Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Dampingi Pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis di Rote Ndao

Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Dampingi Pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis di Rote Ndao

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu David Bullen, melaksanakan pendampingan sekaligus monitoring jalannya program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (25/9/2025). Kegiatan ini berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Kelurahan Mokdale, dan Jalan Raya Ba’a, Kelurahan Metina, dengan distribusi secara bertahap ke 32 titik sekolah, TPA, serta posyandu.

Program MBG kali ini menyasar sebanyak 5.789 penerima manfaat yang terdiri dari siswa sekolah dasar, menengah, hingga SMA, serta ibu menyusui di posyandu. Beberapa sekolah penerima manfaat antara lain SDN Oeteas, SD GMIT Oemalain, SMPN 2 Lobalain, SMA Kristen Siloam, hingga SMAN 1 Lobalain dengan jumlah siswa terbesar, yakni 1.235 orang.

Adapun menu bergizi yang disiapkan dapur MBG meliputi nasi, sayur wortel dan kol, tahu goreng, telur goreng, serta buah semangka. Proses distribusi dimulai pukul 07.10 WITA dengan pengantaran ke seluruh titik yang telah ditentukan.

Turut hadir dalam kegiatan ini Babinsa, Tim MBG, serta anggota PSSI Rote Ndao. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini memastikan proses penyaluran berjalan tertib, lancar, serta tepat sasaran. Program MBG diharapkan dapat mendukung peningkatan gizi anak sekolah sekaligus kesehatan ibu menyusui di Kabupaten Rote Ndao.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sasar Toko Beras Di Wilayah Binaan, Babinsa Semarapura Kangin Monitoring Stabilitas Harga Beras

    Sasar Toko Beras Di Wilayah Binaan, Babinsa Semarapura Kangin Monitoring Stabilitas Harga Beras

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pemantuan ketersediaan (stock) dan harga pangan,khususnya beras di wilayah binaan, dilakukan Babinsa Semarapura Kangin Serka Nyoman Suartana dengan menyasar toko-toko beras di seputaran Kelurahan Semarapura Kangin, Kamis ( 31/07/25 ). Serka Nyoman Suartana mengatakan kegiatan yang dilakukannya ini adalah dalam rangka pemantauan kondisi ketahanan pangan, baik stock dan harga khususnya beras di wilayah binaannya. […]

  • KADIN Indonesia dan Dandim 1611/Badung Tinjau Program Makan Bergizi Gratis

    KADIN Indonesia dan Dandim 1611/Badung Tinjau Program Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Kunjungan Ketua Umum KADIN Indonesia, Bapak Anindya Novyan Bakrie, dalam rangka peninjauan langsung dan peresmian Dapur Sehat Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Kegiatan ini bertempat di Kantor Badan Gizi Nasional, Jalan Griya Anyar, Gang Bratasandi, Nomor 7, Kelurahan Kuta, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung. Pada Jum’at, (15/08/2025). Kunjungan di dampingi oleh Dandim 1611/Badung, […]

  • Dukung Program Pemerintah, Kodim 1626/Bangli Gelar Karya Bakti Pembersihan Lahan KDKMP

    Dukung Program Pemerintah, Kodim 1626/Bangli Gelar Karya Bakti Pembersihan Lahan KDKMP

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Bangli – Anggota Kodim 1626/Bangli Bersama perangkat desa laksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan lahan pembangunan KDKMP (Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih) yang bertempat di Dusun Sama Undisan, Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Rabu (14/1/2026). Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasdim 1626/Bangli Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan, didampingi Danramil 1626-03/Tembuku Kapten Cpl I Wayan Widana serta […]

  • Kodim 1624/Flotim Perkuat Sinergi dalam Mendukung Operasi Patuh Turangga 2025
    NTT

    Kodim 1624/Flotim Perkuat Sinergi dalam Mendukung Operasi Patuh Turangga 2025

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Larantuka, Flotim – 14 Juli 2025 — Kodim 1624/Flotim turut berpartisipasi dalam mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Turangga Tahun 2025, yang mulai dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia mulai 14 hingga 27 Juli 2025. Bertempat di halaman Mapolres Flores Timur, personel Kodim 1624/Flotim bergabung bersama unsur TNI-Polri dan instansi pemerintah lainnya dalam kegiatan awal pelaksanaan operasi. Dukungan […]

  • Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Masbagik Turun ke Sawah

    Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Masbagik Turun ke Sawah

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Pengadangan, Sertu Lalu Abas dari Koramil 1615-05/Masbagik, melaksanakan pendampingan kepada Kelompok Tani Batu Runtak dalam kegiatan penanaman padi di areal persawahan milik salah satu anggota Poktan di Dusun Semodek, Desa Pengadangan, Kecamatan Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, Kamis (31/07/2025). Pendampingan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam mendukung program ketahanan […]

  • Babinsa Kelurahan Dalam Dampingi Pembagian Kupon Lokasi Baru Pedagang Pasar Tana Mira

    Babinsa Kelurahan Dalam Dampingi Pembagian Kupon Lokasi Baru Pedagang Pasar Tana Mira

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mendukung kelancaran relokasi sementara pedagang pasar, Babinsa Kelurahan Dalam Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Syarifuddin, turut hadir memberikan pendampingan langsung pada kegiatan pembagian kupon tempat baru bagi para pedagang Pasar Tana Mira, Selasa (28/10/2025) pagi. Kegiatan yang berlangsung di area Pasar Tana Mira, Kecamatan Taliwang, tersebut merupakan langkah awal dari rencana […]

expand_less