Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Danrem 163/Wira Satya Hadiri Acara Pisah Sambut Kajati Bali, Wujud Sinergi Antar Aparat Penegak Hukum dan TNI

Danrem 163/Wira Satya Hadiri Acara Pisah Sambut Kajati Bali, Wujud Sinergi Antar Aparat Penegak Hukum dan TNI

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Denpasar, Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida Idewa Agung Hadisaputra mendapingi Gubernur Bali menghadiri acara Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Bali yang digelar di Kantor Kejati Bali, Renon, Denpasar, pada Jumat (31/10) malam.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Bali I Nyoman Giri Prasta yang didampingi Ny Seniasih Giri Prasta, Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Dalam kesempatan itu, Gubernur Koster menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada I Ketut Sumedana, Kajati Bali periode sebelumnya, yang akan melanjutkan tugas di Sumatera Selatan.“Saya menyampaikan terima kasih kepada Pak Ketut Sumedana atas dedikasi dan kinerjanya selama bertugas di Bali. Kinerjanya sangat baik, penuh spiritualitas, dan mampu membangun komunikasi yang harmonis dengan pemerintah daerah. Promosi ke Sumatera Selatan adalah bentuk penghargaan atas prestasi tersebut. Astungkara, masyarakat dan alam Bali turut mendoakan agar beliau sukses di tempat tugas yang baru,” ujar Gubernur Koster.

Gubernur Koster juga memberikan sambutan hangat kepada Kajati Bali yang baru, Chatarina Muliana, yang mencatat sejarah sebagai perempuan pertama yang memimpin Kejaksaan Tinggi Bali. “Selamat datang kepada Ibu Kajati baru. Ini sejarah pertama kali Kejati Bali dipimpin oleh seorang wanita. Pengalaman Ibu selama 20 tahun di luar kejaksaan tentu menjadi modal berharga. Bali beruntung mendapat pemimpin dengan pengalaman luas dan kemampuan luar biasa,” ucap Koster.

Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida Idewa Agung Hadisaputra menyampaikan rasa terima kasih dan kepada I Ketut Sumedana (Kajati Bali periode sebelumnya) yang akan melanjutkan tugas di Sumatera Selatan, Serta mengucapkan selamat datang kepada Ibu Chatarina Muliana (Kajati baru) dilanjutkan menyerahkan cinderamata dalam prosesi Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Bali yang digelar di Kantor Kejati Bali.(Penrem163).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Yonif TP Siap Jadi Motor Pembangunan dan Ketahanan Pangan di Kabupaten Sumba Timur

    Yonif TP Siap Jadi Motor Pembangunan dan Ketahanan Pangan di Kabupaten Sumba Timur

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E mendampingi Irdam IX/Udayana Brigjen TNI Subagyo W.G meninjau lahan pembangunan Batalyon Infanteri Teritorial Pembangunan (Yonif TP) Luas lahan tersebut yang disiapkan kurang lebih 100 hektare di Desa Kadumbul, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, pada Sabtu (13/09/2025). Peninjauan lahan ini dipimpin langsung oleh […]

  • Babinsa Koramil Wolowaru Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Koanara

    Babinsa Koramil Wolowaru Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Koanara

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Haris Liga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Jumat (28/11/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini berlangsung hingga pukul 10.31 WITA dalam kondisi aman dan lancar dengan cuaca cerah. Kegiatan diawali dengan pemantauan keamanan wilayah guna mewujudkan kamtibmas di […]

  • Dekatkan Diri ke Masyarakat, Babinsa Ende Lakukan Komsos Sekaligus Kaji Kondisi Teritorial

    Dekatkan Diri ke Masyarakat, Babinsa Ende Lakukan Komsos Sekaligus Kaji Kondisi Teritorial

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Ende Timur, — Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan wilayah serta mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Pengumpulan Data Teritorial (PuldataTer) di Kelurahan Rewarangga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 10.00 Wita hingga selesai, dan difokuskan pada pemantauan kondisi sosial […]

  • Para Anggota TNI Sulung Koramil Dampingi Latihan Paskibra di Dua Kecamatan
    NTT

    Para Anggota TNI Sulung Koramil Dampingi Latihan Paskibra di Dua Kecamatan

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Sape Bima, 5 Agustus 2024 – Pada hari Selasa, tanggal 5 Agustus 2024, pelaksanaan pembinaan latihan Paskibra tingkat kecamatan di dua daerah yakni Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu berjalan dengan lancar, tertib, dan aman. Di Kecamatan Sape, sebanyak tiga anggota Koramil 1608-03/Sape yang dipimpin oleh Serma Binhamtoro melaksanakan pembinaan latihan Paskibra. Kegiatan tersebut dilaksanakan di […]

  • Babinsa Kodim 1627/RN Dampingi Rapat Pembagian BLT di Kantor Desa Tesabela

    Babinsa Kodim 1627/RN Dampingi Rapat Pembagian BLT di Kantor Desa Tesabela

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Dalam rangka mendukung kelancaran program pemerintah serta memastikan bantuan sosial tepat sasaran, Babinsa Desa Tesabela Koramil jajaran Kodim 1627/Rote Ndao, Koptu Mesak Foeh, menghadiri kegiatan rapat pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 13 Desember 2024, pukul 11.00 WITA, bertempat di Kantor Desa Tesabela, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. […]

  • Dandim 1608/Bima Hadiri Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-80 di Kabupaten Bima

    Dandim 1608/Bima Hadiri Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-80 di Kabupaten Bima

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Bima, 17 Agustus 2025 – Pemerintah Kabupaten Bima menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80. Acara berlangsung di halaman Kantor Bupati Bima dengan tema “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”. Upacara dimulai pukul 09.00 WITA dan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Bima, pejabat pemerintahan, TNI-Polri, pejabat BUMN, tokoh masyarakat, serta pelajar […]

expand_less