Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kapten Inf Bambang Bangun Kekompakan Anggota Lewat Jam Komandan di Koramil Poto Tano

Kapten Inf Bambang Bangun Kekompakan Anggota Lewat Jam Komandan di Koramil Poto Tano

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Dalam upaya meningkatkan kedisiplinan serta memperkuat soliditas di lingkungan Koramil, Danramil 1628-04/Poto Tano Kapten Inf Bambang memimpin kegiatan Jam Komandan yang berlangsung di Makoramil Poto Tano pada Rabu (8/10/2025) pukul 08.00 WITA.

Kegiatan yang diikuti seluruh anggota Koramil tersebut berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Dalam arahannya, Kapten Inf Bambang menegaskan pentingnya semangat tanggung jawab dan loyalitas dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Ia juga mengingatkan para Babinsa agar selalu hadir di tengah masyarakat serta menjadi contoh teladan di wilayah binaannya.

“Jam Komandan ini bukan hanya sekadar apel rutin, tetapi juga sarana untuk mempererat hubungan emosional antara pimpinan dan anggota. Melalui komunikasi langsung seperti ini, diharapkan semangat kebersamaan dan disiplin prajurit semakin meningkat,” ungkap Kapten Inf Bambang.

Selain itu, Danramil juga menekankan pentingnya menjaga citra positif TNI di tengah masyarakat, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik dan membantu mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya.

Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab dan penyampaian beberapa arahan teknis terkait pembinaan teritorial serta kesiapsiagaan Koramil menghadapi berbagai kegiatan masyarakat di wilayah Poto Tano.

Dengan pelaksanaan Jam Komandan ini, diharapkan semangat kebersamaan, disiplin, dan profesionalisme prajurit Koramil 1628-04/Poto Tano semakin terjaga dalam mendukung tugas pokok TNI di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI-Polri dan Pemerintah Daerah Terlihat saat Acara Syukuran Sekda Kota Bima
    NTB

    Sinergi TNI-Polri dan Pemerintah Daerah Terlihat saat Acara Syukuran Sekda Kota Bima

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Bima, 5 Januari 2026 – Anggota Babinsa Koramil 1608-01/Rasanae Serda Israh melaksanakan monitoring kegiatan syukuran yang digelar oleh Sekda Kota Bima, H. Fahrurozi. Kegiatan tersebut berlangsung di kediaman Sekda, Jalan Blimbing Rt 04/01 Kelurahan Rabadompu Barat, Kecamatan Raba, Kota Bima pada Senin siang Syukuran dihadiri oleh sejumlah pejabat teras di Kota Bima, antara lain Walikota […]

  • Pembinaan Peternak Ayam Petelur untuk Kompi Perternakan Yonif TP 834/WM

    Pembinaan Peternak Ayam Petelur untuk Kompi Perternakan Yonif TP 834/WM

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Nagekeo-Kompi Perternakan Yonif TP 834/WM bersosialisasi di sebuah kandang ayam petelur. Kandang tersebut menggunakan sistem baterai (ayam ditempatkan di dalam kotak-kotak kawat berjajar rapi). Ayam-ayam tampak sehat dengan bulu coklat kemerahan dan jengger merah yang menandakan kondisi prima. Bangunan kandang terbuat dari rangka kayu dengan atap seng, serta dilengkapi saluran pakan panjang di depan setiap […]

  • Personel Koramil 1623-07/Bebandem berikan ucapan selamat hari jadi Desa Sibetan ke 325.

    Personel Koramil 1623-07/Bebandem berikan ucapan selamat hari jadi Desa Sibetan ke 325.

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Personel Koramil 1623-07/Bebandem Serka Komang Suparta menghadiri kegiatan seremonial pembukaan hari jadi Desa Sibetan ke 325 tahun 2025 sekaligus pelaksanaan pelepasan kegiatan Peed Aye, di Wantilan Pura Bale Agung Desa Sibetan Kec.Bebandem Kab.Karangasem, pada Selasa (22/07/25). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Anggota DPD RI, Anggota DPRD Prov.Bali, Bupati Karangasem diwakili Kepala Dinas PMD, Anggota […]

  • Babinsa Pantai Baru Dampingi Pemberian Makanan Bergizi Gratis kepada Ribuan Siswa

    Babinsa Pantai Baru Dampingi Pemberian Makanan Bergizi Gratis kepada Ribuan Siswa

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Kamis 02 Oktober 2025 – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi kepada siswa-siswi TK, Paud, SD, SMP, dan SMA di wilayah Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI. Sebanyak […]

  • Kodim 1603/Sikka Gelar Patroli Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

    Kodim 1603/Sikka Gelar Patroli Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

      NTT-SIKKA. Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada malam pergantian Tahun Baru 2026, Kodim 1603/Sikka menggelar patroli pengamanan terpadu yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1603/Sikka Mayor Cba Dominggus M. Atamani, Rabu malam (31/12/2025). Kegiatan patroli ini melibatkan personel Kodim 1603/Sikka dan unsur terkait lainnya, dengan menyasar sejumlah objek […]

  • Forkopimda Kota Bima Turun Langsung ke Pasar, Dandim Tekankan Pengawasan Distribusi
    NTB

    Forkopimda Kota Bima Turun Langsung ke Pasar, Dandim Tekankan Pengawasan Distribusi

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Kota Bima – Dalam rangka menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan menjelang Natal dan Tahun Baru 2026, Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc., bersama unsur Forkopimda Kota Bima melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Pasar Amahami, Kelurahan Dara, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima, Jumat (19/12/2025).Kegiatan ini dipimpin oleh Wakil Wali Kota Bima, […]

expand_less