Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Tanam Nilai Kebersamaan, Babinsa Serma Okri Ingatkan Warga Ofu Jaga Keamanan dan Ketahanan Pangan

Tanam Nilai Kebersamaan, Babinsa Serma Okri Ingatkan Warga Ofu Jaga Keamanan dan Ketahanan Pangan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Kolbano, TTS — Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan dan membantu masyarakat menjaga stabilitas ekonomi di wilayah pedesaan, Babinsa Koramil 1621-02/Amanuban Tengah, Serma Okri, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus mendampingi warga menanam sayur di Desa Ofu, Kecamatan Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Rabu (08/10/2025).

Kegiatan yang berlangsung di halaman rumah Bapak Yoyakim Benu, RT 03 RW 02 Dusun 1 Desa Ofu, dimulai pukul 09.45 WITA. Dalam kesempatan itu, Serma Okri menyampaikan imbauan dan edukasi kepada warga mengenai pentingnya menjaga keamanan dan keselamatan selama mengolah lahan pertanian menjelang musim tanam.

“Saya mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati saat membuka lahan, jangan sampai terjadi kebakaran yang merugikan orang lain. Selain itu, tetap jaga faktor keamanan dalam setiap aktivitas di kebun,” ujar Serma Okri kepada warga.
Kegiatan Komsos ini juga bertujuan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat agar tercipta suasana yang harmonis, serta mencegah timbulnya kesalahpahaman atau konflik di lingkungan warga.

Pada pukul 11.30 WITA kegiatan selesai dengan situasi aman, tertib, dan penuh keakraban. Warga pun menyambut positif langkah Babinsa yang tidak hanya memberikan arahan, tetapi juga turun langsung membantu di lapangan.

Menanggapi kegiatan anggotanya, Danramil 1621-02/Amanuban Tengah, Kapten Inf I Komang Wenten, memberikan apresiasi atas dedikasi Babinsa di wilayah binaan.

“Apa yang dilakukan oleh Serma Okri merupakan bentuk nyata peran Babinsa di tengah masyarakat. Tidak hanya hadir sebagai aparat pembina wilayah, tetapi juga menjadi motivator dalam mendorong kemandirian ekonomi masyarakat desa,” ujar Kapten Inf I Komang Wenten.

“Kami ingin Babinsa selalu dekat dengan warga, membantu mereka menemukan solusi, terutama dalam bidang pertanian dan kesejahteraan rakyat,” tambahnya.

Dengan semangat gotong royong, kegiatan seperti ini diharapkan dapat memperkuat ketahanan pangan di tingkat keluarga sekaligus meningkatkan kepedulian sosial antarwarga di wilayah binaan Koramil 1621-02/Amanuban Tengah.(Pendim1621/TTS)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kelurahan Karijawa Laksanakan Komsos di So Jado Lingkungan Jalan Baru

    Babinsa Kelurahan Karijawa Laksanakan Komsos di So Jado Lingkungan Jalan Baru

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dompu, 04 Desember 2025 – Babinsa Kelurahan Karijawa, Serka Hermansyah, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) di So Jado Lingkungan Jalan Baru pada hari Kamis, 4 Desember 2025. Dalam kegiatan ini, Serka Hermansyah memberikan motivasi dan edukasi kepada petani setempat, sebagai bagian dari upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, khususnya di bidang pertanian. Dalam kesempatan […]

  • Latihan Perdana, Babinsa Manduang Apresiasi Semangat Ibu-Ibu PKK

    Latihan Perdana, Babinsa Manduang Apresiasi Semangat Ibu-Ibu PKK

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Klungkung,- Adanya perlombaan gerak jalan dalam rangka memeriahkan HUT Ke 80 kemerdekaan RI tahun 2025 menuai respon positif dan antusiasme tinggi berbagai kalangan, salah satunya ibu-ibu PKK di Desa Manduang. Berbagai persiapanpun mulai digencarkan oleh puluhan ibu-ibu PKK Desa Manduang untuk melaksanakan latihan. Seperti halnya yang terlihat pada Kamis ( 31/07/25 ), puluhan emak-emak PKK […]

  • Cegah Bullying dan Tawuran, Babinsa Koramil 04/Tabundung Masuk Sekolah

    Cegah Bullying dan Tawuran, Babinsa Koramil 04/Tabundung Masuk Sekolah

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka mendukung terciptanya lingkungan sekolah yang aman dan kondusif, Babinsa Koramil 04/Tabundung, Kodim 1601/Sumba Timur,Kopda Kuat Waluyo, melaksanakan kegiatan pendampingan pembinaan kepada para siswa di SMA Negeri Pinupahar, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur,Kamis (18/12/2025). Pendampingan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar agar tidak terlibat dalam tindakan bullying maupun […]

  • Babinsa Turut Hadir dalam Rapat Persiapan Operasi Penertiban Pasar 2025 di Ende

    Babinsa Turut Hadir dalam Rapat Persiapan Operasi Penertiban Pasar 2025 di Ende

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Kecamatan Ende Selatan dan Babinsa Kecamatan Ende Timur hadir dalam rapat pembentukan Satgas Persiapan Operasi Penertiban Pasar Tahun 2025 yang berlangsung di Ruang Rapat Kantor Satpol PP Ende, Jalan Eltari, Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah. Rapat dimulai pukul 10.00 WITA dan selesai pukul 11.25 WITA, berjalan tertib dan lancar, 10 Desember 2025. […]

  • Babinsa Desa Lamusung Dampingi Pelaksanaan Program Makan Sehat Bergizi di SDN Lamusung

    Babinsa Desa Lamusung Dampingi Pelaksanaan Program Makan Sehat Bergizi di SDN Lamusung

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Program Makan Sehat Bergizi kembali menyentuh dunia pendidikan di wilayah Kecamatan Seteluk. Pada Kamis, (4 Desember 2025) pukul 09.00 WITA, Babinsa Desa Lamusung Koramil 1628-03/Seteluk, Serda Lalu Rupawan, melaksanakan pendampingan pelaksanaan Program MSG di SD Negeri Lamusung, Desa Lamusung, Kabupaten Sumbawa Barat. Pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Kawal Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Petani

    Kodim 1601/Sumba Timur Kawal Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Petani

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur . Babinsa Koramil 05/Waingapu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Antonius Kopa Rihi, turut serta mendampingi para petani dalam kegiatan panen padi di wilayah Kelurahan Kawangu, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (21/08/2025). Dalam kegiatan tersebut, panen dilakukan menggunakan mesin potong padi modern guna mempercepat proses dan meningkatkan efisiensi kerja di lapangan. Pendampingan ini merupakan […]

expand_less