Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Batituud Pimpin Patroli Siskamling Bersama Komponen Pendukung Masyarakat

Batituud Pimpin Patroli Siskamling Bersama Komponen Pendukung Masyarakat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 TNI, Koramil 1604-08/Sabu Raijua melaksanakan patroli Siskamling bersama komponen pendukung. Kegiatan ini dipimpin oleh Batituud Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Serma Sutrisno Amalai, dengan melibatkan 10 personel Koramil dan 3 orang Linmas. Patroli malam ini menjadi salah satu bentuk kepedulian TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan. Jumat malam (03/10/2025).

Rute patroli dimulai dari Makoramil 1604-08/Sabu Raijua, kemudian bergerak menuju Kelurahan Mebba, Desa Ramedia, Desa Raeloro, hingga Desa Roboaba sebelum akhirnya kembali ke Koramil. Dengan menggunakan 7 unit SPM Trail CRF, patroli ini berjalan lancar dan terkoordinasi, memastikan kehadiran aparat di tengah masyarakat sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan.

Batituud Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Serma Sutrisno Amalai, menyampaikan bahwa kegiatan patroli Siskamling ini tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat. “Kami hadir bersama komponen pendukung sebagai wujud nyata sinergi menjaga wilayah tetap aman dan kondusif, terutama menjelang HUT TNI ke-80,” ungkapnya.

Masyarakat di sepanjang rute patroli menyambut baik kehadiran TNI dan Linmas. Warga menilai langkah ini sangat membantu menjaga stabilitas lingkungan, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan gotong royong semakin terjalin, sehingga keamanan wilayah Sabu Raijua tetap terjaga dengan baik. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dengan Kehadiran Babinsa, Upacara Adat Ngaben Massal di Wanayu Mas Berjalan Tertib dan Lancar

    Dengan Kehadiran Babinsa, Upacara Adat Ngaben Massal di Wanayu Mas Berjalan Tertib dan Lancar

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh, Kamis (28/8/2025). Tradisi adat Bali kembali terlihat begitu kental di Desa Adat Wanayu Mas, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, dengan digelarnya Upacara Adat Pitra Yadnya (Ngaben Massal). Upacara sakral yang dilaksanakan di Kuburan Desa Wanayu Mas ini diikuti oleh 26 sawe yang terbagi menjadi 15 kelompok, dengan Ketua Panitia I Gusti […]

  • Aktivitas Warga Desa Peringgasela Timur Tetap Normal Setelah Aksi Demo

    Aktivitas Warga Desa Peringgasela Timur Tetap Normal Setelah Aksi Demo

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Lombok Timur — Serka Jalaludin Sabki, Babinsa Koramil 1615-05 Masbagik, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) sekaligus memberikan himbauan kepada warga Desa Peringgasela Timur, Kecamatan Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur. Rabu(03/09/2025) Kegiatan ini dilakukan pasca aksi demonstrasi yang dilakukan oleh mahasiswa dan masyarakat di Kantor Desa Peringgasela Timur. Dalam kegiatan tersebut, Serka Jalaludin mengimbau masyarakat untuk selalu waspada […]

  • Wujud Kepedulian Babinsa, Pantau Tumbuh Kembang Balita Lewat Posyandu Rutin

    Wujud Kepedulian Babinsa, Pantau Tumbuh Kembang Balita Lewat Posyandu Rutin

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Sidan, Selasa (16/9/2025) Dalam rangka mendukung program kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Sidan Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Wayan Mardika bersama Bhabinkamtibmas Desa Sidan Aiptu Dewa Nyoman Oka Yasa menghadiri dan mendukung kegiatan Posyandu Siklus Hidup yang dilaksanakan di Balai Banjar Bukit Sari, Desa Sidan, Kecamatan Gianyar. Kehadiran aparat kewilayahan ini menjadi wujud sinergi dalam […]

  • Babinsa Batutua Gotong Royong Bersama Warga Gali Sumur di Desa Oehandi

    Babinsa Batutua Gotong Royong Bersama Warga Gali Sumur di Desa Oehandi

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Jumat 10 Oktober 2025 — Sebagai bentuk kepedulian dan kedekatan dengan masyarakat binaannya, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Meli Sudarli, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah dan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan di Dusun Oehandi Selatan, Desa Oehandi, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut membantu Bapak Yacob Pandie menggali […]

  • Babinsa Aesesa Laksanakan Patroli Siskamling di Wilayah Kelurahan Danga

    Babinsa Aesesa Laksanakan Patroli Siskamling di Wilayah Kelurahan Danga

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Nagakeo – Pada hari Minggu, 23 November 2025 pukul 19.00 Wita, Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Praka Simon Soares melaksanakan kegiatan patroli sekaligus siskamling di wilayah Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk memastikan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga dengan baik. Dalam pelaksanaan patroli, Babinsa menyusuri titik-titik rawan serta memberikan […]

  • ‎Peduli Sesama, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Salurkan Sembako Bagi Warga Yang Membutuhkan

    ‎Peduli Sesama, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Salurkan Sembako Bagi Warga Yang Membutuhkan

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    ‎Eban – Komitmen untuk hadir dan meringankan beban warga masyarakat di wilayah perbatasan kembali dibuktikan oleh Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad. Pada Jumat Berkah yang rutin dilaksanakan, Satgas Pamtas menyalurkan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di Desa Eban, Kec. Miomaffo barat, Kab. TTU. Jumat (5/12) ‎ ‎Dalam kegiatan ini, Satgas Pantas […]

expand_less