Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Karya Bhakti di Desa Binaan

Wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Karya Bhakti di Desa Binaan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Wagimin, melalui kegiatan Monitoring wilayah, Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Karya Bhakti terbatas bersama warga Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, Sabtu pagi (18/10/2025).

Kegiatan dimulai pukul 08.40 WITA dan diawali dengan kerja bakti memperbaiki jalan setapak yang rusak, yang menjadi akses utama warga dalam beraktivitas sehari-hari. Dalam suasana penuh semangat kebersamaan, Babinsa bersama masyarakat bahu-membahu membuat campuran bahan bangunan dan memperbaiki bagian jalan yang rusak.

“Gotong royong seperti ini harus terus dilestarikan. Selain memperbaiki infrastruktur, kegiatan ini juga memperkuat kebersamaan antara TNI dan masyarakat,” ujar Serka Wagimin di sela kegiatan.

Setelah pelaksanaan karya bakti, Babinsa melanjutkan kegiatan dengan anjangsana ke rumah-rumah warga untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mendengarkan langsung aspirasi serta keluhan masyarakat. Dalam imbaunya, Babinsa mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap cuaca ekstrem, serta menghindari lokasi rawan seperti bantaran sungai dan lereng yang berpotensi terjadi banjir atau tanah longsor.

“Kami mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga keamanan lingkungan dan tetap waspada, khususnya saat musim hujan seperti sekarang ini,” tambahnya.

Tak hanya mempererat silaturahmi, kegiatan anjangsana juga menjadi sarana efektif untuk menyerap informasi dari masyarakat dan menjalin komunikasi dua arah antara warga dan aparat teritorial. Hal ini sangat penting dalam mendeteksi dan mengantisipasi permasalahan sejak dini di lingkungan masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Serka Wagimin, selaku Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, serta warga masyarakat Desa Dile yang antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan hingga selesai. Kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar.

Kegiatan ini merupakan implementasi dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) dalam menjaga stabilitas wilayah dan mendukung terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat.

(PENDIM 1602/ENDE)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serka Aries Umbu, Kolaborasi Adalah Kunci Keamanan dan Kemajuan Desa

    Serka Aries Umbu, Kolaborasi Adalah Kunci Keamanan dan Kemajuan Desa

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Sabtu 18 Oktober 2025., Dalam upaya mempererat sinergi dan membangun komunikasi yang solid antara TNI dan perangkat desa, Babinsa Desa Motadik, Serka Aries Umbu dari Koramil 1618-06/Bian, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama mitra di lapangan yang bertempat di Halaman Kantor Desa Motadik, Kec. Biboki Anleu, Kab. TTU., Kegiatan ini menjadi ruang dialog terbuka antara […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Tingkatkan Hubungan Harmonis dengan Warga Desa Wolokaro

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Tingkatkan Hubungan Harmonis dengan Warga Desa Wolokaro

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Kosmas Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wolokaro, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi pukul 09.10 Wita. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam membina hubungan harmonis dengan masyarakat sekaligus memantau keamanan wilayah. Kegiatan anjangsana dan bersilaturahmi ini menghadirkan Kopda […]

  • Dekat dengan Warga, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

    Dekat dengan Warga, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Demi menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Sulaiman, melaksanakan patroli malam di seputaran Kecamatan Taliwang, Senin (22/9/2025). Kegiatan yang berlangsung pukul 21.46 WITA tersebut tidak hanya bertujuan untuk memastikan situasi tetap kondusif, namun juga menjadi sarana Babinsa dalam menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Serda […]

  • Sinergi TNI-Rakyat, Babinsa Karera Bersama Petani Panen Padi

    Sinergi TNI-Rakyat, Babinsa Karera Bersama Petani Panen Padi

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT- Sumba Timur.Babinsa Koramil 06/Karera, Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Aldi Kore, turun langsung ke sawah untuk membantu petani dalam kegiatan panen padi di Desa Praimadita, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur.Pada Jum’at (17-10/2025). Kehadiran Babinsa ini merupakan bagian dari wujud nyata peran TNI dalam mendukung program ketahanan pangan di wilayah teritorialnya. Dengan penuh semangat, Pratu Aldi […]

  • 500 Peserta Ramaikan Lomba Mancing di Tukad Asak Sukawati

    500 Peserta Ramaikan Lomba Mancing di Tukad Asak Sukawati

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Minggu (12/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan kegiatan masyarakat, Babinsa Desa Batubulan Kangin Koramil 1616-05/Sukawati Serka I Nengah Metra bersama Bhabinkamtibmas Aiptu I Kadek Sukadana melaksanakan pengamanan dan pemantauan kegiatan Lomba Mancing Air Deras yang diselenggarakan oleh Sekhe Teruna Dharma Putra Banjar Tangkeban Desa Batubulan Kangin, bekerja sama dengan Banjar Dinas […]

  • Babinsa Pastikan Kelancaran Kejuaraan Bola Volly Perbekel Cup Ajang untuk Meningkatkan Semangat Nasionalisme

    Babinsa Pastikan Kelancaran Kejuaraan Bola Volly Perbekel Cup Ajang untuk Meningkatkan Semangat Nasionalisme

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Kejuaraan Bola Volly Perbekel Cup resmi dibuka oleh Perbekel Desa Buduk, I Ketut Wira Adi Atmaja, di Lapangan Volly Pratu I Ketut Ridis, Banjar Gunung, Desa Buduk, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Kegiatan ini diikuti oleh 12 team Bola Volly yang sangat antusias untuk memperebutkan gelar juara. Selasa, (19/08/2025). Babinsa Serma I Putu […]

expand_less