Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Patroli Siskamling Skala Besar Koramil 1608-01/Rasanae Intensifkan Kamtibmas di Kota Bima.
NTB

Patroli Siskamling Skala Besar Koramil 1608-01/Rasanae Intensifkan Kamtibmas di Kota Bima.

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Kota Bima, udayanaupdata.com – Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling Skala Besar di wilayah teritorial Kota Bima, Sabtu (01/11/2025) malam. Kegiatan tersebut diawali dengan apel pengecekan personel di Makoramil Rasanae yang dipimpin langsung oleh Babinsa Panggi Serma Syafrudin. Patroli ini melibatkan 12 orang personel terdiri dari anggota Koramil 7 orang, Pemuda Panca Marga (PPM) 3 orang, dan 2 orang dari unsur Komponen Cadangan (Komcad).

Dalam arahannya, Serma Syafrudin menyampaikan bahwa pelaksanaan Siskamling tidak hanya menjadi tugas aparat keamanan, namun membutuhkan keterlibatan masyarakat. “Patroli malam ini bertujuan untuk mengajak seluruh elemen masyarakat kembali mengaktifkan ronda malam demi menjaga keamanan lingkungan, agar situasi kamtibmas tetap kondusif,” ujarnya.

Sasaran patroli gabungan tersebut meliputi Kelurahan Sambinae, Kelurahan Mande, dan Kelurahan Sadia. Selama pelaksanaan patroli, personel memberikan himbauan kepada kelompok pemuda yang masih melakukan aktivitas di luar rumah pada malam hari agar menjauhi narkoba dan minuman keras, karena berpotensi menimbulkan gangguan keamanan serta merugikan masa depan generasi muda. Selain itu, di wilayah tertentu juga diberikan edukasi kepada kelompok masyarakat yang rentan terhadap aktivitas ilegal agar menjaga ketertiban dan tidak melakukan tindakan yang meresahkan warga.

Pelaksanaan patroli berlangsung dengan pendekatan humanis dan komunikatif. Serma Syafrudin menegaskan bahwa setiap personel wajib mengedepankan etika dan sikap ramah dalam menyampaikan himbauan. “Kita hadir bukan untuk menghakimi, tetapi untuk mengingatkan dan membina, sehingga masyarakat merasa aman dan terlindungi,” tambahnya.

Patroli berakhir pada pukul 23.20 Wita dengan pelaksanaan apel konsolidasi di Makoramil 1608-01/Rasanae. Kegiatan berjalan aman, tertib, dan mendapat tanggapan positif dari masyarakat setempat yang berharap kegiatan serupa terus dilaksanakan secara rutin demi menjaga stabilitas keamanan di Kota Bima.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Malaipea Ingatkan Warga Selesaikan Masalah Tanpa Kekerasan

    Babinsa Malaipea Ingatkan Warga Selesaikan Masalah Tanpa Kekerasan

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Alor — Malaibel — Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah binaannya, Babinsa Desa Malaipea, Kecamatan Alor Selatan, Koptu Bima N. I. melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga. Kegiatan tersebut berlangsung pada Minggu, 19 Oktober 2025 pukul 09.04 Wita, bertempat di rumah Bapak Benya, salah satu warga Desa Malaipea. Melalui kegiatan Komsos ini, […]

  • Prajurit Kodim Klungkung Asah Kemampuan Beladiri Pencak Silat Militer

    Prajurit Kodim Klungkung Asah Kemampuan Beladiri Pencak Silat Militer

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mengasah dan meningkatkan kemampuan prajurit, khususnya dalam bela diri, Kodim 1610/Klungkung melaksanakan kegiatan latihan Pencak Silat Militer ( PSM ) di lapangan Makodim 1610/Klungkung pada Selasa ( 09/12/25 ). Kegiatan latihan yang dipimpin oleh Pasiops Kodim Klungkung Kapten Inf Ketut Joni beserta dua pelatih Serda Azar dan Praka Jaka ini menjadi salah […]

  • Babinsa Punti Bersama Warga Gelar Patroli Siskamling di Dusun Punti

    Babinsa Punti Bersama Warga Gelar Patroli Siskamling di Dusun Punti

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Donggo – Babinsa Desa Punti Koramil 1608-05/Soromandi, Serka Munir, melaksanakan kegiatan patroli Siskamling bersama warga binaan pada Minggu malam, 21 Desember 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Dusun Punti, Desa Punti, Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima, sebagai bentuk upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masyarakat. Sebelum melaksanakan patroli, Serka Munir terlebih dahulu tiba di Masjid Baburahman Dusun […]

  • Babinsa Semarapura Kangin Dan Kauh Bersama Warga Pasang Bendera Merah Putih Dengan

    Babinsa Semarapura Kangin Dan Kauh Bersama Warga Pasang Bendera Merah Putih Dengan

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Klungkung,- Momentum peringatan HUT Ke 80 Kemerdekaan Republik Indonesia semakin terasa di Kabupaten Klungkung. Nuansa merah putih tampak menyelimuti perkantoran, perkampungan hingga beberapa sudut kota. Kemeriahan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang tinggal menunggu hari inipun terasa di Kelurahan Semarapura Kangin dan Kauh, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung saat Babinsa bersama berbagai pihak di wilayah memasang berbagai […]

  • Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Ajak Warga Gotong Royong Dukung Akses Wisata Air Terjun Perpas

    Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Ajak Warga Gotong Royong Dukung Akses Wisata Air Terjun Perpas

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mendukung pengembangan destinasi wisata lokal, Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang bersama warga Desa Sekongkang Atas melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan akses jalan menuju air terjun Perpas, Sabtu (20/9/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut tidak hanya membersihkan jalur menuju lokasi wisata, tetapi juga melakukan pemasangan papan informasi dan penunjuk arah […]

  • Serda Faris Babinsa Kelurahan Jatibaru Ikuti Rapat Koordinasi Program Desa Berdaya NTB 2025
    NTB

    Serda Faris Babinsa Kelurahan Jatibaru Ikuti Rapat Koordinasi Program Desa Berdaya NTB 2025

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Bima _ Pada hari Rabu, tanggal 5 November 2025, Serda Faris selaku Babinsa Kelurahan Jatibaru turut menghadiri rapat koordinasi penting mengenai program Coaching dan Mentoring 20 Desa Berdaya yang diselenggarakan oleh Widyaiswara dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Tahun 2025. Rapat digelar di Aula Kantor Kelurahan Jatibaru dengan tujuan […]

expand_less