Serma Baharuddin Ajak Warga Desa Nggembe Aktif Jaga Ketertiban Malam Hari
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
- comment 0 komentar

Bolo, Jumat 10 Oktober 2025 – Berbagai kegiatan ronda malam dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 1608-02/Bolo di beberapa desa di wilayah Kecamatan Bolo untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di malam hari.
Di Rt 14 Dusun 01 Desa Timu, Sertu Suherman bersama warga melaksanakan ronda dan kongkow-kongkow sambil memberikan himbauan agar warga tidak main hakim sendiri apabila terjadi masalah, serta melaporkan kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan aparat desa agar permasalahan diselesaikan dengan baik. Warga juga diingatkan menjauhi tindakan negatif seperti mengonsumsi minuman keras dan narkoba.
Di Desa Nggembe, Serma Baharuddin mengajak warga aktif menjaga keamanan lingkungan, menghindari narkoba, miras, judi online, serta menjaga fasilitas umum agar tidak dirusak. Ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi isu-isu yang dapat memecah belah persatuan.
Sertu Illyas di Desa Darussalam secara rutin melakukan rondaan bersama pemuda, memantau tempat rawan seperti lokasi tongkrongan pemuda, dan mengajak masyarakat menjaga ketertiban serta mencegah tindak kriminalitas.
Sementara itu di Dusun Sonco, Desa Sanolo, Sertu Irawan melaksanakan rondaan dan kongkow bersama warga dengan memberikan himbauan keamanan rumah seperti memastikan pintu dan jendela terkunci saat ditinggalkan, serta mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan di tengah perubahan cuaca.
Seluruh kegiatan ronda malam yang dilakukan Babinsa di berbagai desa ini berjalan lancar, aman, dan kondusif, memperlihatkan sinergi positif antara aparat dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah Kecamatan Bolo.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar