Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi Hebat! 150 Prajurit TNI Gencarkan Pembangunan di Giri Madia

Sinergi Hebat! 150 Prajurit TNI Gencarkan Pembangunan di Giri Madia

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram mendapatkan tambahan kekuatan baru. Sebanyak 150 personel gabungan dari Yonif 742/SWY, Yudha Karya Raksaka (YKR), dan unsur dinas jawatan (Disjan) Komando Resort Militer (Korem) 162/Wira Bhakti diterjunkan ke Dusun Gubuk Baru, Desa Gurimadia, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Kamis (9/10/2025).

Penambahan personel ini dilakukan untuk mempercepat penyelesaian berbagai sasaran fisik dan nonfisik TMMD ke-126 yang tengah berjalan. Fokus utama mencakup pembangunan infrastruktur vital seperti pembukaan dan pelebaran jalan, pembuatan jembatan, serta peningkatan fasilitas umum demi menunjang kesejahteraan warga.

“Tambahan kekuatan personel ini sangat membantu percepatan progres pekerjaan yang sempat terkendala cuaca dan medan yang cukup berat. Dengan dukungan dari satuan lain, pekerjaan di lapangan kini diharapkan dapat berjalan lebih cepat dan efisien,” ungkap Pelttu Selamet Basuki, Pengawas Lapangan TMMD ke-126 Kodim 1606/Mataram.

Sementara itu, Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) Kapten Inf Saparudin menambahkan bahwa keberadaan personel tambahan tidak hanya memperkuat sektor fisik, tetapi juga mendukung program nonfisik seperti penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat.

“Semangat gotong royong antara TNI dan warga semakin terasa. Masyarakat pun antusias bergabung setiap hari membantu proses pembangunan,” ujarnya.

Pelaksanaan TMMD ke-126 Kodim 1606/Mataram terus menunjukkan hasil positif. Dengan sinergi 150 prajurit TNI dan masyarakat, kegiatan ini menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam membangun desa demi kesejahteraan bersama. (Pendim 1606)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Bersyukur, MCK Direhab Melalui Program TMMD Ke-125

    Warga Bersyukur, MCK Direhab Melalui Program TMMD Ke-125

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Minggu (10/8/2025) Sebagai bentuk pengawasan dan dukungan terhadap program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 Tahun 2025, Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) Lettu CPL I Nyoman Prajana, S.H., meninjau pelaksanaan perehaban fasilitas Mandi, Cuci, Kakus (MCK) di Banjar Dentiyis, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Kunjungan ini sekaligus dimanfaatkan Dan SSK […]

  • Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Dukung Program Penguatan Ekonomi Desa

    Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Dukung Program Penguatan Ekonomi Desa

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., menghadiri rapat koordinasi percepatan pembangunan gerai pergudangan dan perlengkapan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Tahun 2025 yang berlangsung di Aula Kantor Bupati, Kelurahan Weekarou, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, Selasa (28/10/2025). Kegiatan rapat ini dipimpin oleh Bupati Sumba Barat dan dihadiri oleh […]

  • Siswa SMP Negeri Rarak Ronges Antusias Ikuti Pelatihan PBB Bersama Babinsa

    Siswa SMP Negeri Rarak Ronges Antusias Ikuti Pelatihan PBB Bersama Babinsa

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang terus aktif membina generasi muda di wilayah binaan. Sabtu (13/9/2025) pagi, dua Babinsa Desa Rarak Ronges, Sertu Usman dan Sertu Septy C., memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa SMP Negeri Rarak Ronges. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini berjalan tertib, aman, dan penuh semangat. Para […]

  • Desa Payangan Dapat Gerakan Pangan Murah Beras SPHP dari Kodim 1619/Tabanan
    NTT

    Desa Payangan Dapat Gerakan Pangan Murah Beras SPHP dari Kodim 1619/Tabanan

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Tabanan – Dalam rangka membantu masyarakat mendapatkan pangan dengan harga terjangkau, Kodim 1619/Tabanan bekerja sama dengan Perum Bulog menggelar Gerakan Pangan Murah Beras SPHP di Desa Payangan, Kecamatan Marga, Sabtu (16/8/2025). Gerakan Pangan Murah Beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) ini diselenggarakan untuk membantu masyarakat mendapatkan beras dengan harga yang lebih terjangkau. Kegiatan ini […]

  • Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Aktif Pantau Kondisi Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Aktif Pantau Kondisi Wilayah Binaan

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat, Babinsa Desa Tebo Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Bukhari melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus monitoring di wilayah binaannya, Sabtu (18/10/2025) pukul 09.30 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah serta memperkuat hubungan antara TNI dengan masyarakat guna […]

  • Babinsa Koramil Maurole Tingkatkan Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Desa Neotonda

    Babinsa Koramil Maurole Tingkatkan Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Desa Neotonda

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah (pamwil) dan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Rabu pagi (8/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.57 WITA ini bertujuan untuk memantau keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta menjaga situasi wilayah agar tetap kondusif. Dalam kegiatan ini, Babinsa juga memberikan […]

expand_less