Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97, Dandim Ajak Generasi Muda Terus Bergerak dan Bersatu

Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97, Dandim Ajak Generasi Muda Terus Bergerak dan Bersatu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025,
yang mengusung tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” , Kodim 1628/Sumbawa Barat melaksanakan upacara bendera yang berlangsung khidmat di Lapangan Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jalan Labuhan Balat No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (28/10/2025) pukul 07.30 Wita.

Bertindak selaku Inspektur Upacara, Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan, dengan Komandan Upacara dari unsur perwira Kodim. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kasdim 1628/Sumbawa Barat Mayor Cba Agus, S.H., para Danramil jajaran, para Pasi Kodim, Danunit Intel, serta seluruh anggota Kodim 1628/Sumbawa Barat.

Dalam amanatnya, Dandim  1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan menyampaikan pesan reflektif kepada seluruh peserta upacara, menekankan pentingnya peran generasi muda dalam melanjutkan semangat Sumpah Pemuda di era modern.

“Ikrar yang diucapkan pada 28 Oktober 1928 bukan sekadar kata-kata, melainkan semangat yang mengikat seluruh anak bangsa dalam satu tekad. Pemuda dan pemudi Indonesia harus terus bergerak, berkarya, serta berinovasi demi mewujudkan Indonesia yang lebih maju,” ujar Dandim dalam amanatnya.

Beliau juga mengajak seluruh generasi muda untuk memanfaatkan kemajuan teknologi secara positif, menjadi pelaku perubahan, serta tetap menjaga semangat persatuan dan kesatuan bangsa di tengah keberagaman.

“Gunakan kecanggihan teknologi untuk membangun, bukan meruntuhkan. Jadilah pemuda yang adaptif, kreatif, dan berintegritas. Mari kita lanjutkan cita-cita luhur para pendahulu bangsa dengan langkah nyata dari lingkungan masing-masing,” tegasnya.

Upacara berlangsung dengan rangkaian kegiatan sesuai protap militer, mulai dari pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Pancasila, pembukaan UUD 1945, pembacaan keputusan Kongres Pemuda 1928, hingga menyanyikan lagu-lagu perjuangan seperti Satu Nusa Satu Bangsa dan Bangun Pemudi Pemuda.

Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa dan penghormatan pasukan, yang menandai selesainya upacara pada pukul 08.00 Wita dengan tertib, aman, dan lancar.

Melalui momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, Kodim 1628/Sumbawa Barat di bawah kepemimpinan Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan terus meneguhkan komitmennya untuk menjadi pelopor dalam menumbuhkan semangat nasionalisme di kalangan pemuda serta mempererat sinergi TNI dengan masyarakat.

“Semangat Sumpah Pemuda harus menjadi motivasi bagi kita semua, terutama generasi muda di Sumbawa Barat, untuk terus berkontribusi nyata dalam pembangunan bangsa. Kodim 1628/Sumbawa Barat akan selalu hadir mendukung setiap gerak langkah positif pemuda demi kemajuan daerah dan Indonesia,” tutup Dandim.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Tembuku Kawal Pendistribusian Bantuan Pangan kepada Warga Desa Tembuku

    Babinsa Desa Tembuku Kawal Pendistribusian Bantuan Pangan kepada Warga Desa Tembuku

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Bangli – Upaya memastikan ketepatan sasaran dan kelancaran penyaluran program pemerintah terus dilakukan oleh jajaran TNI AD di wilayah. Babinsa Desa Tembuku Koramil 1626-03/Tembuku, Serda Sang Komang Teg Redana, melaksanakan pendampingan sekaligus pengawasan pendistribusian Bantuan Pangan Beras dan Minyak Goreng Tahun 2025 di Kantor Desa Tembuku, Selasa (25/11/2025). Pendistribusian bantuan untuk periode Oktober hingga November […]

  • Babinsa Jambu Ajak Warga Perkuat Kepedulian Sosial di Dusun Jambu

    Babinsa Jambu Ajak Warga Perkuat Kepedulian Sosial di Dusun Jambu

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Huu, NTB — Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Jambu, Sertu Edi Susanto, dari Koramil 1614-03/Hu’u, kembali melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan di Dusun Jambu, Minggu (7/12). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya rutin Babinsa dalam menjaga hubungan baik dan membangun kedekatan dengan masyarakat. Dalam pertemuan tersebut, Sertu Edi Susanto menyampaikan imbauan kepada […]

  • Apel Siaga dan Patroli Gabungan TNI-Polri Digelar di Denpasar Utara

    Apel Siaga dan Patroli Gabungan TNI-Polri Digelar di Denpasar Utara

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Babinsa Pelda Heri Prastawandan, bersama aparat terkait di wilayah dan Pecalang, melaksanakan Apel Siaga yang dilanjutkan dengan Patroli Gabungan TNI-Polri dalam rangka antisipasi adanya gangguan Kamtibmas di Wilayah Denpasar Utara, Kota Denpasar. Senin, (01/09/2025). Apel Siaga ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Denpasar Utara IPTU I Ketut Darbawa S.H.,M.H. dan dihadiri oleh Polsek […]

  • Babinsa Koramil 1627-01 Ba’a Kawal Distribusi 3.065 Paket Makanan Bergizi Gratis di Rote Ndao

    Babinsa Koramil 1627-01 Ba’a Kawal Distribusi 3.065 Paket Makanan Bergizi Gratis di Rote Ndao

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 28 November 2025 – Pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kabupaten Rote Ndao dengan sasaran ribuan pelajar dan ibu menyusui. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (28/11) mulai pukul 07.00 Wita, terpusat di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jln. Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain. Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Syahrul Ramadhan, turun […]

  • Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Laksanakan Komsos di Biboki Utara

    Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Laksanakan Komsos di Biboki Utara

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 16 September 2025, Keakraban yang terjalin erat antara Babinsa dan Masyarakat menjadi kunci utama dalam menggali informasi demi terciptanya situasi keamanan yang kondusif di wilayah binaan, Dalam upaya mempererat hubungan dengan Masyarakat dan menjaga situasi keamanan serta ketertiban di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Serda Efrem Diakon Fit, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) […]

  • Babinsa Koramil 1624 – 03/Lewoleba Dukung Penyiapan Lahan Koperasi Merah Putih

    Babinsa Koramil 1624 – 03/Lewoleba Dukung Penyiapan Lahan Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba, Serda Aprintho RSN, melaksanakan kegiatan monitoring dan pengawasan penyiapan lahan pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Lamatokan, Kecamatan Ile Ape Timur, Kabupaten Lembata, Senin (22/12/2025). Kegiatan penyiapan lahan tersebut dilakukan dengan menggunakan alat berat excavator sebagai bagian dari tahapan awal pembangunan Koperasi Merah Putih yang diharapkan dapat meningkatkan perekonomian dan […]

expand_less