Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Peltu Agus SR Dukung Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih

Peltu Agus SR Dukung Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oetete Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Agus SR, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Ibu Dian, Ketua Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) Oetete, Ibu Santy, Sekretaris KDKMP, serta Ibu Loisa selaku pendamping dari Dinas Koperasi Kota Kupang. Pertemuan berlangsung di rumah Ketua KDKMP Oetete, RT 005 RW 002, Kelurahan Oetete, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, dalam suasana penuh kekeluargaan dan semangat kebersamaan. Jumat (24/10/2025).

Kegiatan Komsos tersebut membahas mengenai kelengkapan dan percepatan persiapan administrasi KDKMP Oetete, sebagai bagian dari upaya memperkuat keberadaan koperasi di tingkat kelurahan. Babinsa menekankan pentingnya koordinasi yang baik antara pengurus koperasi, pendamping dari dinas, dan masyarakat agar pelaksanaan program dapat berjalan lancar serta memberikan manfaat nyata bagi warga Oetete.

Dalam kesempatan tersebut, Peltu Agus SR menyampaikan bahwa keberadaan koperasi merupakan salah satu bentuk nyata ekonomi kerakyatan yang perlu terus dibina. “TNI melalui Babinsa selalu siap mendukung dan mendorong masyarakat agar koperasi berjalan aktif dan produktif, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan warga di wilayah binaan,” ujarnya.

Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan kerja sama antara Babinsa, pengurus koperasi, dan Dinas Koperasi Kota Kupang semakin solid dalam mempercepat pembentukan dan operasionalisasi KDKMP Oetete. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata peran Babinsa dalam mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah Kota Kupang. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perkuat Keamanan, Kodim 1612/Manggarai Bersama Ormas Laksanakan Patroli Terpadu

    Perkuat Keamanan, Kodim 1612/Manggarai Bersama Ormas Laksanakan Patroli Terpadu

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Manggarai, 27 September 2025 – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Kodim 1612/Manggarai menggelar patroli gabungan bersama sejumlah organisasi masyarakat (Ormas) di wilayah Manggarai, Nusa Tenggara Timur, pada Sabtu (27/9/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter) Kodim 1612/Manggarai, Kapten Arh Lipris M. Saefatu. Patroli dilakukan menyasar sejumlah titik rawan […]

  • Babinsa Lanci Jaya Gelar Komsos dan Gotong Royong Jaga Kamtibmas di Wilayah Binaan

    Babinsa Lanci Jaya Gelar Komsos dan Gotong Royong Jaga Kamtibmas di Wilayah Binaan

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Manggelewa, NTB – Kegiatan teritorial Koramil 1614-06/Manggelewa kembali digelar pada Selasa, 2 Desember 2025. Babinsa Desa Lanci Jaya, Sertu Abdul Malik, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) sekaligus kegiatan gotong royong bersama warga binaan di Dusun Lanci Jaya. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Abdul Malik berinteraksi langsung dengan masyarakat untuk mengetahui perkembangan situasi dan kondisi di lingkungan setempat. […]

  • Tetesan Darah Prajurit untuk Kehidupan: Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Donorkan Darah di RSUD Ba’a

    Tetesan Darah Prajurit untuk Kehidupan: Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Donorkan Darah di RSUD Ba’a

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama, Dandim 1627/Rote Letkol Kav Kurnia Santiadi Wicaksono memerintahkan seluruh prajurit jajaran Kodim 1627/Rote untuk terus meningkatkan partisipasi dalam kegiatan sosial, salah satunya melalui misi kemanusiaan donor darah. Pada Rabu, 05 November 2025, pukul 18.00 WITA, bertempat di RSUD Ba’a, dua anggota Koramil 1627-01/Ba’a, yakni Serka Semy […]

  • Polres Alor Gelar Apel Gabungan Pengamanan Malam Tahun Baru
    NTT

    Polres Alor Gelar Apel Gabungan Pengamanan Malam Tahun Baru

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Alor melaksanakan Apel Gabungan Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2025–2026 pada Rabu (31/12/2025) sore di Lapangan Apel Mapolres Alor, Kabupaten Alor. Apel gabungan dipimpin langsung oleh Kapolres Alor, AKBP Nur Azhari, S.H., dan diikuti sekitar 150 personel gabungan dari unsur TNI, Polri, Brimob, TNI AL, Sat Pol PP, dan Dinas Perhubungan. Dalam arahannya, Kapolres […]

  • Babinsa Tebo Serda Bukhari Gelar Komsos Dan Monitoring Wilayah Untuk Jaga Kamtibmas

    Babinsa Tebo Serda Bukhari Gelar Komsos Dan Monitoring Wilayah Untuk Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Tebo, Serda Bukhari, kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan. Pada Senin, (17/11/2025) pukul 10.35 WITA, ia melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring situasi di Desa Tebo, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat. Dalam kegiatan tersebut, Serda Bukhari menyampaikan pentingnya peran masyarakat dalam menciptakan […]

  • Babinsa Hadiri Kegiatan Pembagian Beras KPM Kepada Warga Binaan

    Babinsa Hadiri Kegiatan Pembagian Beras KPM Kepada Warga Binaan

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Sukawana, Serka Dewa Nyoman Alit Adnyana Putra, melaksanakan pendampingan sekaligus pengawasan terhadap kegiatan Pendistribusian Bantuan Pangan Beras 10 Kg kepada warga Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sukawana, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Jumat (01/08/25) Bantuan ini berasal dari Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) Provinsi Bali untuk periode Juni–Juli 2025, dengan total […]

expand_less