Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Kepedulian Lingkungan, Babinsa Dampingi Vaksinasi Rabies

Wujud Kepedulian Lingkungan, Babinsa Dampingi Vaksinasi Rabies

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Sabtu (11/10/2025) Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat dan lingkungan, Babinsa Desa Saba Koramil 1616-04/Blahbatuh Pelda I Wayan Yasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Saba Bripka I Nyoman Mara Arta melaksanakan pendampingan kegiatan vaksinasi rabies dan sterilisasi/kontrol populasi terhadap peliharaan anjing dan kucing. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Banjar Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Tim yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan tersebut antara lain Drh. Arya Darma, Drh. Puji, Drh. Indra, Perbekel Desa Saba, Ketua TP PKK Desa Saba, tim Elmo Vetcare dengan Act, Babinsa Desa Saba, Bhabinkamtibmas, serta Kadus Banjar Saba.

Kegiatan vaksinasi rabies dan sterilisasi ini merupakan program Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar bidang Kesehatan dan Pelayanan Hewan UPTD Puskeswan III, bekerja sama dengan Elmo Vetcare dengan Act, dipimpin oleh Drh. Arya Darma bersama tim sebanyak 12 orang.

Adapun hasil pelaksanaan kegiatan
Vaksinasi Rabies di Desa Saba sebanyak 80 ekor anjing dan 54 ekor kucing (total 134 ekor hewan), sedangkan untuk sterilisasi ada sebanyak 40 ekor anjing dan 34 ekor kucing (total 74 ekor hewan).

Tujuan kegiatan vaksinasi rabies dan sterilisasi ini adalah: Memberikan kekebalan (antibodi) pada hewan peliharaan agar mampu melawan mikroorganisme penyebab penyakit rabies, Menekan angka penularan penyakit rabies kepada manusia dan hewan lainnya, Mengendalikan populasi hewan peliharaan melalui program sterilisasi, Menciptakan lingkungan masyarakat yang lebih sehat dan aman dari ancaman penyakit rabies.

Babinsa Pelda I Wayan Yasa menyampaikan bahwa TNI akan terus hadir dan mendukung program-program pemerintah daerah yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat, termasuk dalam menjaga kesehatan lingkungan melalui kegiatan vaksinasi hewan.

“Melalui kegiatan seperti ini, kita tidak hanya melindungi hewan peliharaan, tapi juga menjaga kesehatan masyarakat dari risiko penularan rabies. Kami siap mendukung penuh upaya pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan aman,” ujar Babinsa.

Kegiatan vaksinasi rabies dan sterilisasi di Desa Saba ini berjalan dengan tertib, lancar, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat pemilik hewan peliharaan.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas TMMD Kodim 1625/Ngada Tuntaskan Pengecoran Lantai Irigasi di Desa Benteng Tawa, Hasil Hampir Rampung

    Satgas TMMD Kodim 1625/Ngada Tuntaskan Pengecoran Lantai Irigasi di Desa Benteng Tawa, Hasil Hampir Rampung

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ngada, 2 November 2025 – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan perkembangan signifikan. Hingga hari ini, kegiatan fisik berupa pengecoran lantai saluran irigasi di lokasi Pu’un Keo, Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada telah mencapai progres 89 persen. Dansatgas TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Letkol Inf. Imam Subekti S.E.M.I.P […]

  • Babinsa Rote Timur Dampingi Program Pemberian Makanan Sehat Bergizi bagi 2.905 Siswa di Kabupaten Rote Ndao

    Babinsa Rote Timur Dampingi Program Pemberian Makanan Sehat Bergizi bagi 2.905 Siswa di Kabupaten Rote Ndao

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    ROTE NDAO, 6 November 2025 — Dalam rangka mendukung program peningkatan gizi anak usia sekolah, Babinsa Koramil 1627-02/Rote Timur, Serda Ismail Rahadat, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi yang berlangsung di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao, pada Kamis (6/11/2025). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Yayasan Terdinda Berkat Lancar […]

  • TNI dan Rakyat Bersinergi: Babinsa Koramil 1602-02 Gelar Komsos di Kelimutu
    NTT

    TNI dan Rakyat Bersinergi: Babinsa Koramil 1602-02 Gelar Komsos di Kelimutu

    • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Ende, 11 Juli 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memastikan kondisi keamanan wilayah binaan tetap kondusif, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Yosef Ati Seda, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) pada Jumat pagi (11/07) di Pasar Moni, Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pada pukul 08.15 […]

  • TNI Kembali Tegas di Tapal Batas, Dua WNA Timor Leste Dipulangkan Lewat Wini

    TNI Kembali Tegas di Tapal Batas, Dua WNA Timor Leste Dipulangkan Lewat Wini

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Wini – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Wini berhasil mengamankan dua Warga Negara Asing (WNA) asal Timor Leste, berinisial R (18) dan EK (19) yang mencoba masuk ke wilayah Indonesia melalui jalur ilegal di Desa Humusu, Kec. Insana Utara, Kab. TTU. Senin (27/10) Keduanya ditangkap saat mencoba masuk ke Indonesia untuk […]

  • Menggelorakan Semangat Palagan Ambarawa: Dandim Jembrana Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD 2025

    Menggelorakan Semangat Palagan Ambarawa: Dandim Jembrana Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD 2025

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 97
    • 0Komentar

    JEMBRANA– Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana, Letkol Inf S.Y. Gafur Thalib, S.I.P., M.Si., bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam kegiatan Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2025. Upacara yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan di Lapangan Hijau Yonif 741/GN, Kelurahan Banjar Tengah, Negara, Kabupaten Jembrana. Kegiatan ini merupakan momentum penting untuk mengenang kepahlawanan dalam Pertempuran Palagan […]

  • TNI AD Kawal Penyaluran BCRP, Babinsa Pastikan Bantuan Tepat Sasaran di Desa Nuanaga

    TNI AD Kawal Penyaluran BCRP, Babinsa Pastikan Bantuan Tepat Sasaran di Desa Nuanaga

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, Sertu Denis Fernandes melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran Bantuan Beras Cadangan Rawan Pangan (BCRP) Pemerintah Kabupaten Ende Tahun 2025 kepada masyarakat, bertempat di Kantor Desa Nuanaga, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Sabtu (10/01/2026). Kegiatan pendampingan tersebut bertujuan untuk memastikan proses penyaluran bantuan berjalan tertib, lancar, dan tepat sasaran, sekaligus memberikan […]

expand_less