Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Serma Aminullah Ajak Warga Parado Kuta Perkuat Keamanan dan Hindari Narkoba

Serma Aminullah Ajak Warga Parado Kuta Perkuat Keamanan dan Hindari Narkoba

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Bima _ Pada Selasa, 28 Oktober 2025, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan teritorial patroli dan ronda malam di beberapa Desa binaan, termasuk Desa Parado Kuta, Tolouwi, Waro, dan Sondo. Kegiatan ini bertujuan memperkuat keamanan dan ketertiban lingkungan dengan melibatkan langsung warga dan tokoh masyarakat.

Serma Aminullah, Babinsa Desa Parado Kuta, mengajak warga bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta memberikan pemahaman khusus kepada anak muda agar menghindari tindakan negatif seperti perkelahian, penyalahgunaan narkoba, minuman keras, dan judi. Ia menekankan bahwa menjaga keamanan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya aparat.

Di Dusun Karamat, Desa Tolouwi, Sertu Rifaid melakukan ronda malam sambil menghimbau warga agar mengawasi anak-anaknya agar tidak begadang hingga larut malam. Ia juga mengajak partisipasi dalam Turnamen Danramil Monta Cup ke-2 yang kini telah di putaran ke-3.

Babinsa Desa Waro, Serda Saturnino Amaral, mengingatkan masyarakat terutama kaum muda untuk menjauhi senjata tajam, narkoba, dan minuman beralkohol. Ia menekankan pentingnya mendidik anak-anak dengan ilmu agama agar mereka terhindar dari dampak buruk pengaruh negatif zaman sekarang.

Sementara itu, Serma Sahlan Babinsa Desa Sondo mengajak kaum muda agar tidak melakukan balap liar atau keributan yang dapat mengganggu ketentraman lingkungan. Ia mengimbau untuk bersama-sama menjaga lingkungan dengan tidak melakukan hal-hal berbahaya seperti minuman keras dan obat terlarang.

Kegiatan patroli dan ronda malam yang dilaksanakan Babinsa Koramil 1608-07/Monta berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, memperkuat sinergi antara aparat dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Mediasi Kasus KDRT di Rote Ndao, Cegah Konflik Keluarga Semakin Meluas

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Mediasi Kasus KDRT di Rote Ndao, Cegah Konflik Keluarga Semakin Meluas

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Peran Babinsa sebagai ujung tombak satuan teritorial kembali terlihat nyata. Pada hari Selasa, 21 Oktober 2025, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, turut memediasi penyelesaian permasalahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang terjadi di wilayah Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan mediasi berlangsung dari pukul 17.50 hingga 21.00 WITA bertempat di rumah […]

  • Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Laksanakan Kontrol Ronda Malam di Desa Sorinomo

    Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Laksanakan Kontrol Ronda Malam di Desa Sorinomo

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Dompu,NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Babinsa Koramil 1614-05/Pekat melaksanakan kegiatan kontrol ronda malam di wilayah binaannya pada Minggu malam, 4 Januari 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Sertu Holil selaku Babinsa Desa Sorinomo. Ia menyambangi warga yang sedang melaksanakan ronda malam sekaligus berkumpul (kongkow-kongkow) di Dusun Ointala Atas. Pada kesempatan tersebut, […]

  • Babinsa Desa Mantun Dampingi dan Awasi Pelaksanaan Program KDKMP

    Babinsa Desa Mantun Dampingi dan Awasi Pelaksanaan Program KDKMP

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Mantun, Sertu Ahmad Yani, melaksanakan kegiatan pendampingan sekaligus pengawasan Program KDKMP di Desa Mantun, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Minggu, (21/12/2025). Kegiatan pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen TNI AD melalui peran Babinsa dalam mendukung dan mengawal program pemerintah desa agar berjalan sesuai dengan ketentuan serta tepat sasaran. […]

  • Wujudkan Kebersamaan, Kodim 1603/Sikka Gelar Komsos dengan Keluarga Besar TNI
    NTT

    Wujudkan Kebersamaan, Kodim 1603/Sikka Gelar Komsos dengan Keluarga Besar TNI

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Komando Distrik Militer (Kodim) 1603/Sikka menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Keluarga Besar TNI TA 2025, di Aula Makodim 1603/Sikka Jl. Jenderal Sudirman, Kel. Waioti, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka, Kamis(10/07/2025). Acara tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana S. Sos., dengan mengusung tema “Peran Keluarga Besar TNI dalam […]

  • Babinsa Allumang Apresiasi Panen Rumput Laut Berkualitas Tinggi

    Babinsa Allumang Apresiasi Panen Rumput Laut Berkualitas Tinggi

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Alor, 22 November 2025 — Babinsa Desa Allumang, Sertu Imran A. Kawali, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) dengan para petani rumput laut di Desa Allumang, Kecamatan Pantar Barat Laut, Kabupaten Alor. Kegiatan berlangsung pada pukul 08.30 hingga 09.30 WITA di lokasi budidaya rumput laut setempat.   Dalam kegiatan tersebut, Sertu Imran berdialog […]

  • Babinsa Oesena Teguhkan Peran TPKJMD Dalam Kesehatan Mental
    NTT

    Babinsa Oesena Teguhkan Peran TPKJMD Dalam Kesehatan Mental

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 95
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Oesena Koramil 1604-04/Amarasi, Serda Yornam T. Kase menghadiri kegiatan sosialisasi kesehatan mental bagi Team Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat Desa (TPKJMD) Oesena. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Yayasan Jaringan Peduli Masyarakat (JPM) melalui Program MATAHATI, bertempat di Aula Kantor Desa Oesena, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen TNI dalam […]

expand_less