Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa dan Warga Desa Sini Bangun Bak Resofer Demi Ketahanan Air

Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa dan Warga Desa Sini Bangun Bak Resofer Demi Ketahanan Air

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali tampak di Desa Sini, Kecamatan Amanuban Timur. Babinsa Koramil setempat bersama masyarakat bahu-membahu melaksanakan pekerjaan penggalian fondasi Bak Resofer, program bantuan dari Kodam IX/Udayana untuk mendukung ketahanan air bersih di wilayah pedesaan, Amanuban Timur, Senin (3/11/25).

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 WITA tersebut dipimpin oleh Serka Lukas Liu dan Sertu Desemblora Mauboy. Kedua Babinsa ini menggerakkan sekitar 20 warga bersama perangkat desa untuk bergotong royong menggali fondasi, menyiapkan lokasi pembangunan bak penampungan air (Resofer) yang nantinya akan menjadi sumber pasokan air bagi masyarakat setempat.

“Program ini sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan air bersih, apalagi saat musim kemarau,” ungkap salah satu warga yang ikut terlibat di lapangan.

Terpisah Dandim 1621/TTS Letkol Inf. Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos. menyampaikan apresiasinya atas semangat Babinsa dan masyarakat Desa Sini dalam mendukung pembangunan fasilitas air bersih tersebut.

“Program pembangunan Bak Resofer ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI AD melalui Kodam IX/Udayana untuk membantu masyarakat dalam penyediaan air bersih. Saya bangga melihat Babinsa bersama warga bergotong royong dengan penuh semangat. Inilah wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat yang sesungguhnya,” ujar Dandim.

Beliau menambahkan, Kodim 1621/TTS akan terus mendorong Babinsa di seluruh wilayah Kabupaten Timor Tengah Selatan agar aktif mendukung program-program pembangunan desa, khususnya yang berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh semangat kebersamaan, menjadi cerminan sinergi antara TNI dan rakyat dalam mendukung pembangunan di desa.(Pen1621)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1623/Karangasem turut hadir perayaan hari raya tumpek landep di Puri Agung Karangasem

    Dandim 1623/Karangasem turut hadir perayaan hari raya tumpek landep di Puri Agung Karangasem

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Komandan Kodim (Dandim) 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir menghadiri Perayaan Hari Raya Tumpek Landep bertempat di Puri Agung Karangasem, Jln. Sultan Agung, Link. Pekandelan, Kel/Kec/Kab. Karangasem pada Sabtu (20/09/25) Hari raya Tumpek Landep adalah hari raya umat Hindu di Bali yang dimaknai untuk menajamkan pikiran (landeping idep), memohon keselamatan, serta menyucikan benda-benda tajam […]

  • PC PMII Bima Jalin Silaturahmi dengan Dandim 1608/Bima, Bahas Isu Sosial dan Keamanan Daerah

    PC PMII Bima Jalin Silaturahmi dengan Dandim 1608/Bima, Bahas Isu Sosial dan Keamanan Daerah

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Kota Bima – Kunjungan silaturahmi Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Bima ke Markas Kodim 1608/Bima berlangsung pada Rabu, 17 Desember 2025. Kegiatan tersebut digelar di Ruang Kerja Dandim 1608/Bima, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, dan dihadiri sekitar 15 orang. Silaturahmi ini diterima langsung oleh Dandim 1608/Bima Letkol Arh […]

  • Kegiatan Komsos Babinsa Batutua Berjalan Lancar, Nelayan Diingatkan Tidak Melaut Saat Angin Kencang

    Kegiatan Komsos Babinsa Batutua Berjalan Lancar, Nelayan Diingatkan Tidak Melaut Saat Angin Kencang

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Senin, 17 November 2025 — Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serda Demsi Taek, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan di Desa Mbiulombo, Kecamatan Ndao Nuse. Kegiatan berlangsung pada pukul 10.40 WITA di rumah Bapak Morgan Ndun, yang merupakan salah satu tokoh masyarakat setempat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa memberikan arahan kepada warga binaan […]

  • TMMD 125 Disambut Hangat Tokoh Masyarakat Desa Batuan, Anak Agung Mayun: “Ini Bukti Negara Hadir”

    TMMD 125 Disambut Hangat Tokoh Masyarakat Desa Batuan, Anak Agung Mayun: “Ini Bukti Negara Hadir”

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Jumat (8/8/2025) – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, memasuki hari ke-16. Proyek pembangunan Jalan Usaha Tani yang menghubungkan Banjar Lantangidung dan Banjar Penida terus berlangsung dengan penuh semangat. Di balik keberhasilan TMMD ini, dukungan dari berbagai elemen masyarakat sangat terasa. Salah […]

  • ‎Koramil 1607-03/Ropang Dukung Percepatan Pencegahan Stunting di Kecamatan Lenangguar

    ‎Koramil 1607-03/Ropang Dukung Percepatan Pencegahan Stunting di Kecamatan Lenangguar

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa — Dalam rangka mendukung program pemerintah daerah dalam percepatan penurunan angka stunting, pada Selasa, 28 Oktober 2025, bertempat di Aula Kantor Kecamatan Lenangguar, telah dilaksanakan kegiatan Rembuk Stunting Kecamatan Lenangguar Tahun 2025 dengan tema “Melalui Konferensi Pencegahan Stunting, Kita Wujudkan Sumber Daya Manusia yang Unggul Menuju Indonesia Maju.” ‎ ‎Kegiatan tersebut dihadiri oleh […]

  • Jalan Sehat Bersama di Atambua, Satgas Yonif 741/GN Turut Serta Dalam Semarak HUT MA, Kejaksaan RI, Kementrian Agama dan PN Atambua

    Jalan Sehat Bersama di Atambua, Satgas Yonif 741/GN Turut Serta Dalam Semarak HUT MA, Kejaksaan RI, Kementrian Agama dan PN Atambua

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Belu – Satgas Yonif 741/GN hadiri acara car free day melalui olahraga jalan sehat bersama di Kejaksaan Negeri Atambua di Lapangan Umum Atambua, Kabupaten Belu. Sabtu (30/08/2025). Kegiatan jalan sehat dan olahraga bersama ini dalam rangka memperingati HUT Mahkamah Agung ke-80, HUT Kementrian Agama ke-80, Hari Lahir Kejaksaan RI ke-80, dan HUT Pengadilan Negeri Atambua […]

expand_less