Pasar Nangapanda

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di wilayah Kelurahan Ndorurea, tepatnya di depan Warukasu Pasar Nangapanda, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Senin pagi.   Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita hingga selesai dan dipimpin oleh Babinsa Kopda Faisal Idrus. Kegiatan ini bertujuan memantau keamanan wilayah serta memberikan rasa aman […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende Jaga Kondusifitas di Desa Sokoria
    NTT

    Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende Jaga Kondusifitas di Desa Sokoria

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Petrus Ghobe, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos), monitoring, dan pengamanan wilayah (pamwil) bersama masyarakat di Dusun Leledala, Desa Sokoria, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende, Rabu (6/8/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 11.00 Wita berlangsung hingga selesai ini bertujuan untuk memastikan kondisi keamanan dan situasi masyarakat di wilayah binaan tetap kondusif. Dalam […]

  • Melalui Pembinaan Wawasan Kebangsaan, Babinsa Dorong Generasi Muda SMA Negeri 1 Bangli Jadi Pelajar Berkarakter

    Melalui Pembinaan Wawasan Kebangsaan, Babinsa Dorong Generasi Muda SMA Negeri 1 Bangli Jadi Pelajar Berkarakter

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta membina semangat kebangsaan di kalangan generasi muda, Babinsa Kelurahan Kawan, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Sertu Wayan Budiarta bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Kawan melaksanakan kegiatan anjangsana dan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pengurus dan anggota OSIS serta siswa SMA Negeri 1 Bangli, yang berlokasi di Jl. Brigjen Ngurah […]

  • Babinsa Ba’a Dampingi Program Makanan Bergizi Gratis bagi Ribuan Pelajar Rote Ndao

    Babinsa Ba’a Dampingi Program Makanan Bergizi Gratis bagi Ribuan Pelajar Rote Ndao

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Senin 03 November 2025 — Dalam rangka mendukung peningkatan gizi dan kesehatan anak sekolah, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, melaksanakan pendampingan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang diselenggarakan oleh Satuan Pelayanan Makanan Bergizi Gratis di wilayah Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan ini dimulai pukul 07.00 WITA bertempat di Kompleks Perkantoran Ti’i […]

expand_less