Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Empati, Babinsa Koramil 1628-01 Taliwang Takziah ke Rumah Duka di Desa Moteng

Wujud Empati, Babinsa Koramil 1628-01 Taliwang Takziah ke Rumah Duka di Desa Moteng

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati terhadap warga binaan yang sedang berduka, Babinsa Desa Moteng, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Muhaimin, menghadiri kegiatan takziah di rumah duka warga Dusun Moteng Bawah, Desa Moteng, Kecamatan Brang Rea, pada Jumat malam (10/10/2025) pukul 20.00 Wita.

Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat yang sedang berduka merupakan wujud nyata kepedulian dan kedekatan TNI dengan rakyat, sebagaimana yang selalu ditekankan oleh Komandan Kodim 1628/KSB agar seluruh Babinsa senantiasa hadir di tengah masyarakat dalam setiap situasi, baik suka maupun duka.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Muhaimin menyampaikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya salah satu warga binaannya. Ia juga berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan menghadapi musibah tersebut.

“Sebagai Babinsa, sudah menjadi kewajiban kami untuk selalu hadir di tengah masyarakat, termasuk saat ada warga yang berduka. Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” ujar Serda Muhaimin.

Kegiatan takziah berlangsung dengan khidmat, aman, dan lancar, dihadiri oleh keluarga besar almarhum, tokoh masyarakat, dan warga sekitar. Kehadiran Babinsa juga mendapat apresiasi dari warga sebagai bentuk nyata kedekatan dan kepedulian TNI terhadap masyarakat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Gelar Patroli Malam di Kelurahan Danga

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Gelar Patroli Malam di Kelurahan Danga

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Longginus Bhago Lado, pada hari Minggu, 05 Oktober 2025 pukul 20.00 WITA, melaksanakan kegiatan patroli/siskamling di wilayah Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan patroli malam ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, sekaligus menjalin komunikasi yang baik antara Babinsa dengan warga binaan. Selama […]

  • Babinsa Desa Tapir Laksanakan Komsos untuk Pererat Silaturahmi dengan Warga

    Babinsa Desa Tapir Laksanakan Komsos untuk Pererat Silaturahmi dengan Warga

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Tapir Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu M. Nasir, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaannya. Kegiatan Komsos tersebut dilaksanakan pada Selasa, (30/12/2025), sekitar pukul 10.00 WITA di Desa Tapir, Kabupaten Sumbawa Barat. Dalam kegiatan ini, Babinsa […]

  • Babinsa Desa Pengotan Bersinergi dengan Aparat Terkait Amankan Upacara Piodalan di Pura Puseh Bale Agung

    Babinsa Desa Pengotan Bersinergi dengan Aparat Terkait Amankan Upacara Piodalan di Pura Puseh Bale Agung

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan kegiatan keagamaan di wilayah binaannya, Babinsa Desa Pengotan Koramil 01/Bangli Kodim 1626/Bangli, Sertu I Wayan Subagia, bersama Bhabinkamtibmas Desa Pengotan dan Pecalang Desa Adat Pengotan, melaksanakan pemantauan sekaligus pengamanan Upacara Piodalan yang berlangsung di Pura Puseh Bale Agung, Desa Adat Pengotan, Kec./Kab. Bangli. Rabu (5/11/25). Kegiatan […]

  • Danrem 161/Wira Sakti Letakkan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih di Ngada

    Danrem 161/Wira Sakti Letakkan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih di Ngada

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ngada – Komandan Korem 161/Wira Sakti (Danrem 161/WS), Brigjen TNI Hendro Cahyono meninjau dan meletakkan batu pertama pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Rakateda II, Kecamatan Golewa Barat, Kabupaten Ngada, Jumat (7/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pemerintah pusat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Kabupaten Ngada. Koperasi Merah Putih ini diharapkan dapat menjadi […]

  • Babinsa Koramil 1627-01/Baa Lakukan Pemantauan Arus Kapal di Pelabuhan Ba’a

    Babinsa Koramil 1627-01/Baa Lakukan Pemantauan Arus Kapal di Pelabuhan Ba’a

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Kamis, 11 Desember 2025 pukul 11.02 WITA, Babinsa Koramil 1627-01/Baa Sertu Nelson Sine melaksanakan kegiatan pemantauan di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan ini bertujuan memastikan situasi keamanan dan kelancaran aktivitas transportasi laut di wilayah binaan. Pada pukul 11.03 WITA, Kapal Penumpang Express Bahari 8E tiba […]

  • Tiba di Lokasi TMMD, Tim Wasev TMMD 125 Kodim Belu Disambut Hangat Masyarakat
    NTT

    Tiba di Lokasi TMMD, Tim Wasev TMMD 125 Kodim Belu Disambut Hangat Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Masyarakat Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu antusias sambut kedatangan Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke 125 tahun 2025 di Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu NTT, Rabu (6/8/2025). Kedatangan Tim Wasev TMMD bersama rombongan mendapatkan sambutan meriah dan antusias dari warga masyarakat di lokasi TMMD. Acara sambutan di awali […]

expand_less