Koramil 1609-05/Sukasada Dukung Program Nasional Peningkatan Gizi Anak Sekolah
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
- comment 0 komentar

Sukasada, 29 Oktober 2025 – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Panji Koramil 1609-05/Sukasada Kodim 1609/Buleleng, Pelda Komang Karia, bersama Bhabinkamtibmas Desa Panji menghadiri kegiatan sosialisasi Penerimaan Manfaat MBG (Makan Bergizi Gratis) yang dilaksanakan oleh Badan Gizi Nasional Kabupaten Buleleng, bertempat di TK Tunas Mekar dan SD Negeri 2 Panji, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng.
Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WITA ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan masyarakat, di antaranya:
Bapak Ketut Ngurah Arya Krisna, perwakilan Badan Gizi Nasional Kabupaten Buleleng beserta staf,
Perbekel Desa Panji, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Panji,
Kepala Sekolah SD Negeri 2 Panji,
Kepala Sekolah TK Tunas Mekar,
Sekretaris Desa Panji dan para
Orang tua siswa TK Tunas Mekar.
Dalam sosialisasi tersebut, pihak Badan Gizi Nasional memberikan penjelasan terkait program MBG sebagai bentuk kepedulian pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi anak-anak usia dini dan sekolah dasar. Program ini diharapkan mampu membantu mencegah stunting serta meningkatkan kesadaran orang tua akan pentingnya pemenuhan gizi seimbang bagi anak-anak mereka.
Babinsa Desa Panji, Pelda Komang Karia, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat bukan hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga mendukung program kesejahteraan masyarakat.
Kegiatan berlangsung dengan penuh antusiasme dari para orang tua murid yang hadir. Mereka mengikuti pemaparan materi serta berdiskusi aktif terkait manfaat dan cara penerapan gizi seimbang dalam kehidupan sehari-hari.
Sosialisasi berakhir pada pukul 13.00 WITA, berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Pihak sekolah serta aparat desa mengapresiasi kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang turut memotivasi masyarakat untuk berperan aktif mendukung program pemerintah.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar