Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Oeba Hadiri Sosialisasi Wolbachia Cegah Demam Berdarah

Babinsa Oeba Hadiri Sosialisasi Wolbachia Cegah Demam Berdarah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Kelurahan Oeba Koramil 1604-01/Kupang, Sertu Agustinus Herry Sentono menghadiri kegiatan Sosialisasi Wolbachia sebagai langkah pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) tingkat Kecamatan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, dengan melibatkan unsur pemerintah daerah, tenaga kesehatan, serta tokoh masyarakat setempat. Kamis (30/10/2025).

Sosialisasi Wolbachia ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai teknologi biologis baru dalam memerangi penyebaran nyamuk Aedes aegypti penyebab DBD. Melalui penyebaran nyamuk ber-Wolbachia, diharapkan angka kasus demam berdarah dapat ditekan secara signifikan tanpa merusak keseimbangan lingkungan. Program ini merupakan bagian dari inovasi nasional yang kini mulai diterapkan di berbagai daerah di Indonesia.

Babinsa Sertu Agustinus Herry Sentono menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan sosialisasi kesehatan merupakan bentuk dukungan nyata terhadap kesejahteraan masyarakat. “Kami selalu siap mendukung program pemerintah, termasuk upaya pencegahan penyakit menular seperti DBD. Edukasi kepada masyarakat sangat penting agar semua pihak dapat berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan,” ujarnya.

Sementara itu, pihak Kecamatan Kota Lama memberikan apresiasi atas kehadiran Babinsa yang selalu aktif dalam setiap kegiatan sosial dan kemasyarakatan. Dengan adanya kolaborasi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat, diharapkan program Wolbachia ini dapat berjalan sukses dan menjadi solusi efektif dalam menekan penyebaran demam berdarah di wilayah Kota Kupang. (Pendim1604)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim Belu Sambut Kunjungan Kerja Pangdam IX/Udayana Di Bandara AA Bere Tallo Atambua

    Dandim Belu Sambut Kunjungan Kerja Pangdam IX/Udayana Di Bandara AA Bere Tallo Atambua

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Komandan Kodim 1605/Belu Letkol Arh Andi Yunus, S.I.P menyambut kedatangan Panglima Kodam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto S.H., M.H beserta rombongan di Bandara A.A Bere Tallo Atambua, Kabupaten Belu, Jumat (31/10/2025). Kedatangan Pangdam IX/Udayana dengan didampingi Ibu Ketua Persit KCK Daerah IX Udayana Ibu Indah Widhianti juga disambut langsung oleh Danrem 161/WS Brigjen […]

  • Prajurit Berprestasi, Yonif TP 834/WM Mengharumkan Nama Satuan di IPSI Lombok Timur Championship 3

    Prajurit Berprestasi, Yonif TP 834/WM Mengharumkan Nama Satuan di IPSI Lombok Timur Championship 3

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sersan Dua I Nyoman Weda Antara Personel Yonif TP 834/WM Berhasil Menjuarai Event IPSI Lombok Timur Championship 3 dan Meraih Medali Perunggu Pada tanggal 29 Desember 2025, Sersan Dua I Nyoman Weda Antara, personel Yonif TP 834/WM, berhasil menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang IPSI Lombok Timur Championship 3. Kejuaraan pencak silat tersebut diikuti oleh atlet-atlet […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Awasi Pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Raterua

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Awasi Pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Raterua

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, – Pembangunan Koperasi Desa Koperasi Merah Putih (KDKMP) di Dusun Pu’umbara, Desa Raterua, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, terus menunjukkan perkembangan positif. Proyek ini mendapat pengawasan langsung dari Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pelda Mursalim Mandar, untuk memastikan pekerjaan berjalan aman dan sesuai rencana. Kegiatan pembangunan berlangsung pada Sabtu, 13 Desember 2025, mulai pukul 07.30 hingga […]

  • Anggota Koramil 01/ Ba’a Gotong Royong Bersama Warga Pembersihan Lingkungan

    Anggota Koramil 01/ Ba’a Gotong Royong Bersama Warga Pembersihan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Anggota Koramil 01/Ba’a Kodim 1627/Rote Ndao bersama warga Lekioen gotong royong bersihkan lingkungan dalam rangka menyambut HUT RI Ke-80 di Kelurahan Mokdale Kecamatan Lobalain Kabupaten Rote Ndao.Senin(11/8/25) Kegiatan tersebut dilakukan sebagai perwujudan kemitraan Anggota Koramil bersama Masyarakat melakukan karya bakti pembersihan rumput liar dan semak belukar yang tumbuh di pinggir jalan tersebut. […]

  • Wujud Kepercayaan, Warga Raihat Serahkan Dua Senjata Rakitan ke Pos Maubusa

    Wujud Kepercayaan, Warga Raihat Serahkan Dua Senjata Rakitan ke Pos Maubusa

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Belu, NTT – Dua warga Desa Asumanu, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, menyerahkan secara sukarela dua pucuk senjata api rakitan kepada personel Pos Maubusa Satgas Pamtas RI–RDTL Yonarmed 12/AY/2/2 Kostrad pada Rabu (12/11/2025) malam. Kedua warga tersebut, masing-masing BP (21) dan AB (19), datang langsung ke pos membawa senjata rakitan milik keluarga mereka sebagai bentuk kesadaran […]

  • Babinsa Dompu Ajak Warga Tertib Administrasi dan Budayakan Antri
    NTB

    Babinsa Dompu Ajak Warga Tertib Administrasi dan Budayakan Antri

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Dompu, NTB, udayanaupdata.com – Kamis (30/10/2025) pukul 09.55 WITA, Sertu Faruk, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan Sekretaris Lurah Monta Baru, staf, dan warga binaan. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara aparat TNI dengan masyarakat serta memastikan kelancaran pelayanan publik di tingkat kelurahan. Dalam kesempatan itu, Babinsa mengimbau warga untuk tertib dalam mengurus […]

expand_less