Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Wolowaru Gencarkan Komsos dan Pamwil di Desa Mbewawora

Babinsa Wolowaru Gencarkan Komsos dan Pamwil di Desa Mbewawora

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Guna menjaga stabilitas keamanan dan meningkatkan kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Muhamad Safari, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) di Desa Mbewawora, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, pada Kamis (09/10/2025).

Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan desa serta menyampaikan pesan-pesan pembinaan teritorial kepada warga masyarakat.

Dalam arahannya kepada masyarakat, Babinsa mengimbau agar warga selalu menjaga kebersihan lingkungan demi kesehatan bersama, serta tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggal mereka. Ia juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menciptakan kondisi wilayah yang kondusif.

“Kehadiran TNI melalui Babinsa bukan hanya sebatas tugas pengamanan, tetapi juga untuk membina, mendampingi, dan mendengarkan aspirasi warga. Ini bagian dari tugas kami sebagai ujung tombak satuan kewilayahan TNI AD,” ungkap Pratu Muhamad Safari saat berdialog dengan warga.

Masyarakat Desa Mbewawora menyambut hangat kegiatan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas kepedulian TNI terhadap keamanan dan kenyamanan warga.

Kegiatan selesai pada pukul 10.00 WITA dan berjalan dengan aman, tertib, serta tidak ditemukan hal-hal menonjol. Cuaca selama kegiatan berlangsung dilaporkan cerah.

(PENDIM 1602/ENDE)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Ajak Warga Ngguwa Jaga Keamanan Lewat Komsos dan Pamwil

    Babinsa Kodim 1602/Ende Ajak Warga Ngguwa Jaga Keamanan Lewat Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Petrus Gobhe, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Puupingga, Desa Ngguwa, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende, pada Sabtu pagi, 27 September 2025. Kegiatan dimulai sekitar pukul 10.25 WITA dan berlangsung hingga selesai dalam suasana yang penuh keakraban antara […]

  • Personel Kodim 1618/TTU Turun Tangan, Pipanisasi Dusun Banu Mulai Dikerjakan

    Personel Kodim 1618/TTU Turun Tangan, Pipanisasi Dusun Banu Mulai Dikerjakan

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin 01/09/2025, Kodim 1618/TTU kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap kebutuhan masyarakat di perbatasan. Dengan penuh semangat kebersamaan, personel Kodim 1618/TTU bersama warga Dusun Banu bergotong royong melaksanakan pengerjaan pemasangan pipanisasi di kawasan perbukitan Dusun Oelfab, Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten TTU. Kehadiran Personel Kodim 1618/TTU di tengah masyarakat ini menjadi bukti nyata komitmen membantu mengatasi […]

  • Peringati HUT ke-80 TNI, Kodam IX/Udayana Tegaskan Komitmen TNI untuk Rakyat dan NKRI

    Peringati HUT ke-80 TNI, Kodam IX/Udayana Tegaskan Komitmen TNI untuk Rakyat dan NKRI

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Denpasar – Dalam suasana khidmat dan penuh semangat kebangsaan, Kodam IX/Udayana menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Lapangan I Gusti Ngurah Rai, Kepaon, Denpasar, pada Minggu (5/10/2025). Upacara dipimpin oleh Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Taufiq Hanafi, yang bertindak sebagai inspektur upacara, dan diikuti oleh prajurit TNI, Polri, PNS, […]

  • Babinsa Koramil 04 Dampingi Pengerjaan Irigasi di Desa Kotabaru

    Babinsa Koramil 04 Dampingi Pengerjaan Irigasi di Desa Kotabaru

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Serka Densius Berno, melaksanakan kegiatan pendampingan Oplah dengan memantau pengerjaan irigasi sepanjang ±342 meter bersama Kelompok Tani Ae Wa di Dusun Kotabaru, Desa Kotabaru, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pendampingan pembangunan irigasi, yang bertujuan memastikan proyek pertanian berjalan sesuai rencana, aman, dan tepat waktu. Selain […]

  • Piket Koramil Jereweh Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Malam Hari

    Piket Koramil Jereweh Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Malam Hari

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-05/Jereweh melaksanakan kegiatan piket dan patroli wilayah sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa malam, 30 Desember 2025, pukul 21.00 WITA. Piket Koramil 1628-05/Jereweh yang dipimpin oleh Koptu Agus Dermawan melaksanakan patroli rutin di wilayah binaan sambil memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga […]

  • Satgas TMMD ke-126 Kodim 1606 Mataram Tanamkan Semangat Kebangsaan pada Anak Desa
    NTB

    Satgas TMMD ke-126 Kodim 1606 Mataram Tanamkan Semangat Kebangsaan pada Anak Desa

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Dalam suasana penuh semangat dan keceriaan, Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram menggelar Wawasan Kebangsaan (Wasbang) bagi anak-anak di Dusun Gubuk Baru, Desa Giri Madia, Kecamatan Lingsar, Senin malam (3/11/2025). Kegiatan tersebut menjadi salah satu sasaran nonfisik TMMD yang bertujuan menanamkan nilai-nilai cinta […]

expand_less