Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi Babinsa dan Aparat Gabungan Amankan Laga Bali United vs PSIM Yogyakarta

Sinergi Babinsa dan Aparat Gabungan Amankan Laga Bali United vs PSIM Yogyakarta

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Sabtu (20/8/2025) Dalam rangka mendukung keamanan pertandingan, Babinsa Desa Buruan Koramil 1616-04/Blahbatuh Serka I Wayan Putra melaksanakan pengawalan jalannya Pertandingan Sepak Bola BRI Super League Musim Kompetisi 2025/2026 antara Bali United FC melawan PSIM Yogyakarta yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Desa Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kick off pertandingan dimulai pukul 20.00 WITA dengan perangkat pertandingan di antaranya Penilai Wasit Fahrizal M. Kahar, Wasit Utama Asep Yandis, Asisten Wasit 1 Hendra Cipta Nasution, Asisten Wasit 2 Ruslan Waly, Cadangan Wasit Agung Setiyawan, serta tim VAR yang dipimpin Heru Cahyono.

Jumlah penonton maupun suporter yang hadir sekitar 6.500 orang memenuhi Stadion Kapten I Wayan Dipta untuk menyaksikan laga seru ini. Setelah berlangsung selama 2 x 45 menit, pertandingan berakhir dengan skor 1 – 3 untuk kemenangan tim tamu PSIM Yogyakarta atas tuan rumah Bali United FC.

Selama jalannya pertandingan, Babinsa bersama aparat keamanan gabungan dari TNI, Polri, dan pihak panitia penyelenggara bersinergi menjaga keamanan, ketertiban, serta kelancaran kegiatan. Sinergi ini dilakukan mulai dari pengaturan arus masuk penonton, pengawalan jalannya pertandingan, hingga pengaturan kepulangan suporter setelah laga berakhir.

Secara umum, pertandingan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar tanpa adanya gangguan menonjol. Kehadiran Babinsa dalam pengamanan ini menjadi wujud nyata peran TNI di wilayah, untuk mendukung setiap kegiatan masyarakat sekaligus menjaga situasi kondusif di Kabupaten Gianyar.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI-Polri: Babinsa Desa Baluk Kawal Rangkaian Pujawali Piodalan

    Sinergi TNI-Polri: Babinsa Desa Baluk Kawal Rangkaian Pujawali Piodalan

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    JEMBRANA – Dalam upaya mendukung kelestarian adat dan menjamin keamanan kegiatan keagamaan di wilayah binaan, Babinsa Desa Baluk, Sertu Gusti Komang Tri Guna, melaksanakan pengamanan intensif pada rangkaian upacara Pujawali Piodalan yang bertempat di Pura Puseh Desa Adat Baluk, Banjar Anyar, Desa Baluk, Kecamatan Negara. Kegiatan yang berlangsung pada Selasa (13/01/2026) ini diawali dengan prosesi […]

  • Babinsa Koramil Taliwang Amankan Lomba Barapan Kebo Harlah Desa Sapugara Bree ke-22

    Babinsa Koramil Taliwang Amankan Lomba Barapan Kebo Harlah Desa Sapugara Bree ke-22

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran kegiatan masyarakat, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Syarifudin, melaksanakan pengamanan (PAM) Lomba Barapan Kebo yang digelar dalam rangka Hari Lahir (Harlah) Desa Sapugara Bree ke-22. Kegiatan tersebut berlangsung pada Minggu, (14/12/2025), sekitar pukul 10.00 Wita, bertempat di Batu Aden Kel, wilayah Desa Sapugara Bree, Kecamatan Taliwang, […]

  • Serma La Ngkawea Berikan Dukungan pada Lomba Pidato, Tingkatkan Kreativitas Siswa

    Serma La Ngkawea Berikan Dukungan pada Lomba Pidato, Tingkatkan Kreativitas Siswa

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Serma La Ngkawea menghadiri kegiatan lomba pidato tingkat SLTP dan SLTA se-Kecamatan Kewapante, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, Kamis(14/08/2025). Dalam kegiatan tersebut, turut hadir pula para pejabat kecamatan, kepala sekolah, guru, dan siswa-siswi dari berbagai sekolah di Kecamatan Kewapante. Dengan kehadiran Serma La Ngkawea, kegiatan ini diharapkan […]

  • Sambut HUT TNI ke-80, Koramil Boawae Adakan Bakti Sosial di Pasar Rabu

    Sambut HUT TNI ke-80, Koramil Boawae Adakan Bakti Sosial di Pasar Rabu

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ngada – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80 Tahun 2025, Koramil 1625-03/Boawae melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di Pasar Rabu, Kelurahan Natanage, Kecamatan Boawae, Kabupaten Nagekeo, Rabu (17/9/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 03/Boawae, Pelda Marselinus Uku, didampingi dua orang anggota, Kopda Yosep Nongrio dan Praka Jhon Fredy. Bakti […]

  • Dandim 1608/Bima, Museum Samparaja Bima Jadi Destinasi Edukasi Masyarakat

    Dandim 1608/Bima, Museum Samparaja Bima Jadi Destinasi Edukasi Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kota Bima – Dalam rangka mempererat tali sejarah dan kecintaan terhadap tanah air, Letnan Kolonel Arh. Samuel Asdianto Limbongan S.Kom, M.Sc., Dandim 1608/Bima melakukan kunjungan bersama keluarga ke Museum Sampa Raja Bima. Museum yang berlokasi di Jalan Gajah Mada, Kelurahan Monggonao, Kecamatan Mpunda, Kota Bima ini dikunjungi pada Sabtu pagi, 27 Desember 2025, dengan pendampingan […]

  • ‎TNI Bersama Rakyat, Kodim 1607/Sumbawa Hadiri Peresmian IPAL di Enam Puskesmas

    ‎TNI Bersama Rakyat, Kodim 1607/Sumbawa Hadiri Peresmian IPAL di Enam Puskesmas

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa, 15 September 2025 — Kodim 1607/Sumbawa menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung pembangunan kesehatan masyarakat dengan menghadiri peresmian Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di enam UPT Puskesmas wilayah Kabupaten Sumbawa. Acara dipusatkan di UPT Puskesmas Moyo Utara, Desa Sebewe, Kecamatan Moyo Utara. ‎ ‎Peresmian dilaksanakan oleh Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P, […]

expand_less