Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Sekongkang Dampingi Kunjungan BPS Kota Mataram dan Bima dalam Program Desa Cinta Statistik

Babinsa Sekongkang Dampingi Kunjungan BPS Kota Mataram dan Bima dalam Program Desa Cinta Statistik

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Sekongkang, Serda Syamsul Hadi, anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, turut berperan aktif mendampingi kegiatan kunjungan kerja Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Mataram dan BPS Kota Bima dalam rangka Knowledge Sharing Program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang digelar di Aula Kantor Desa Sekongkang Bawah, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat.
Selasa (04/11/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 13.30 WITA ini dihadiri oleh Camat Sekongkang Hj. Nurul Saspriahkdianti, S.P., M.P., Kepala Desa Sekongkang Bawah Sero Martono, S.AP., Kepala BPS Kota Mataram Muhammad Reza, M.AP., Kepala BPS Kota Bima Astuti, serta Kepala BPS Kabupaten Sumbawa Barat Ni Ketut Rahayu, S.T. beserta tim. Turut hadir pula staf kecamatan, perangkat desa, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD Sahibul Yamin, S.E., serta tokoh agama dan masyarakat setempat.

Sebagai aparat teritorial, Babinsa hadir untuk memastikan jalannya kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Serda Syamsul Hadi juga turut menjalin komunikasi dengan para tamu dan perangkat desa dalam mendukung suksesnya program pembangunan berbasis data yang dicanangkan BPS melalui Desa Cinta Statistik.

Dalam sambutannya, Camat Sekongkang menyampaikan apresiasi atas dukungan seluruh pihak, termasuk TNI melalui Babinsa, yang senantiasa mendukung setiap program pemerintah untuk kemajuan desa. “Sinergi ini menjadi kunci keberhasilan dalam membangun desa berbasis data dan kolaborasi,” ujarnya.

Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh antusiasme. Kehadiran Babinsa tidak hanya memastikan keamanan kegiatan, namun juga menjadi bentuk nyata dukungan TNI terhadap penguatan kapasitas desa menuju tata kelola pembangunan yang lebih akurat dan berkelanjutan.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 03/Ropang Perkuat Sinergi Kesehatan dalam Loka Karya Mini Lintas Sektor Orong Telu
    NTB

    Koramil 03/Ropang Perkuat Sinergi Kesehatan dalam Loka Karya Mini Lintas Sektor Orong Telu

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ‎Sumbawa, NTB — Koramil 1607-03/Ropang menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung upaya peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat melalui kehadiran Babinsa dalam kegiatan Loka Karya Mini Lintas Sektor UPT Puskesmas Orong Telu, yang berlangsung di Kantor Camat Orong Telu, Rabu (10/12/2025). ‎ ‎Kegiatan yang dihadiri sekitar 50 peserta ini melibatkan unsur pemerintah kecamatan, tenaga kesehatan, tokoh pendidikan, serta […]

  • Pererat Hubungan dengan Tokoh Masyarakat, Dandim Gianyar Kunjungi Bendesa Adat Sumita

    Pererat Hubungan dengan Tokoh Masyarakat, Dandim Gianyar Kunjungi Bendesa Adat Sumita

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Sumita, Selasa (7/10/2025) Dalam rangka menjalin dan mempererat tali silaturahmi dengan tokoh masyarakat, Komandan Kodim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P. melaksanakan kunjungan ke kediaman Bendesa Adat Sumita, Saudara I Nyoman Wira Sugiartha, yang berlokasi di Banjar Tengah, Desa Sumita, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kunjungan silaturahmi ini merupakan bentuk kepedulian dan upaya Dandim 1616/Gianyar […]

  • Babinsa Seloto Amankan Event Trabas JAS Jilid 3 di Desa Seloto, Rangkaikan dengan Baksos Pembangunan Masjid
    NTB

    Babinsa Seloto Amankan Event Trabas JAS Jilid 3 di Desa Seloto, Rangkaikan dengan Baksos Pembangunan Masjid

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Babinsa Desa Seloto Koramil 1628/Sekongkang, Serka Wildansyah, melaksanakan kegiatan pengamanan pada Event Trabas Jelajah Alam Sumbawa Barat Jilid 3 (JAS Jilid 3) yang berlangsung di Desa Seloto, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Minggu (16/11/2025). Event tahunan yang sekaligus dirangkaikan dengan bakti sosial pembangunan Masjid Baiturrahman Seloto ini diikuti sekitar 300 peserta […]

  • Koramil 1627-03/Batutua Dukung Ketahanan Pangan Lewat Produksi Pakan Ternak Lokal

    Koramil 1627-03/Batutua Dukung Ketahanan Pangan Lewat Produksi Pakan Ternak Lokal

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Edy Mollo, bersama Danramil dan rekan-rekan Babinsa lainnya, melaksanakan kegiatan penyiapan bahan untuk kebutuhan proses pembuatan pakan ternak. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 16 Oktober 2025, pukul 11.30 WITA, bertempat di rumah Serka Yandri Selano, Desa Nee, Kecamatan Lobalain, […]

  • Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Pantau Keamanan Aktivitas Kapal di Pelabuhan Ba’a

    Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Pantau Keamanan Aktivitas Kapal di Pelabuhan Ba’a

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas pelayaran di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, melaksanakan kegiatan pemantauan di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu (19/10/2025) pukul 10.50 Wita. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau secara langsung arus kedatangan kapal penumpang Expres Bahari 8E yang sandar […]

  • Babinsa Desa Mantun Dampingi dan Awasi Pelaksanaan Program KDKMP

    Babinsa Desa Mantun Dampingi dan Awasi Pelaksanaan Program KDKMP

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Mantun, Sertu Ahmad Yani, melaksanakan kegiatan pendampingan sekaligus pengawasan Program KDKMP di Desa Mantun, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Minggu, (21/12/2025). Kegiatan pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen TNI AD melalui peran Babinsa dalam mendukung dan mengawal program pemerintah desa agar berjalan sesuai dengan ketentuan serta tepat sasaran. […]

expand_less