Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Patroli Gabungan Kodim 1613/Sumba Barat Ciptakan Rasa Aman di Wilayah Maliti

Patroli Gabungan Kodim 1613/Sumba Barat Ciptakan Rasa Aman di Wilayah Maliti

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Anggota Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan kegiatan patroli keamanan dan ketertiban masyarakat (siskamling) bersama aparat Kelurahan Maliti, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Minggu (5/10/2025).

Kegiatan patroli bersama ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan serta mencegah potensi gangguan kamtibmas di wilayah binaan. Patroli dilakukan dengan menyusuri pemukiman warga, area publik, dan titik-titik rawan aktivitas masyarakat pada malam hari.

Dalam pelaksanaan patroli, anggota Kodim 1613/Sumba Barat berkoordinasi dengan aparat kelurahan dan warga setempat untuk memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif.

Selain itu, masyarakat juga diajak untuk turut serta aktif dalam kegiatan ronda malam dan menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

Menurut salah satu anggota Kodim 1613/Sumba Barat, kegiatan patroli siskamling merupakan bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah.

“Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman, sekaligus memperkuat kebersamaan antara TNI dan warga,” ujarnya.

Warga Kelurahan Maliti mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap patroli bersama seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin, sebagai langkah preventif untuk menciptakan lingkungan yang damai, tertib, dan bebas dari gangguan keamanan.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Forkopimka Lambu dan Mahasiswa KKN Kompak Jaga Kebersihan Desa

    Forkopimka Lambu dan Mahasiswa KKN Kompak Jaga Kebersihan Desa

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Bima, 1 Agustus 2025 – Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan dan mempererat sinergi antar unsur pemerintahan, TNI, dan masyarakat, Serka Jamaluddin selaku Danpos Ramil Lambu Koramil 1608-03/Sape bersama sejumlah anggota melaksanakan kegiatan gotong royong umum di sepanjang pinggir jalan umum menuju Pantai Papa, Desa Sumi, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Titik pembersihan dimulai dari depan Kantor […]

  • Babinsa Pratu Putra Zacharias Turun Langsung Awasi Penurunan Material KDKMP di Desa Nunusunu

    Babinsa Pratu Putra Zacharias Turun Langsung Awasi Penurunan Material KDKMP di Desa Nunusunu

    • calendar_month 18 jam yang lalu
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    TTS – Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketepatan pelaksanaan program pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Desa Nunusunu Koramil jajaran Kodim 1621/TTS, Pratu Putra Zacharias, melaksanakan monitoring kegiatan penurunan material batu dan pasir untuk kebutuhan Program KDKMP, bertempat di Desa Nunusunu, Kecamatan Kualin, pada Senin, 15 Januari 2026. Kegiatan monitoring tersebut dilakukan guna memastikan proses penurunan […]

  • Wujud Nyata Kepedulian TNI: TMMD Kodim 1612/Manggarai Jadi Solusi Akses Desa Terpencil

    Wujud Nyata Kepedulian TNI: TMMD Kodim 1612/Manggarai Jadi Solusi Akses Desa Terpencil

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Manggarai, 12 Oktober 2025 — Kodim 1612/Manggarai memulai pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 sebagai komitmen nyata TNI mempercepat pembangunan infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya petani. Komandan Kodim 1612/Manggarai, Letkol Arh Amos Comenius Silaban, S.H., M.M., yang bertindak selaku Dansatgas TMMD, memimpin langsung kegiatan pembangunan ini. Program TMMD ke-126 berfokus pada pembukaan […]

  • Sambut HUT Ke 32, Bank Prasta Salurkan Sembako Dikawal Babinsa Paksebali

    Sambut HUT Ke 32, Bank Prasta Salurkan Sembako Dikawal Babinsa Paksebali

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Tidak hanya dalam rangka memastikan berbagai kegiatan di wilayah binaan aman dan kondusif semata, namun kehadiran Babinsa menjadi wujud nyata komitmen dan konsistensi TNI yang akan selalu hadir ditengah rakyat dan senantiasa menjadi solusi dalam mengatasi berbagai kesulitan rakyat. Hal itupun menjadi komitmen yang selalu dipegang teguh Sertu Agus Pande Babinsa Paksebali Koramil 1610-03/Dawan […]

  • Koramil 1607-04/Alas Gelar Gerakan Pangan Murah, Salurkan 2 Ton Beras SPHP untuk Warga
    NTB

    Koramil 1607-04/Alas Gelar Gerakan Pangan Murah, Salurkan 2 Ton Beras SPHP untuk Warga

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam upaya menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di wilayah Kecamatan Alas, Koramil 1607-04/Alas Kodim 1607/Sumbawa bekerja sama dengan instansi terkait melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman koramil 1607-04/Alas, Senin (3/11/2025). Kegiatan ini menyalurkan beras Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) sebanyak 2.000 kilogram atau setara 400 sak kemasan 5 […]

  • Babinsa Jereweh Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di PAUD HI Dusun Dasan

    Babinsa Jereweh Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di PAUD HI Dusun Dasan

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digencarkan di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat sebagai upaya meningkatkan gizi anak-anak usia dini. Anggota Koramil 1628-05/Jereweh, Babinsa Desa Dasan Anyar Serda Yakub, melaksanakan pendampingan kegiatan MBG di PAUD HI Dusun Dasan, Desa Dasan Anyar, Kecamatan Jereweh. Kamis (11/12/2025), pukul 08,00 Wita Kehadiran Babinsa dalam kegiatan […]

expand_less