Babinsa Koramil 1602-01 Ende Perkuat Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Paupire
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
- comment 0 komentar

Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma M. Zulkifli, melaksanakan kegiatan Pengawasan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 09.20 Wita hingga selesai, berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.
Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah dan menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, serta mempererat komunikasi antara Babinsa dan warga setempat. Selama kegiatan, Babinsa menghimbau warga agar selalu menjaga keamanan lingkungan, berhati-hati dalam beraktivitas di rumah maupun di luar rumah, dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan.
Kehadiran Babinsa mendapat sambutan positif dari warga Paupire. Mereka merasa didampingi dan diperhatikan oleh aparat TNI AD, yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memastikan keamanan dan kenyamanan lingkungan.
Serma M. Zulkifli menyampaikan bahwa kegiatan Pamwil dan Komsos merupakan tugas pokok Babinsa sebagai garda terdepan TNI AD, sekaligus wujud kemanunggalan TNI-Rakyat. Melalui kegiatan ini, Babinsa juga dapat mendengar aspirasi dan keluhan warga secara langsung, sehingga koordinasi dengan pihak terkait dapat segera dilakukan.
Kegiatan ini menegaskan komitmen TNI AD dalam menjaga ketertiban, keamanan, dan kesejahteraan masyarakat, serta membangun hubungan harmonis antara aparat dan warga.
(Pendim 1602/Ende)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar