Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Patroli Malam Babinsa Hu’u, Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Patroli Malam Babinsa Hu’u, Ajak Warga Jaga Kamtibmas

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB– Sebagai bentuk tanggung jawab menjaga keamanan wilayah serta mempererat kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Desa Marada Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rifai, melaksanakan patroli malam di Dusun Madawa, Desa Marada, pada Sabtu, 27 September 2025. Kegiatan ini dilakukan bersama warga binaan melalui pendekatan komunikasi sosial dalam suasana kebersamaan.

Dalam kegiatan tersebut, Serka Rifai tidak hanya melakukan pemantauan kondisi keamanan lingkungan, tetapi juga mengajak masyarakat untuk berdialog santai sembari menikmati kongkow malam. Hal ini menjadi sarana penting bagi Babinsa untuk menyerap informasi, mendengar aspirasi, serta memberikan pesan-pesan pembinaan terkait pentingnya menjaga Kamtibmas di wilayah masing-masing.

“Keamanan desa bukan hanya tugas aparat, melainkan tanggung jawab kita semua. Dengan menjaga lingkungan sekitar, melaporkan hal-hal yang mencurigakan, serta menjaga persatuan dan gotong royong, maka kita bisa menciptakan suasana aman dan nyaman,” tegas Serka Rifai dalam arahannya kepada warga.

Warga menyambut baik kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka. Kehadiran aparat TNI yang rutin melaksanakan patroli malam dianggap memberi rasa aman sekaligus memperkuat ikatan emosional antara Babinsa dengan masyarakat. Sejumlah warga juga menyampaikan bahwa kegiatan semacam ini sangat bermanfaat, karena selain menjaga keamanan, juga mempererat silaturahmi.

Patroli malam yang berjalan aman dan lancar tersebut menunjukkan komitmen Babinsa untuk terus hadir dan menjadi garda terdepan dalam menjaga stabilitas keamanan desa. Sinergi antara TNI dan masyarakat terbukti menjadi kunci utama dalam menciptakan suasana kondusif di wilayah Kecamatan Hu’u.

Melalui kegiatan ini, Koramil 1614-03/Hu’u berharap tercipta kesadaran kolektif masyarakat dalam menjaga lingkungan agar tetap kondusif dari segala potensi gangguan. Kedekatan Babinsa dengan warga menjadi bukti nyata bahwa TNI senantiasa hadir sebagai pengayom, pelindung, dan mitra rakyat.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kawal Pelaksanaan Upacara Pitra Yadnya, Wujud Nyata Kontribusi Babinsa Batukandik  Dalam Kegiatan Di Wilbin

    Kawal Pelaksanaan Upacara Pitra Yadnya, Wujud Nyata Kontribusi Babinsa Batukandik Dalam Kegiatan Di Wilbin

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung,- Kontribusi nyata TNI dalam mendukung kegiatan keagamaan kembali diwujudkan Babinsa Batukandik Kopda Yamin Afandi saat terjun langsung bersama Bhabinkamtibmas dan pecalang memberikan pengawalan upacara keagamaan pitra yadnya, Jumat ( 01/08/255 ). Kehadiran Babinsa jajaran Koramil 1610-04/Nusa penida ini tidak hanya untuk memastikan keamanan, ketertiban dan kelancaran upacara semata, akan tetapi menjadi aksi nyata bahwa […]

  • Penuh Makna dan Kebersamaan, Tradisi Tepung Tawar dan Pelepasan Purnatugas Warnai Korps Pasi Persdim 1609/Buleleng

    Penuh Makna dan Kebersamaan, Tradisi Tepung Tawar dan Pelepasan Purnatugas Warnai Korps Pasi Persdim 1609/Buleleng

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Buleleng – Kodim 1609/Buleleng melaksanakan kegiatan Tradisi Tepung Tawar Anggota Baru Korps Pasi Persdim 1609/Buleleng dan Pelepasan Anggota Purnatugas, pada Rabu, 17 Desember 2025, bertempat di depan Lobby dan Aula Makodim 1609/Buleleng, Jalan Gajah Mada No.142, Kelurahan Banjar Jawa, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 07.55 Wita hingga 08.30 Wita tersebut dipimpin […]

  • Danramil Banjar Ambil Peran Strategis di Rapat Teknis Lomba HUT RI Kecamatan Banjar

    Danramil Banjar Ambil Peran Strategis di Rapat Teknis Lomba HUT RI Kecamatan Banjar

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Banjar, Buleleng – Dalam rangka menyambut dan mempersiapkan pelaksanaan lomba-lomba memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Danramil 1609-06/Banjar, Kapten Inf Made Suparsana, menghadiri rapat pembentukan panitia teknis yang digelar di ruang rapat Kantor Camat Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng (29/7) Kegiatan yang berlangsung pada Siang hari ini dihadiri oleh berbagai unsur pimpinan […]

  • Kodim 1609/Buleleng Gelar KB Kesehatan 2025, Bukti Nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    Kodim 1609/Buleleng Gelar KB Kesehatan 2025, Bukti Nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Buleleng – (8/10/25) Dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan menekan laju pertumbuhan penduduk, Kodim 1609/Buleleng bersama instansi terkait melaksanakan Kegiatan KB Kesehatan Tahun 2025 di Kelurahan Kampung Bugis, Kecamatan Buleleng. Kegiatan ini menyasar peningkatan peserta KB aktif, pelayanan kesehatan ibu dan anak, serta edukasi pencegahan stunting melalui Posyandu dan Puskesmas Pembantu (Pustu). Masyarakat juga […]

  • Sinergi TNI-Polri, Babinsa Seteluk Turun Patroli Malam Ciptakan Rasa Aman

    Sinergi TNI-Polri, Babinsa Seteluk Turun Patroli Malam Ciptakan Rasa Aman

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus dilakukan aparat kewilayahan. Pada Selasa malam, (29/92025) pukul 21.00 WITA, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu M. Nasir bersama anggota Polsek Seteluk melaksanakan patroli gabungan di wilayah Kecamatan Seteluk. Patroli ini menyasar sejumlah titik yang dianggap rawan serta lokasi keramaian warga. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai langkah […]

  • Sinergi Babinsa dan Tenaga Kesehatan Wujudkan Generasi Sehat

    Sinergi Babinsa dan Tenaga Kesehatan Wujudkan Generasi Sehat

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Abianbase, Senin (13/10/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Gusti Ngurah Mudnyana hadir dan aktif mendukung kegiatan Posyandu Balita yang dilaksanakan di Lingkungan Kaja Kauh, Kelurahan Abianbase, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan Posyandu ini turut dihadiri oleh Lurah Abianbase I Ketut Sutarsana, Kaling Kaja Kauh Gusti Ngurah […]

expand_less