Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dukung Program Pemerintah, Babinsa Tigawasa Bersama PU Provinsi Bali Lakukan Pendataan Wilayah Kekeringan

Dukung Program Pemerintah, Babinsa Tigawasa Bersama PU Provinsi Bali Lakukan Pendataan Wilayah Kekeringan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Buleleng, Banjar – Dalam rangka mendukung program Pemerintah Provinsi Bali tahun 2025–2030 di bidang sumber daya air, Babinsa Koramil 1609-06/Banjar Serda Kadek Artawan melaksanakan pendampingan kepada tim dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Bali yang melakukan verifikasi data kesulitan air di Desa Tigawasa, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, pada Jumat (17/10).

Kegiatan yang berlangsung di Kantor Perbekel Desa Tigawasa tersebut bertujuan untuk melakukan inventarisasi dan validasi data wilayah yang mengalami kesulitan air, sebagai dasar dalam perencanaan program percepatan pembangunan sumber daya air di daerah tertentu.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain perwakilan dari PU Provinsi Bali Ibu Agie Dwita, Perbekel Desa Tigawasa, Sekretaris Desa Tigawasa, serta Babinsa Serda Kadek Artawan yang mendampingi jalannya kegiatan dari awal hingga akhir.

Serda Kadek Artawan menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program pemerintah, khususnya dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat di bidang kebutuhan dasar air bersih.

“Kami siap membantu dan mendampingi setiap program pemerintah yang tujuannya untuk kesejahteraan warga binaan. Semoga hasil verifikasi ini bisa mempercepat penanganan kesulitan air di Desa Tigawasa,” ujar Serda Kadek Artawan.

Kegiatan verifikasi yang berlangsung sejak pukul 08.30 WITA tersebut berjalan tertib, lancar, dan aman. Diharapkan hasil verifikasi ini dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan ketersediaan air bersih di wilayah Tigawasa dan sekitarnya.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1602/Ende Hadiri Pembukaan Kejuaraan Basket Perbasi Ende Cup 2025

    Kodim 1602/Ende Hadiri Pembukaan Kejuaraan Basket Perbasi Ende Cup 2025

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende – Pembukaan Pertandingan Basket Ball Piala Perbasi Ende Cup Antar SMP, SMA dan Umum Tahun 2025 resmi digelar pada Rabu, 10 Desember 2025 pukul 19.00 Wita di Lapangan Basket KONI Ende, Jalan Hatta, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah pejabat daerah dan unsur Forkopimda, di antaranya Bupati Ende yang […]

  • Momen Penuh Makna, Sekda Alor Drs. Soni O. Alelang Resmi Purna Tugas

    Momen Penuh Makna, Sekda Alor Drs. Soni O. Alelang Resmi Purna Tugas

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Alor — Kalabahi — Pemerintah Kabupaten Alor menggelar acara pelepasan dan purna bhakti Sekretaris Daerah Kabupaten Alor, Drs. Soni O. Alelang, pada Kamis (30/10/2025) di ruas Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kalabahi Kota, Kecamatan Teluk Mutiara. Kegiatan ini merupakan bentuk penghargaan dan apresiasi atas pengabdian serta dedikasi beliau selama menjabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Alor. Acara […]

  • Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah, Babinsa Tegallinggah Kawal Survei Bantuan Irigasi Pertanian

    Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah, Babinsa Tegallinggah Kawal Survei Bantuan Irigasi Pertanian

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sukasada, Kamis (16 Oktober 2025) – Dalam upaya mendukung program pemerintah daerah dalam peningkatan sarana dan prasarana pertanian, Babinsa Desa Tegallinggah Koramil 1609-05/Sukasada Kodim 1609/Buleleng, Serka Wahyu Hidayat, melaksanakan kegiatan pengawalan dan pendampingan (walping) kepada Petugas Dinas PUPR Provinsi Bali yang dipimpin oleh I Putu Anggi Wicaksana, SST, Spl, bersama tiga orang anggota. Kegiatan tersebut […]

  • Babinsa Desa Bukian Dampingi Umat Hindu Jalani Upacara Bayupinaruh di Taman Beji Magenda

    Babinsa Desa Bukian Dampingi Umat Hindu Jalani Upacara Bayupinaruh di Taman Beji Magenda

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan Minggu (7/9/2025) Suasana khidmat dan penuh makna mewarnai pelaksanaan rangkaian Hari Raya Saraswati di Taman Beji Magenda, Banjar Ulapan, Desa Bukian, Kecamatan Payangan. Sejak pagi, ratusan umat Hindu tampak antusias mengikuti prosesi Bayupinaruh berupa pengelukatan suci sebagai wujud pembersihan lahir batin sekaligus ungkapan rasa syukur kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa atas […]

  • Dandim 1613/Sumba Barat Ikuti Renungan Suci HUT ke-80 RI di TMP Pada Eweta

    Dandim 1613/Sumba Barat Ikuti Renungan Suci HUT ke-80 RI di TMP Pada Eweta

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 74
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumba Barat menggelar upacara renungan suci di Taman Makam Pahlawan Pada Eweta, Kelurahan Pada Eweta, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Sabtu (16/8/2025) malam. Komandan Kodim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., bersama anggota turut mengikuti upacara […]

  • Babinsa Serka Suhardi Perjuangkan Dana, Pembangunan Masjid Dimulai dari Nol
    NTB

    Babinsa Serka Suhardi Perjuangkan Dana, Pembangunan Masjid Dimulai dari Nol

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Woha _ Minggu, 16 November 2025 – Desa Risa, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima kembali menunjukkan semangat kebersamaan melalui gotong royong pengecoran tiang Masjid Al-Ikhwan di Kampung Nggaro RT 15 RW 07 Dusun Guna Waktu. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Babinsa Desa Risa, Serka Suhardi, yang juga merangkap sebagai ketua pembangunan masjid. Turut hadir dalam kegiatan […]

expand_less