Babinsa Satra Hadiri Peningkatan Kapasitas Lembaga Adat Desa Adat Satra
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
- comment 0 komentar

Klungkung,- Babinsa Desa Satra Serka Gusti Ngurah Armawan bersama Bhabinkamtibmas terus menunjukkan peran aktifnya dalam berbagai kegiatan di wilayah binaannya. Kali ini peran aktif tersebut ditunjukkan saat Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Satra menghadiri kegiatan Peningkatan Kapasitas Lembaga Adat Desa Adat Satra, bertempat di Balai Banjar Adat Satra, Kecamatan Klungkung, (13/10/25).
Kegiatan ini dipimpin Jro Bendesa Adat Satra Dewa Soma yang dihadiri Kepala Desa Satra beserta unsur kelembagaan adat serta perwakilan masyarakat Desa Satra.
Jro Bendesa Adat Satra Dewa Soma menyampaikan, peningkatan kapasitas lembaga adat pada dasarnya adalah upaya memperkuat kemampuan, peran dan fungsi lembaga adat agar bisa menjalankan tugasnya lebih efektif memiliki kemampuan dalam mengelola kegiatan sosial, budaya, dan ekonomi dalam kehidupan masyarakat adat dan desa.
Sementara itu, Babinsa Satra Serka Gusti Ngurah Armawan mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan kapasitas kelembagaan adat dalam mengelola kehidupan sosial, budaya, dan keamanan di lingkungan Desa Adat Satra agar lebih harmonis dan berlandaskan nilai-nilai kearifan lokal Bali.
Kami sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan seperti ini. Bali tak bisa dipisahkan dengan adat, sehingga peningkatan kapasitas lembaga adat akan menjadi hal penting dalam perkembangan serta kelestarian adat di Bali, khususnya di Desa Satra,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar