Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait, Babinsa Ende Amankan Kedatangan Kapal di Pelabuhan IPPI

Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait, Babinsa Ende Amankan Kedatangan Kapal di Pelabuhan IPPI

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Jakaria Ahmad, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (komsos), dan pengamanan wilayah (pamwil) di area Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, pada Senin malam (27/10/2025).

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka pengamanan dan pemantauan kedatangan Kapal Laut Darma Rucitra VIII yang bersandar di Pelabuhan IPPI pada pukul 19.00 WITA. Kapal tersebut dijadwalkan berangkat kembali menuju Pelabuhan Surabaya pada Selasa dini hari (28/10/2025) pukul 01.00 WITA.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut berkoordinasi dengan berbagai instansi terkait, antara lain personel TNI AL Ende, anggota KP3 Laut Polres Ende, KSOP Ende, Karantina, KKP Kabupaten Ende, Pelindo Ende, serta staf kapal Darma Rucitra.

Sertu Jakaria Ahmad menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban di area pelabuhan tetap kondusif, sekaligus melakukan pengawasan terhadap arus penumpang dan barang yang keluar-masuk melalui jalur laut.

“Sebagai Babinsa, kami selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya di wilayah binaan, untuk membantu menjaga keamanan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kegiatan seperti ini juga menjadi bagian dari upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Sertu Jakaria.

Kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar hingga kapal diberangkatkan kembali. Kehadiran Babinsa di lapangan diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap stabilitas keamanan di wilayah pesisir Kabupaten Ende.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semangat Kebersamaan: Jalan Dusun Sedayu Kini Lebih Bersih dan Nyaman

    Semangat Kebersamaan: Jalan Dusun Sedayu Kini Lebih Bersih dan Nyaman

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Semangat kebersamaan kembali ditunjukkan warga Desa Kediri Selatan. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kediri Selatan, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung bersama Camat Kediri Iswarta Mahmuludin, M.Pd., perangkat desa, serta masyarakat bergotong royong membersihkan sepanjang Jalan Dusun Sedayu Selatan, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat, Sabtu (23/8/2025). Gotong royong ini menjadi bukti nyata kepedulian […]

  • Kodim Klungkung Gelar Upacara Militer Perabuan Jenazah Almarhum  Wayan Lanus

    Kodim Klungkung Gelar Upacara Militer Perabuan Jenazah Almarhum Wayan Lanus

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Klungkung,- Ditandai dengan tembakan salvo, Krematorium Punduk Dawa Desa Pesinggahan Kecamatan Dawan Kabupaten Klungkung menjadi saksi penghormatan terakhir bagi sang veteran pejuang Kemerdekaan Republik Indonesia almarhum I Wayan Lanus,Senin ( 04/08/25 ). Melalui upacara militer, perabuan jenazah almarhum yang meninggal dunia pada hari Rabu 30 Juli 2025 di RSUD Sanjiwani Kabupaten Gianyar karena sakit diselenggarakan […]

  • Babinsa Desa Tamekan Hadiri Acara Ratob dan Bagontong dalam Rangka Pesona Tamekan 2025

    Babinsa Desa Tamekan Hadiri Acara Ratob dan Bagontong dalam Rangka Pesona Tamekan 2025

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Babinsa Desa Tamekan Sertu Zulkifli, menghadiri kegiatan Ratob dan Bagontong yang menjadi rangkaian acara Pesona Tamekan 2025, bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Tamekan, Rabu (08/10/2025) malam. Kegiatan yang digelar dalam rangka peringatan Hari Lahir Desa Tamekan ke-13 tersebut berlangsung meriah dengan diikuti oleh 18 desa dari Kabupaten […]

  • Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Dukung Pengelolaan Sampah di TPA Kelurahan Tadong

    Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Dukung Pengelolaan Sampah di TPA Kelurahan Tadong

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Manggarai, 4 Agustus 2025 — Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Serda Puja Andrian bersama satu anggota lainnya mengikuti kegiatan pembakaran sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kelurahan Tadong, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mendukung program pengelolaan sampah yang digagas oleh Pemerintah Kabupaten Manggarai. Kegiatan yang berlangsung pada […]

  • Hari ke-20 TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Satgas Genjot Pengecoran Sayap Bendungan Panondiwal

    Hari ke-20 TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Satgas Genjot Pengecoran Sayap Bendungan Panondiwal

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ngada-Desa Benteng Tawa, 28 Oktober 2025 — Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menggenjot pelaksanaan kegiatan fisik di lokasi sasaran utama, yaitu rehab dan rehabilitasi Bendungan Panondiwal yang berada di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Pada pelaksanaan hari ini, kegiatan difokuskan pada pengecoran sayap bendungan yang merupakan bagian […]

  • Babinsa Karera Jalin Komsos dengan Pedagang Pasar Tradisional Jangga Mangu

    Babinsa Karera Jalin Komsos dengan Pedagang Pasar Tradisional Jangga Mangu

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 06/Karera, Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Dominggus Lay melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan para pedagang di Pasar Tradisional Jangga Mangu, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (04/12/2025). Kegiatan Komsos tersebut dilakukan sebagai upaya mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, khususnya para pedagang pasar yang setiap hari menjalankan aktivitas ekonomi […]

expand_less