Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Polres Dompu Gelar Apel Siaga Bencana, Pastikan Kesiapan Personel dan Sarpras Hadapi Potensi Alam
NTB

Polres Dompu Gelar Apel Siaga Bencana, Pastikan Kesiapan Personel dan Sarpras Hadapi Potensi Alam

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB — Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam di wilayah Kabupaten Dompu, Polres Dompu menggelar Apel Siaga Bencana di Lapangan Apel Mapolres Dompu, Jalan Bhayangkara, Kelurahan Bada, Kecamatan Dompu, Rabu (5/11/2025) pukul 07.39 WITA. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Dompu AKBP Sodikin Fahrojin Nur, S.I.K. dan diikuti sekitar 80 peserta dari berbagai instansi terkait.

Apel ini turut dihadiri perwakilan Kodim 1614/Dompu, BPBD Kabupaten Dompu, Satpol PP, Rescue Dompu, serta seluruh perwira Polres Dompu. Pasukan apel terdiri dari personel TNI, Sat Brimob, Sat Samapta, Sat Lantas, BPBD, dan unsur lainnya yang tergabung dalam satuan siaga bencana.

Dalam amanatnya, Kapolres Dompu membacakan pesan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang menekankan pentingnya sinergitas seluruh elemen bangsa dalam menghadapi berbagai potensi bencana. Berdasarkan data BNPB hingga 19 Oktober 2025, telah tercatat 2.606 kejadian bencana alam di seluruh Indonesia yang menyebabkan ratusan korban jiwa dan kerusakan ribuan rumah serta fasilitas umum.

Kapolres Dompu menyampaikan bahwa apel ini menjadi momentum untuk memastikan kesiapan personel, sarana, dan prasarana seperti perahu karet, alat penyelamatan, dan logistik agar dapat digunakan kapan saja. Ia juga menegaskan pentingnya kecepatan dan ketepatan respons dalam setiap penanganan bencana demi melindungi masyarakat dan meminimalkan risiko korban.

Kegiatan apel berlangsung dengan khidmat dan lancar hingga pukul 08.12 WITA. Kapolres Dompu berharap kegiatan ini dapat memperkuat koordinasi antarinstansi serta meningkatkan kesadaran seluruh pihak dalam upaya mitigasi dan penanggulangan bencana, sebagai wujud nyata kehadiran negara dalam melindungi masyarakat.

(Pendim 1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tingkatkan Keamanan dan Kepercayaan Publik, Babinsa Lakukan Monitoring di Ende

    Tingkatkan Keamanan dan Kepercayaan Publik, Babinsa Lakukan Monitoring di Ende

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, Maurole – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjalankan tugas pembinaan teritorial, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Yudha Santoso, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Selasa (19/8). Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 08.00 WITA hingga selesai dan berjalan dengan aman, tertib, dan […]

  • Situasi Kondusif, KMP Ilelabalekan Sandar dan Berlayar Kembali dari Pelabuhan Pantai Baru

    Situasi Kondusif, KMP Ilelabalekan Sandar dan Berlayar Kembali dari Pelabuhan Pantai Baru

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan aktivitas bongkar muat kapal di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu (20/9/2025). Pada pukul 12.17 WITA, kapal feri KMP Ilelabalekan tiba dan sandar di Pelabuhan Pantai Baru untuk menurunkan muatan. Selama proses […]

  • Tingkatkan kemampuan Linmas, Babinsa Desa Tumbu latihkan PBB.

    Tingkatkan kemampuan Linmas, Babinsa Desa Tumbu latihkan PBB.

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 47
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Tumbu Koramil 1623-01/Karangasem Serma I Nyoman Arya Adi Putra memberikan pelatihan PBB kepada Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Tumbu, di GOR Serbaguna Tumbu Kaler Desa Tumbu Kec/Kab.Karangasem, pada Kamis (24/07/25). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Tumbu dan staf, Kabid Linmas Kab.Karangasem dan staf, Babinsa Desa Tumbu, Anggota Linmas Desa […]

  • TNI Hadir di Pelabuhan Poto Tano, Pengamanan Berjalan Aman dan Lancar

    TNI Hadir di Pelabuhan Poto Tano, Pengamanan Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 07 Januari 2026, mulai pukul 08.00 WITA oleh Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Lalu Nasrul Wijaya. Pengamanan difokuskan pada aktivitas penumpang […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Dampingi Kelompok Tani Cek Pengerjaan Saluran Irigasi di Desa Watumamba

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Dampingi Kelompok Tani Cek Pengerjaan Saluran Irigasi di Desa Watumamba

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya mendukung kesejahteraan masyarakat dan memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan Opla (Operasi Lapangan) pengecekan pengerjaan saluran irigasi bersama kelompok tani Sokonggonde, serta melakukan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Watumamba, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Senin (27/10/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini mencakup pengecekan dan […]

  • Kodim 1612/Manggarai Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pembangunan Irigasi di Desa Pinggang

    Kodim 1612/Manggarai Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pembangunan Irigasi di Desa Pinggang

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Manggarai, 5 November 2025 – Semangat gotong royong tampak jelas di Desa Pinggang, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai, saat anggota Kodim 1612/Manggarai bersama masyarakat setempat melaksanakan kegiatan pembangunan saluran irigasi Waelenteng dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126. Pembangunan saluran irigasi ini merupakan salah satu sasaran fisik program TMMD yang bertujuan untuk mendukung peningkatan hasil […]

expand_less