Batituud Koramil Alak Pimpin Patroli Mandiri Antisipasi Gangguan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
- comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan di wilayah binaan, Koramil 1604-07/Alak melaksanakan kegiatan patroli mandiri sistem keamanan lingkungan (Siskamling) bersama komponen pendukung. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Batituud Koramil 1604-07/Alak, Serma Agus Mahoklori, dengan melibatkan sepuluh personel Koramil, dua anggota Linmas, dan dua anggota ormas pemuda. Patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Alak. Jumat malam (10/10/2025).
Rute patroli dimulai dari Markas Koramil 1604-07/Alak menuju Pelabuhan Tenau, dilanjutkan ke SPBU Kelurahan Alak, kemudian menyisir Pasar Malam Nunbaun Delha sebelum kembali ke Koramil. Dalam pelaksanaan patroli ini digunakan sepuluh unit sepeda motor trail CRF yang memungkinkan mobilitas cepat di wilayah pesisir dan padat aktivitas masyarakat. Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk berinteraksi langsung dengan warga guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
Serma Agus Mahoklori menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bentuk nyata sinergitas antara TNI dan komponen masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kami ingin memastikan situasi tetap aman dan kondusif, serta mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga wilayahnya masing-masing,” ujarnya. Ia juga mengapresiasi dukungan Linmas dan ormas pemuda yang turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban bersama aparat teritorial.
Selama pelaksanaan patroli, situasi wilayah terpantau aman dan tertib tanpa adanya kejadian menonjol. Kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapat sambutan positif dari warga sekitar yang merasa lebih tenang dengan kehadiran aparat di lapangan. Koramil 1604-07/Alak berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli secara rutin guna memperkuat keamanan wilayah dan membangun kedekatan dengan masyarakat. (Pendim1604)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar