Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Serka Hery Sujibto Ikuti Musdes Bahas Rencana Pembangunan Desa

Serka Hery Sujibto Ikuti Musdes Bahas Rencana Pembangunan Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Babinsa Oenoni II Koramil 1604-04/Amarasi, Serka Hery Sujibto menghadiri rapat Musyawarah Desa (Musdes) yang diselenggarakan di Kantor Desa Oenoni II, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang. Rapat tersebut membahas tiga agenda penting yakni penetapan APBDes Perubahan Tahun Anggaran 2025, penetapan RKPDes Tahun 2025, serta Musdes Khusus Koperasi Desa Merah Putih. Selasa (04/11/2025).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kadis Perindagkop Kabupaten Kupang, perwakilan Camat Amarasi, Kepala Desa Oenoni II beserta perangkatnya, lembaga adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, pengurus BUMDes dan Kopdes Merah Putih, serta perwakilan dari berbagai yayasan sosial dan pendidikan. Kehadiran para peserta ini mencerminkan semangat kebersamaan dalam merencanakan pembangunan desa yang transparan dan berkelanjutan.

Dalam kesempatan itu, Serka Hery Sujibto menyampaikan dukungannya terhadap setiap keputusan yang diambil melalui musyawarah mufakat. Ia menegaskan bahwa kehadiran Babinsa dalam forum Musdes merupakan wujud pendampingan TNI dalam memastikan jalannya pembangunan desa sesuai aturan dan kebutuhan masyarakat. “Kami selalu siap bersinergi dengan pemerintah desa demi kemajuan dan kesejahteraan warga,” ujarnya.

Rapat Musdes berlangsung dengan lancar dan penuh kekeluargaan. Semua pihak menyepakati hasil pembahasan dengan harapan agar program kerja yang telah ditetapkan dapat terlaksana tepat sasaran. Melalui kolaborasi antara pemerintah desa, masyarakat, dan Babinsa, Desa Oenoni II diharapkan terus berkembang menjadi desa yang mandiri, produktif, dan berdaya saing di wilayah Amarasi. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Maluk Hadiri Rapat Asosiasi Normalisasi Sungai Tahun 2025

    Babinsa Desa Maluk Hadiri Rapat Asosiasi Normalisasi Sungai Tahun 2025

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah terjadinya banjir di wilayah Desa Maluk, Babinsa Desa Maluk, Serda Efendi, menghadiri kegiatan Asosiasi Normalisasi Sungai yang bertempat di Dusun Oktaris, RT 11 RW 04, Desa Maluk, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (04/11/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program perencanaan […]

  • Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng: Kawal Roko Molas Poco, Semai Kebersamaan Abadi

    Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng: Kawal Roko Molas Poco, Semai Kebersamaan Abadi

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    RUTENG, MANGGARAI – Diiringi dentuman gendang yang menggema merdu, pertanda denyut kehidupan budaya Manggarai, Roko Molas Poco digelar dengan khidmat di Rumah Gendang Pau, Kelurahan Pau, Kecamatan Langke Rembong, pada Rabu, 20 November 2025. Sertu Haerul Anwar, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, hadir langsung, memastikan ritual sarat nilai leluhur ini berlangsung tanpa cela.   Kehadiran Babinsa dalam […]

  • Babinsa Desa Belancan Dampingi Pelaksanaan Posyandu Terpadu, Dukung Cegah Stunting

    Babinsa Desa Belancan Dampingi Pelaksanaan Posyandu Terpadu, Dukung Cegah Stunting

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Belancan, Koramil 1626-04/Kintamani, Kopda I Made Rida K.P mendampingi kegiatan Posyandu terpadu yang dilaksanakan di Gedung Posyandu Desa Belancan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Jumat (12/9/25) Kegiatan ini dihadiri oleh perangkat desa, tenaga kesehatan dari Puskesmas, serta kader posyandu. Adapun rangkaian kegiatan meliputi pengukuran tinggi badan, berat badan, lingkar kepala balita, pemeriksaan […]

  • Orientasi Medan, Dandim Loteng Trabas Wilayah Sesaot dan Karang Sidemen

    Orientasi Medan, Dandim Loteng Trabas Wilayah Sesaot dan Karang Sidemen

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Lombok Tengah  – Dalam rangka memperkuat penguasaan wilayah teritorial serta meningkatkan kesiapsiagaan prajurit di lapangan, Komandan Kodim 1620/Lombok Tengah, Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti melaksanakan kegiatan orientasi medan dengan menjelajahi jalur ekstrem di wilayah Sesaot dan Karang Sidemen, Sabtu (19/7/2025). Kegiatan yang dikemas dalam bentuk trabas motor trail tersebut diikuti sejumlah anggota Kodim 1620/Loteng. Selain menjadi […]

  • ‎Babinsa Desa Sabedo Wujudkan Kepedulian TNI Melalui Dukungan pada Turnamen Voli Antarwarga

    ‎Babinsa Desa Sabedo Wujudkan Kepedulian TNI Melalui Dukungan pada Turnamen Voli Antarwarga

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa — Babinsa Desa Sabedo, Kecamatan Utan, Serda I Komang Budi Astawa dari Koramil 1607-09/Utan menghadiri kegiatan penutupan Turnamen Voli Ball Kades Cup II yang berlangsung meriah di Lapangan Desa Sabedo pada Jumat malam, 7 November 2025. ‎ ‎Kegiatan olahraga tingkat desa tersebut diikuti oleh berbagai tim voli dari wilayah Kecamatan Utan dan sekitarnya, […]

  • Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Miobar Tekankan Pentingnya Keamanan Desa
    NTT

    Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Miobar Tekankan Pentingnya Keamanan Desa

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-KEFAMENANU, 19 November 2025 Babinsa Koramil 1618-02/Miobar, Kopda Maximus Busoin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Noetoko, Kecamatan Miomaffo Barat, Rabu (19/11/2025). Kegiatan yang dilakukan penuh keakraban dalam mempererat hubungan Babinsa dengan warga serta memberikan sejumlah imbauan penting terkait keamanan lingkungan. Dalam pertemuan yang berlangsung secara kekeluargaan ini, Kopda Maximus Busoin menekankan […]

expand_less