Kodim 1627/RN Amankan Pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional di Rote Ndao
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Personel Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan tugas pengamanan pekerjaan pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN) yang berlokasi di wilayah Desa Matasio, Desa Serubeba, Kecamatan Rote Timur, serta Desa Daima, Kecamatan Landuleko, Kabupaten Rote Ndao, Minggu (21/9/2025) pagi.
Pengamanan dimulai sekitar pukul 09.00 Wita dengan melibatkan tiga personel, yakni Serka Welem M, Sertu Anderson Telussa, dan Praka Marewo. Mereka bertugas memastikan jalannya pekerjaan pembangunan K-SIGN berjalan aman, tertib, serta kondusif.
Pembangunan K-SIGN sendiri merupakan salah satu proyek strategis yang diharapkan dapat menjadi pusat pengelolaan garam nasional sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat setempat. Kehadiran personel TNI di lokasi tidak hanya bertujuan menjaga keamanan, namun juga memberi rasa tenang bagi pekerja maupun masyarakat sekitar.
Dandim 1627/Rote Ndao, melalui laporan yang diterima, menegaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah serta memastikan pembangunan dapat terlaksana tanpa hambatan.
“Keamanan dan kelancaran proyek pembangunan merupakan prioritas bersama. Kehadiran personel di lapangan menjadi bentuk nyata dukungan TNI dalam mendukung kemajuan daerah, khususnya di sektor industri garam yang menjadi potensi unggulan Rote Ndao,” tegasnya.
Sementara itu, pekerjaan pembangunan K-SIGN masih berlangsung sesuai tahapan yang telah ditetapkan. Dengan adanya pengamanan rutin dari Kodim 1627/RN, diharapkan proses pembangunan dapat berjalan lancar hingga selesai, serta memberi manfaat besar bagi masyarakat luas.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar