Plh Danramil Baa Berikan Materi PBB dan Pembinaan Karakter kepada Satpol PP Rote Ndao
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
- comment 0 komentar

Rote Ndao — Bertempat di halaman Kantor Bupati Rote Ndao, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, pada Rabu (8/9/2025) pukul 08.00 hingga 10.00 Wita, telah dilaksanakan kegiatan Pemberian Materi Pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Pembinaan Karakter kepada anggota Satpol PP Kabupaten Rote Ndao.
Kegiatan ini dipimpin oleh Plh Danramil 1627-01/Baa Lettu Inf David Mooy, S.H., bersama Batih Koramil Serma Semy Lazarus Bulak, S.H., dan diikuti oleh 64 orang anggota Satpol PP yang baru diangkat sebagai ASN/PPPK Pemerintah Kabupaten Rote Ndao.
Pelatihan tersebut bertujuan untuk menanamkan disiplin, loyalitas, serta rasa tanggung jawab dalam melaksanakan tugas sebagai aparatur negara. Selain memberikan teori tentang baris-berbaris dan kedisiplinan, para pelatih juga mengajak peserta melakukan praktik langsung di lapangan serta menambahkan sesi interaktif dan hiburan agar kegiatan berlangsung dengan semangat dan antusias.
Dalam arahannya, Plh Danramil Lettu Inf David Mooy menekankan pentingnya integritas dan loyalitas dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat. “Sebagai ASN, kita harus bekerja dengan hati yang ikhlas, penuh tanggung jawab, dan menjaga nama baik instansi serta kesatuan Satpol PP,” ujarnya.
Kegiatan diakhiri dengan pesan agar para ASN Satpol PP yang baru diangkat dapat menjadi contoh kedisiplinan, menjaga kekompakan, serta meningkatkan kinerja demi pelayanan publik yang lebih baik di Kabupaten Rote Ndao.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Rote Ndao, Kasat Pol PP, Plh Danramil Baa, Batih Koramil Baa, serta para Kabid Satpol PP.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh semangat kebersamaan antara TNI dan aparatur pemerintah daerah.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar