Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Generasi Muda Harus Siap Jadi Penerus Bangsa, Pesan Babinsa di Loaholu

Generasi Muda Harus Siap Jadi Penerus Bangsa, Pesan Babinsa di Loaholu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serma Yusuf Tungga, melaksanakan kegiatan pembinaan wawasan kebangsaan (Wasbang) dan bela negara bagi siswa-siswi kelas XI di SMAN Filial Loaholu, Desa Oelua, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (30/9/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 11.15 Wita ini diikuti oleh 40 orang siswa. Melalui kegiatan tersebut, Babinsa memberikan motivasi dan pemahaman tentang pentingnya cinta tanah air, menjaga persatuan, serta menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini.

Dalam arahannya, Serma Yusuf Tungga menyampaikan beberapa pesan penting kepada para siswa, di antaranya:

  1. Menumbuhkan kecintaan terhadap tanah air sebagai wujud rasa bangga menjadi warga negara Indonesia.

  2. Memahami bahwa Pancasila merupakan dasar negara yang tidak bisa diubah dan menjadi pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

  3. Menjaga kekompakan dan kebersamaan dengan teman meski berbeda keyakinan, sebagai wujud nyata toleransi beragama.

  4. Menepati waktu beribadah sebagai bentuk ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

  5. Menghindari kebiasaan merokok dan mengonsumsi minuman keras yang dapat merusak kesehatan dan masa depan.

  6. Selalu menggunakan helm ketika berkendara demi keselamatan diri.

  7. Mempersiapkan diri sebaik-baiknya sebagai generasi penerus bangsa yang berkualitas dan berkarakter.

Serma Yusuf Tungga menegaskan bahwa generasi muda saat ini adalah harapan bangsa di masa depan. Oleh karena itu, para siswa diharapkan dapat menjaga diri dari pengaruh negatif dan membekali diri dengan pengetahuan, disiplin, serta sikap tanggung jawab.

Kegiatan Wasbang dan bela negara ini berlangsung tertib, aman, dan lancar. Antusiasme siswa terlihat dari semangat mereka mengikuti arahan yang diberikan oleh Babinsa.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danrem 161/Wira Sakti Meriahkan Hari Kemerdekaan Lewat Aneka Lomba di Asten Kuanino

    Danrem 161/Wira Sakti Meriahkan Hari Kemerdekaan Lewat Aneka Lomba di Asten Kuanino

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Republik Indonesia Tahun 2025, Komandan Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf. Hendro Cahyono, mengadakan lomba yang diselenggarakan di lapangan sepakbola Asrama TNI-AD Kuanino Jl. Sapta Marga Kelurahan Kuanino, Kec. Kota Raja. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh personel Korem 161/Wira Sakti, Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/ Udayana, Dandim 1604/Kupang, para […]

  • “Babinsa Koramil 1608-06/Wawo Intensifkan Patroli dan Ronda Malam Jaga Keamanan Wilayah

    “Babinsa Koramil 1608-06/Wawo Intensifkan Patroli dan Ronda Malam Jaga Keamanan Wilayah

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Bima _ Minggu, 7 September 2025, Babinsa Koramil 1608-06/Wawo melaksanakan patroli dan ronda malam di wilayah binaan masing-masing guna menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kegiatan ini melibatkan beberapa Babinsa yang aktif turun langsung memberikan himbauan kepada warga di berbagai desa di Kecamatan Wawo, Ambalawi, Langgudu, dan Wera. Di Desa Kole, Kecamatan Ambalawi, Babinsa Sertu Firman […]

  • Patroli Malam Koramil 1628-05/Jereweh Jaga Kondusivitas Wilayah

    Patroli Malam Koramil 1628-05/Jereweh Jaga Kondusivitas Wilayah

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, anggota Koramil 1628-05/Jereweh melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar Kecamatan Jereweh pada Senin malam (06/10/2025) pukul 21.10 Wita. Kegiatan patroli tersebut dipimpin oleh Serka A. Hapit, selaku petugas piket Koramil 1628-05/Jereweh. Dalam pelaksanaannya, anggota Koramil menyusuri sejumlah titik strategis dan pemukiman […]

  • Sinergi dan Kepedulian, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Pastikan Aktivitas Penyeberangan Aman dan Kondusif

    Sinergi dan Kepedulian, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Pastikan Aktivitas Penyeberangan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Sertu Abdurahman melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, pada Jumat (17/10/2025) pukul 08.15 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan aktivitas penyeberangan berjalan tertib, aman, dan lancar, sekaligus memberikan rasa nyaman kepada masyarakat serta pengguna jasa pelabuhan. […]

  • Tarian Lopi Pengge Sambut Kedatangan Dandim di Pembukaan Turnamen Mini Soccer Monta Cup II

    Tarian Lopi Pengge Sambut Kedatangan Dandim di Pembukaan Turnamen Mini Soccer Monta Cup II

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 185
    • 0Komentar

    Monta, Bima _ Senin, 08 September 2025 — Bertempat di Lapangan Bola Desa Tolouwi, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima, berlangsung kegiatan pembukaan Turnamen Mini Soccer Danramil 1608-07/Monta Cup II. Acara yang digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80 dengan tema “Bersama Rakyat TNI Kuat” ini diselenggarakan oleh Koramil 1608-07/Monta dan dibuka secara resmi […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Fasilitasi Mediasi Warga Terkait Dugaan Kekerasan terhadap Anak di Desa Bubunan

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Fasilitasi Mediasi Warga Terkait Dugaan Kekerasan terhadap Anak di Desa Bubunan

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    SERIRIT, (05/01/2026) — Dalam Rangka Komsos, Babinsa Desa Bubunan Sertu Nyoman Suarjana bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Made Subagiasa melaksanakan kegiatan mediasi warga terkait dugaan tindakan kekerasan berupa penendangan terhadap seorang anak kecil. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Perbekel Desa Bubunan, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Mediasi dilaksanakan sebagai upaya penyelesaian secara kekeluargaan atas permasalahan yang terjadi di […]

expand_less