Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kodim 1626/Bangli Ikuti Kegiatan Vidcon Gotong Royong Semesta Berencana, Wujudkan Bali Hijau dan Harmoni

Kodim 1626/Bangli Ikuti Kegiatan Vidcon Gotong Royong Semesta Berencana, Wujudkan Bali Hijau dan Harmoni

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Bangli – Kodim 1626/Bangli turut berpartisipasi dalam kegiatan Vidcon Gotong Royong Semesta Berencana yang dipusatkan di Desa Bongkasa Pertiwi, Mengwi, Kabupaten Tabanan. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Bali dan dipimpin langsung oleh Gubernur Bali Dr. Ir. I Wayan Koster, M.M., dalam rangka memperingati Rahinan Tumpek Wariga sebagai Hari Memuliakan Tumbuh-tumbuhan (Wana Kerthi).
Minggu (26/10/2025)

Pelaksanaan kegiatan di wilayah Kabupaten Bangli berlangsung di Catus Pata Alun-Alun Kota Bangli, pada Minggu, 26 Oktober 2025 pukul 08.00–10.00 WITA.

Kegiatan diawali dengan aksi bersih-bersih sungai di wilayah Bangli dan penanaman pohon di Pura Pucak Hyang Ukir sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian alam dan lingkungan hidup.

Selanjutnya pada pukul 09.30 WITA, kegiatan video conference dimulai dengan sambutan Gubernur Bali yang antara lain menyampaikan bahwa kegiatan Gotong Royong Semesta Berencana merupakan bagian dari visi “Nangun Sat Kerthi Loka Bali” untuk mewujudkan Bali yang hijau dan harmoni. Melalui kegiatan ini diharapkan tumbuh kembali semangat gotong royong, kesadaran menjaga alam, serta mitigasi terhadap bencana banjir dengan gerakan penanaman pohon secara bertahap di lahan seluas 34.000 hektar.

Selain itu, kegiatan gotong royong juga merupakan bagian dari implementasi Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun 2025–2125, yang menekankan pembangunan berkelanjutan dalam Bali Era Baru.

Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini sejalan dengan semangat TNI dalam mendukung pelestarian lingkungan dan menjaga keseimbangan alam, “Melalui kegiatan Gotong Royong Semesta Berencana ini, kami bersama seluruh komponen masyarakat Bangli berkomitmen untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, melestarikan alam, serta menumbuhkan semangat gotong royong yang menjadi jati diri bangsa Indonesia,” ujar Dandim.

Lebih lanjut, Dandim menegaskan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan sosial dan lingkungan merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial guna mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Goa Ajak Warga Gotong Royong Ciptakan Lingkungan Bersih dan Sehat

    Babinsa Desa Goa Ajak Warga Gotong Royong Ciptakan Lingkungan Bersih dan Sehat

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Goa, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga Desa Goa, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Jumat (19/12/2025). Kegiatan gotong royong tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kenyamanan lingkungan desa binaan. Babinsa bersama masyarakat bahu-membahu membersihkan lingkungan sekitar, saluran air, serta fasilitas umum desa. “Koptu […]

  • Sinergi Tiga Pilar, Koramil 03/Tembuku Gelar GPM Beras SPHP di Pasar Metra

    Sinergi Tiga Pilar, Koramil 03/Tembuku Gelar GPM Beras SPHP di Pasar Metra

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Bangli – Personel Koramil 1626-03/Tembuku bersama Pemerintah Kecamatan Tembuku dan Polsek Tembuku, berkolaborasi dengan Perum Bulog, melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) Beras SPHP secara serentak. Kegiatan dipusatkan di Pasar Metra, Desa Yangapi, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Sabtu (30/8/2025). Gerakan pangan murah ini bertujuan untuk membantu masyarakat memperoleh beras dengan harga terjangkau serta menjaga stabilitas […]

  • Personel Koramil 1615-05/Masbagik Laksanakan Pengecekan Pospam Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

    Personel Koramil 1615-05/Masbagik Laksanakan Pengecekan Pospam Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Lombok Timur — Sejumlah personel Koramil 1615-05/Masbagik yang tergabung dalam Pos Pengamanan (Pospam) Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 melaksanakan kegiatan pengecekan personel di Pos Pengamanan Simpang Empat Masbagik, Desa Masbagik Selatan, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, Sabtu, Desember 2025. Pos Pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 Simpang Empat Masbagik dipimpin oleh Iptu […]

  • Babinsa Katikutana Bantu Guru Mengajar di Sekolah Paralel, Bangun Semangat Belajar Siswa
    NTT

    Babinsa Katikutana Bantu Guru Mengajar di Sekolah Paralel, Bangun Semangat Belajar Siswa

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 39
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH — Wujudkan kepedulian terhadap dunia pendidikan, Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Jaedun, melaksanakan pendampingan kepada para tenaga pendidik (guru) dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah paralel yang berada di Desa Waimanu, Kecamatan Katikutana Selatan, Kabupaten Sumba Tengah, Rabu (9/7/2025). Kehadiran Babinsa di tengah kegiatan sekolah ini bertujuan untuk memberikan dukungan moril […]

  • Babinsa Penuktukan Hadiri Pembukaan KKN PPM Universitas Udayana di Balai Werdi Guna

    Babinsa Penuktukan Hadiri Pembukaan KKN PPM Universitas Udayana di Balai Werdi Guna

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Penuktukan, 17 Juli 2025 — Babinsa Desa Penuktukan, Serda Martinus H. Sogen, menghadiri undangan pembukaan dan penerimaan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) Universitas Udayana yang bertempat di Balai Werdi Guna Desa Penuktukan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Udayana, sebagai bentuk kontribusi nyata […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jalin Silaturahmi Lewat Komsos di Ruang Kerja Kades Susut
    NTT

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jalin Silaturahmi Lewat Komsos di Ruang Kerja Kades Susut

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Susut Koramil 1626-02/Susut Kodim 1626/Bangli, Serka I Nyoman Suharta, bersama Bhabinkamtibmas Desa Susut, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan tokoh masyarakat bertempat di ruang kerja Kepala Desa Susut, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Sabtu (09/08/25) Kegiatan ini membahas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Desa Susut, sekaligus bertujuan untuk meningkatkan […]

expand_less