Dandim 1629/SBD Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Pangdam lX/Udayana
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 13 Okt 2025
- comment 0 komentar

NTT- Sumba Barat Daya/ Dandim 1629/SBD, Letkol Deny Ahdiani Amir M.Han., di dampingi Ibu Ketua Persit KCK Cabang XLV Dim 1629 Ny. Asty Ahdiani Sambut Pangdam lX/Udayana Mayjen TNI Piek Budiyakto berserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IX/Udayana Ny. Indah Piek Budyakto bersama Danrem 161/Wirasakti Brigjen TNI Hendro Cahyono bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD lX/Udayana Ny. Kartika Chandra Hendro Cahyono, Beserta Berserta Rombongan di Bandara Bandara Lede Kalumbang di Desa Radamata, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, Minggu (12/10/2025).
Rombongan Pangdam lX/Udayana yang tiba sekitar pukul 10:10 WIB disambut oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya Selain Bupati SBD, turut hadir dalam penyambutan tersebut Bupati SBD Ratu Ngadu Bonu Wulla,ST, Danrem 161/Wira sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono, Kasiren Korem 161/Wirasakti Kolonel Inf Apriadi Nidjo, Kasilog Kasrem 161/Wirasakti Kolonel Inf Mohammad Yusuf, Dandim 1629/SBD Letkol Inf Deni Ahdiani Amir, M.HAN, Dandim 1613/SB Letkol Inf Ignasius Sogen Str M.Han, Kepala Bandara Lede Kalumbang, Danpos AU Lettu Lek Adriyanto, serta sejumlah pejabat lainnya.
Kedatangan Pangdam lX/Udayana dan rombongan disambut dengan prosesi adat di Slempang kain adat sumba, sebagai simbol penghormatan dan doa selamat datang kepada tamu kehormatan yang berkunjung ke Kabupaten Sumba Barat Daya.
Kehadiran Pangdam lX/Udayana Mayjen TNI Piek Budiyakto bersama rombongan di Sumba Barat Daya dalam rangka menerima paparan Pembangunan Batalion TP oleh Dandim 1629/SBD dan Bupati SBD.
Dalam kesempatan itu, Bupati SBD Ratu Ngadu Bonu Wulla ST., menyampaikan bahwa pihaknya siap mendukung penuh rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan di wilayah Sumba Barat Daya.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar