Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kepedulian Serda Sukardin, Babinsa yang Setia Dampingi Anak Sekolah di Program MSG

Kepedulian Serda Sukardin, Babinsa yang Setia Dampingi Anak Sekolah di Program MSG

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Belo, Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Sukardin, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan dan kesehatan anak-anak di wilayah binaannya. Pada Senin (13/10/2025) pukul 09.00 Wita, melaksanakan pendampingan kegiatan Makan Sehat Bergizi (MSG) yang berlangsung di SDN 2 Jereweh, Desa Belo, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat.

Kehadiran Serda Sukardin dalam kegiatan tersebut bukan sekadar menjalankan tugas rutin, melainkan bentuk nyata kepedulian seorang prajurit TNI terhadap masa depan generasi penerus bangsa. Dengan penuh semangat, Babinsa turut membantu pelaksanaan kegiatan, memastikan makanan yang disediakan aman, bersih, serta kegiatan berlangsung tertib dan lancar.

Dalam keterangannya, Serda Sukardin menyampaikan bahwa program Makan Sehat Bergizi ini memiliki manfaat besar bagi tumbuh kembang anak-anak sekolah dasar. Sebagai aparat teritorial, Babinsa merasa terpanggil untuk ikut mengawasi dan mendukung agar pelaksanaannya tepat sasaran.

“Anak-anak adalah aset bangsa. Dengan gizi yang baik, mereka bisa belajar lebih semangat dan tumbuh menjadi generasi yang sehat dan cerdas. Kami Babinsa siap mendampingi setiap kegiatan positif seperti ini,” ungkapnya.

Melalui keterlibatannya, Serda Sukardin juga memotivasi para siswa agar selalu menjaga kebersihan diri dan disiplin dalam kehidupan sehari-hari. Ia turut berinteraksi hangat dengan para guru dan siswa, menciptakan suasana akrab antara TNI dan masyarakat sekolah.

Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh kebersamaan. Pendampingan Babinsa seperti ini menjadi bukti nyata bahwa TNI tidak hanya hadir dalam aspek pertahanan dan keamanan, tetapi juga berperan aktif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama dalam bidang pendidikan dan kesehatan.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sentuhan Kemanusiaan di Perbatasan RI–RDTL, Dandim 1618/TTU Kembali Salurkan Sembako untuk Warga

    Sentuhan Kemanusiaan di Perbatasan RI–RDTL, Dandim 1618/TTU Kembali Salurkan Sembako untuk Warga

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Kepedulian dan pengabdian TNI kepada rakyat kembali diwujudkan melalui aksi nyata di wilayah Perbatasan RI–RDTL. Bertempat di Dusun Tiga, Dusun Lima, Desa Motadik, dan Desa Maukabatan, Kecamatan Biboki Anleu, Kabupaten TTU, Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., melaksanakan kegiatan pembagian bantuan sembako kepada masyarakat dalam rangka mendukung program Pembinaan Fungsi Perbatasan […]

  • Kodim 1628/KSB Gelar Upacara Pengibaran Bendera 17 November, Kasdim Mayor Cba Agus S.H. Pimpin Jalannya Upacara

    Kodim 1628/KSB Gelar Upacara Pengibaran Bendera 17 November, Kasdim Mayor Cba Agus S.H. Pimpin Jalannya Upacara

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Kodim 1628/KSB melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih pada Senin, (17/11/2025) bertempat di Lapangan Makodim 1628/KSB, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang. Upacara yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut berlangsung khidmat, tertib, serta diikuti sekitar 80 personel yang terdiri dari Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS. Kasdim 1628/KSB Mayor Cba Agus, S.H. bertindak sebagai […]

  • Sentuhan Kasih TNI di Hari Natal, Satgas Yonif 743/PSY Berbagi Bingkisan  Dan  Pohon Natal di Gereja Imanuel

    Sentuhan Kasih TNI di Hari Natal, Satgas Yonif 743/PSY Berbagi Bingkisan Dan Pohon Natal di Gereja Imanuel

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Kehangatan Natal hadir di tengah masyarakat Distrik Yambi saat Satgas Yonif 743/PSY Pos Ramil Yambi menyerahkan bingkisan Natal dan pohon Natal kepada Gereja Imanuel Mondu, Distrik Yambi, Kab. Puncak Jaya, Papua, Senin (22/12/2025). Kegiatan ini bukan sekadar penyerahan bantuan, namun menjadi simbol kasih, kepedulian, dan kebersamaan antara Prajurit Satgas Yonif 743/PSY dan masyarakat Papua dalam […]

  • Sinergi TNI-Polri dan Pemda, Patroli Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Wawo
    NTB

    Sinergi TNI-Polri dan Pemda, Patroli Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Wawo

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Wawo – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam pergantian Tahun Baru, Kamis, 31 Desember 2025, pukul 20.30 Wita, telah dilaksanakan kegiatan apel gabungan yang dilanjutkan patroli bersama di wilayah Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas. Apel pengecekan personel dilaksanakan pada pukul […]

  • Babinsa Ramil 1602-01/Ende Tingkatkan Kewaspadaan Masyarakat di Desa Manulondo di Tengah Hujan Deras

    Babinsa Ramil 1602-01/Ende Tingkatkan Kewaspadaan Masyarakat di Desa Manulondo di Tengah Hujan Deras

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Ramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Manulondo, Kecamatan Ndona, pada Selasa pagi pukul 09.00 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di tengah kondisi cuaca hujan berkepanjangan. Babinsa Kopda Imanuel Lobang memantau situasi wilayah binaan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan menjaga faktor keamanan dalam aktivitas […]

  • Babinsa Desa Tegalinggah bersinergi amankan kegiatan lomba tarik tambang.

    Babinsa Desa Tegalinggah bersinergi amankan kegiatan lomba tarik tambang.

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Tegalinggah Koramil 1623-01/Karangasem Serka I Komang Kasna bersinergi melaksanakan pengamanan kegiatan lomba tarik tambang dalam rangka memeriahkan HUT kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025, di Lapangan Kantor Desa Tegalinggah, Kec/Kab.Karangasem, pada Kamis (14/08/25). Kegiatan lomba tarik tambang berlangsung meriah, adapun pesertanya sebanyak 20 tim yang terdiri dari 6 tim Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga […]

expand_less