Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1618/TTU Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih, Wujud Nyata Penguatan Ekonomi Desa

Dandim 1618/TTU Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih, Wujud Nyata Penguatan Ekonomi Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Komando Distrik Militer (Kodim) 1618/TTU terus menegaskan peran aktifnya dalam mendukung program pemerintah untuk memperkuat perekonomian masyarakat di wilayah. Senin (27/10/2025), Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., Meninjau dan Memeriksa secara langsung kondisi lahan yang akan digunakan sebagai lokasi pembangunan Koperasi Desa Merah Putih yang berlokasi di Kantor Desa Maubesi, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara. Kehadiran Dandim 1618/TTU bersama jajaran menjadi bukti nyata bahwa TNI tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga ikut membangun fondasi kesejahteraan rakyat.

Dalam peninjauan tersebut, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto S.E., menyampaikan bahwa program Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih merupakan inisiatif strategis dari Bapak Presiden Republik Indonesia yang menitikberatkan pada penguatan ekonomi berbasis masyarakat. Menurutnya, koperasi menjadi wadah penting untuk membangkitkan semangat kemandirian dan kebersamaan warga desa. Koperasi Merah Putih ini diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi yang memberikan dampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat, tegas Dandim 1618/TTU.

Pembangunan koperasi tersebut mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Desa Maubesi dan pengurus Koperasi Merah Putih yang telah menyiapkan lahan seluas 20 x 30 meter. Fasilitas ini nantinya akan menjadi aset desa, Kehadiran program ini menjadi harapan baru bagi warga, terutama dalam memperkuat daya saing ekonomi desa dan membuka peluang usaha yang berkelanjutan.

Suasana kegiatan peninjauan berlangsung hangat dan penuh semangat kebersamaan. Masyarakat tampak antusias menyambut kehadiran Dandim bersama rombongan, sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah dalam membangun ekonomi rakyat dari tingkat desa. Momentum ini sekaligus menunjukkan sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkeadilan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 1618-04/Bisel Kapten Inf Ferdinandus Kuabib, Pasi Ter Dim 1618/TTU Kapten Inf Agustinus Da Kosta, Camat Insana Tengah Aloysius Neno, S.Sos., Kepala Desa Maubesi, serta pengurus Koperasi Desa Merah Putih. Kehadiran para pemangku kepentingan ini menegaskan bahwa semangat gotong royong dan kerja bersama masih menjadi kekuatan utama dalam membangun masa depan yang lebih sejahtera bagi masyarakat Timor Tengah Utara.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bertepatan HUT TNI Ke 80, Pos Manusasi Adakan Pembagian Alkitab bagi Umat Gereja Desa Manusasi

    Bertepatan HUT TNI Ke 80, Pos Manusasi Adakan Pembagian Alkitab bagi Umat Gereja Desa Manusasi

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Manusasi – Dalam suasana HUT TNI Ke 80 ini, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Pos Manusasi melaksanakan kegiatan pembagian Alkitab di Gereja Desa Manusasi, Kec. Miomaffo Barat, Kab. TTU. Minggu (05/10) Kegiatan ini dipimpin oleh Danpos Manusasi Lettu Arh Rifki Efendi beserta anggota Pos Manusasi. Ini menjadi bentuk komitmen TNI yang akan selalu mendukung setiap kegiatan […]

  • Babinsa Bajawa Laksanakan Komsos dan Monitoring di Kelurahan Faobata

    Babinsa Bajawa Laksanakan Komsos dan Monitoring di Kelurahan Faobata

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Pratu Yanuarius Toda Latong, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah di Kelurahan Faobata, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, pada Jumat (19/9/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dengan masyarakat, sekaligus memastikan kondisi keamanan dan ketertiban di wilayah binaan tetap dalam keadaan aman. Melalui Komsos, Babinsa dapat […]

  • Peresmian Koramil Baru di Lombok Utara Segera Tiba
    NTB

    Peresmian Koramil Baru di Lombok Utara Segera Tiba

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Lombok Utara, NTB – Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram terus mengintensifkan persiapan menjelang peresmian Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-11/Kayangan, Kabupaten Lombok Utara (KLU) yang direncanakan akan digelar pada Jumat, 25 Juli 2025. Berbagai aspek teknis dan non-teknis dituntaskan demi menyambut kehadiran Panglima Kodam (Pangdam) IX/Udayana, Mayjen TNI Piek Budyakto, bersama Komandan Korem (Danrem) 162/WB, Brigjen […]

  • TNI dan Masyarakat Sinergi Pastikan Keamanan Rangkaian Ngaben Massal Batukandik

    TNI dan Masyarakat Sinergi Pastikan Keamanan Rangkaian Ngaben Massal Batukandik

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Klungkung,- Desa Adat Batukandik, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung kembali menggelar rangkaian upacara pitra yadnya pengabenan masal, Rabu ( 16/07/25 ). Rangkaian ngaben masal tersebut tampak saat digelarnya upacara ngulapin di Pura Dalem, Prajapati dan Catus Pata Banjar Adat Batukandik. Dihadiri ratusan warga, upacara ngulapin itupun mendapat pengawalan ketat dari aparat gabungan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas […]

  • Babinsa Desa Jorok Kawal Verifikasi BLT-DD, Pastikan Tepat Sasaran!

    Babinsa Desa Jorok Kawal Verifikasi BLT-DD, Pastikan Tepat Sasaran!

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTB, Sumbawa — Dalam upaya memastikan program bantuan pemerintah berjalan tepat sasaran, Babinsa Desa Jorok Koramil 1607-09/Utan, Serda Efendi, turut berperan aktif dalam kegiatan verifikasi data penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Aula Kantor Desa Jorok, Kecamatan Utan, pada Selasa (28/10/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Kepala Desa […]

  • Dandim Tabanan Hadiri Pembekalan Latihan Pembukaan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025

    Dandim Tabanan Hadiri Pembekalan Latihan Pembukaan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Tabanan – Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, SAP, MIP, bersama para Perwira dan anggota menghadiri Briefing Pembukaan Latihan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025 yang dibuka secara resmi oleh Danrindam IX/Udayana Brigjen TNI Didit Hari Prasetyo Putro, SIP, MIP, di Lapangan Wira Yudha Bhakti Rindam IX/Udayana, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Senin (24/11/2025) […]

expand_less