Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Taro Dorong Kegiatan Positif di Desa

Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Taro Dorong Kegiatan Positif di Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Tegallalang, Jumat (10/10/2025) Dalam rangka memperingati HUT ke-15 Pesraman Sarwa Ada yang dirangkaikan dengan pelantikan pengurus baru periode 2025–2028, Babinsa Desa Taro Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu I Made Rai Wibisana bersama Bhabinkamtibmas Desa Taro Bripka I Made Wartu menghadiri kegiatan yang digelar di Balai Wantilan Banjar Pura Gunung Raung, Banjar Taro Kaja, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Taro I Wayan Warka, Ketua BPD Desa Taro I Wayan Suardika, S.H., M.H., Kelihan Banjar Dinas Taro Kaja I Ketut Budiarta, para Bendesa Adat se-Desa Taro, Ketua Pecalang, serta seluruh anggota Pesraman Sarwa Ada dan masyarakat Banjar Taro Kaja, dengan total peserta mencapai lebih dari 250 orang.

Kemeriahan acara diawali dengan tabuh Penegak dan tarian penyambutan Tari Panyembrahma, yang disambut antusias oleh seluruh undangan. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan doa, laporan panitia, serta rangkaian sambutan dari para tokoh yang hadir.

Dalam sambutannya, Perbekel Desa Taro I Wayan Warka menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap keberadaan Pesraman Sarwa Ada sebagai wadah pendidikan agama dan budaya Bali.

“Pesraman ini bukan hanya tempat belajar tentang ajaran dharma, tetapi juga menjadi benteng moral dan pelestari budaya di tengah arus globalisasi. Mari kita jaga semangat kebersamaan agar Pesraman ini semakin maju dan memberi manfaat bagi generasi muda Desa Taro,” ungkapnya.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol perayaan HUT ke-15 dan juga sebagai ungkapan rasa syukur Pesraman Sarwa Ada, pelaksanaan pelantikan pengurus baru, yang kemudian ditutup dengan hiburan seni dan budaya yang semakin menambah suasana kekeluargaan.

Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh kekhidmatan, mencerminkan semangat kebersamaan masyarakat Desa Taro dalam menjaga nilai-nilai adat dan budaya warisan leluhur.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Siapkan Pelajar Tanjungbunga Menjadi Pengibar Merah Putih

    Babinsa Siapkan Pelajar Tanjungbunga Menjadi Pengibar Merah Putih

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Tanjungbunga, Flotim – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka melaksanakan kegiatan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) bagi siswa-siswi SMA Negeri 1 Tanjungbunga di Lapangan Desa Ratulodong, Kecamatan Tanjungbunga, Kabupaten Flores Timur. Jumat (25/07/2025) Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini dipimpin oleh enam orang Babinsa, yakni Serka Marito […]

  • Babinsa Koramil 03/Katikutana Dampingi Penyaluran Bansos di Desa Watu Asa

    Babinsa Koramil 03/Katikutana Dampingi Penyaluran Bansos di Desa Watu Asa

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Ilham Lahiya, melaksanakan pendampingan penyerahan bantuan sosial (bansos) berupa beras dan minyak goreng kepada masyarakat di Desa Watu Asa, Kecamatan Mamboro, Kabupaten Sumba Tengah, Kamis (18/12/2025). Kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk memastikan penyaluran bantuan berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran kepada warga yang berhak menerima. […]

  • Kendalikan Mobilitas Serta Tertib Administrasi, Aparat Gabungan Di Semarapura Kauh Gelar Sidak Duktang

    Kendalikan Mobilitas Serta Tertib Administrasi, Aparat Gabungan Di Semarapura Kauh Gelar Sidak Duktang

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sidak bagi para penduduk pendatang ( Duktang ) sebagai upaya untuk menjaga kondusifitas wilayah terus gencar dilakukan Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung bersama instansi terkait dan aparat desa di wilayahnya. Pemeriksaan Duktang melalui Sidak inipun kembali digelar Babinsa Semarapura Kauh Koptu Wayan Sutamaya bersama Bhabinkamtibmas, Kasi Trantib, Staf Kelurahan dan Kaling pada Rabu ( 12/11/25 […]

  • Apel Renungan Suci di TMP Umbu Ndawa Kareuk, Momentum Kenang Jasa Para Pahlawan
    NTT

    Apel Renungan Suci di TMP Umbu Ndawa Kareuk, Momentum Kenang Jasa Para Pahlawan

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Komandan Kodim (Dandim) 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S.,S.E beserta para perwira dan anggota Kodim 1601/Sumba Timur menghadiri Apel Renungan Suci yang digelar oleh Polres Sumba Timur bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Umbu Ndawa Kareuk, Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur pada Sabtu malam (16/08/2025). Apel Renungan Suci ini dipimpin […]

  • Pengecekan Pupuk Subsidi oleh Babinsa dan PPL di Montong Gamang untuk Menjaga Ketersediaan
    NTB

    Pengecekan Pupuk Subsidi oleh Babinsa dan PPL di Montong Gamang untuk Menjaga Ketersediaan

    • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam upaya mencegah kelangkaan pupuk bersubsidi dan memastikan penyaluran sesuai peruntukannya, Babinsa Desa Montong Gamang, Serka Lalu Erwin Sentosa bersama Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) melakukan pengecekan stok pupuk di wilayah dusun Gonjong, Desa Montong Gamang, Kecamatan Kopang, Sabtu (12/7/2025). Pengecekan dilakukan di beberapa kios pengecer resmi pupuk bersubsidi yang tersebar di wilayah […]

  • TNI Dampingi Distribusi Beras Cadangan Pemerintah

    TNI Dampingi Distribusi Beras Cadangan Pemerintah

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Guna memastikan kelancaran program bantuan sosial pemerintah pusat, Babinsa Desa Karamabura, Koramil 1614-01/Dompu, Serda Aksar, turut mengawal dan memantau langsung proses penyaluran bantuan beras pangan nasional yang digelar di Balai Desa Karamabura, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, pada Selasa, 22 Juli 2025. Penyaluran beras bantuan ini merupakan bagian dari program Cadangan Beras Pemerintah […]

expand_less