Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Empati Pimpinan, Letkol Kav Rizal Wijaya Kunjungi Anak Prajurit yang Derita Sakit Epilepsi

Wujud Empati Pimpinan, Letkol Kav Rizal Wijaya Kunjungi Anak Prajurit yang Derita Sakit Epilepsi

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Tulikup, Selasa (28/10/2025) Sebagai wujud kepedulian dan perhatian terhadap anggota beserta keluarganya, Komandan Kodim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P. didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXV Kodim 1616/Gianyar Ny. Fitroh Rizal Wijaya, melaksanakan kegiatan anjangsana dengan menjenguk I Komang Indra Saputra, anak dari Serda I Ketut Darmayasa, anggota Kodim 1616/Gianyar, yang tengah menderita sakit epilepsi di kediamannya, Banjar Roban, Desa Tulikup Kelod, Kecamatan/Kabupaten Gianyar.

Setibanya di kediaman keluarga Serda I Ketut Darmayasa, Dandim beserta rombongan disambut hangat oleh keluarga, kemudian melanjutkan dengan berbincang santai untuk mengetahui secara langsung kondisi kesehatan I Komang Indra Saputra (lahir di Maluku Tengah, 6 Desember 2012, usia 13 tahun). Dalam suasana penuh kekeluargaan, Dandim menyampaikan rasa empati dan dukungannya agar keluarga tetap sabar serta memberikan semangat kepada anak agar terus berjuang untuk sembuh.

Sebagai bentuk kepedulian, Dandim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P. menyerahkan tali asih kepada anak dari Serda I Ketut Darmayasa, seraya berharap bantuan tersebut dapat memberikan semangat dan manfaat bagi keluarga.

“Semoga adik Komang Indra segera diberi kesembuhan dan dapat kembali beraktivitas dengan sehat seperti sediakala,” ucap Dandim dengan penuh harapan.

Sementara itu, Serda I Ketut Darmayasa beserta istri menyampaikan rasa haru dan ucapan terima kasih atas perhatian serta kepedulian dari Dandim beserta ibu dan seluruh jajaran Kodim 1616/Gianyar.

“Kami sekeluarga sangat berterima kasih atas kepedulian Bapak Dandim dan Ibu. Ini menjadi dorongan moral yang luar biasa bagi kami,” ungkapnya dengan penuh rasa syukur.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen Kodim 1616/Gianyar dalam mempererat tali silaturahmi dan memperkokoh rasa kebersamaan serta kepedulian di lingkungan keluarga besar TNI AD.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Danramil 1616-04/Blahbatuh Kapten Inf I Wayan Sudana, Danramil 1616-01/Gianyar Kapten Inf Bambang Sutikno, Pasi Intel Kodim 1616/Gianyar Kapten Inf Karel A.P., Pasandi Kodim 1616/Gianyar Letda Cpl Made Murtono, serta Babinsa Desa Tulikup Serka I Wayan Suprapta.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serka Suhardin Kawal Distribusi Bantuan Pangan di Reok dan Reok Barat

    Serka Suhardin Kawal Distribusi Bantuan Pangan di Reok dan Reok Barat

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Manggarai, 17 Juli 2025 – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 1612-03/Reok Serka Suhardin turut serta dalam kegiatan pendampingan penyaluran bantuan pangan berupa beras (HANPANGAN) yang diselenggarakan di Gudang Bulog Kecamatan Reok, Jalan Reo-Kedindi, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur. Sebanyak 53.560 kilogram beras disalurkan kepada 2.678 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Reok, […]

  • Babinsa Desa Tambora Dampingi Warga Turunkan Pipa Jaringan Air Bersih

    Babinsa Desa Tambora Dampingi Warga Turunkan Pipa Jaringan Air Bersih

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pekat,NTB – Koramil 1614-05/Pekat terus menunjukkan perannya dalam mendukung pembangunan desa melalui kegiatan teritorial. Pada Selasa, 6 Januari 2026, Babinsa Desa Tambora, Serda Maman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaannya di Dusun Nusantara, Desa Tambora. Kegiatan tersebut difokuskan pada pendampingan dan bantuan langsung kepada warga dalam menurunkan pipa jaringan air bersih. Pipa tersebut […]

  • Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Donorkan Darah untuk Warga Rote Tengah

    Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Donorkan Darah untuk Warga Rote Tengah

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Pada hari Sabtu, tanggal 08 November 2025 pukul 09.45 Wita, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serka Gasper Eduard Kilimandu, melaksanakan kegiatan donor darah untuk membantu Bapak Bildat Amalo, warga Kelurahan Onatali, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut berlangsung di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ti’i Langga Ba’a dalam suasana tertib, aman, dan lancar. […]

  • Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa Laksanakan Patroli Keamanan di Pasar Soa

    Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa Laksanakan Patroli Keamanan di Pasar Soa

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ngada – Pada Senin (22/09/2025), Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Kopda Heronimus Tadi, melaksanakan kegiatan patroli dan monitoring keamanan di Pasar Soa, Kecamatan Soa, Kabupaten Ngada. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat di area pasar tetap kondusif. Dalam pelaksanaannya, Babinsa menyapa serta berinteraksi langsung dengan para pedagang dan masyarakat yang sedang melakukan aktivitas […]

  • Babinsa Sanding Bersama Aparat Terkait Amankan Upacara Pitra Yadnya di Desa Adat Sanding

    Babinsa Sanding Bersama Aparat Terkait Amankan Upacara Pitra Yadnya di Desa Adat Sanding

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Gianyar – Tampaksiring – Rabu (03/09/2025) suasana khidmat dan penuh kekhusyukan menyelimuti Desa Adat Sanding, Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, saat pelaksanaan upacara adat Pitra Yadnya (Pelebon/Ngaben) yang diikuti oleh ratusan warga masyarakat. Untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan adat tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, Babinsa Desa Sanding Koramil 1616-03/Tampaksiring, Kopda Komang Agus Brono Mas, […]

  • Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wujudkan Masyarakat Siangan Sehat

    Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wujudkan Masyarakat Siangan Sehat

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Gianyar – Siangan, Kamis (9/10/2025) Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Siangan Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Komang Kartawan bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Ketut Sudiksa turut memberikan pendampingan dan mendukung kelancaran pelaksanaan Posyandu Siklus Hidup di Bale Banjar Siladan, Desa Siangan, Kecamatan Gianyar. Kegiatan posyandu ini dipimpin oleh penanggung jawab dari Kader […]

expand_less