Babinsa Desa Seteluk Atas Dampingi Program Makan Sehat Bergizi di SDN 4 Seteluk
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Seteluk Atas Sertu A. Gani, melaksanakan pendampingan Program Makan Sehat Bergizi (MSG) di SDN 4 Seteluk, Desa Seteluk Atas, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Sabtu (01/11/2025).
Kegiatan berlangsung pukul 09.00 Wita dan berjalan tertib serta lancar. Para siswa menerima menu bergizi berupa roti, susu, telur, dan buah jeruk. Program MSG ini bertujuan mendukung peningkatan gizi peserta didik sekaligus mendorong kebiasaan makan sehat sejak usia dini.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap program pemerintah dalam peningkatan kualitas kesehatan dan pendidikan generasi muda, serta memastikan pelaksanaan program berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran.
(Pendim 1628/KSB).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar