Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kodim 1602/Ende Gelar Khitanan Massal Bakti Sosial Sambut HUT TNI ke-80

Kodim 1602/Ende Gelar Khitanan Massal Bakti Sosial Sambut HUT TNI ke-80

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-80, Kodim 1602/Ende menggelar kegiatan bakti sosial khitanan massal yang bertempat di Klinik Utama Muhammadiyah, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita dan berjalan lancar hingga pukul 11.35 Wita.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Dandim 1602/Ende Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., M.M.Si dihadiri oleh Kasdim 1602/Ende, para Pasi Kodim, Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIII, Direktur Klinik Utama Muhammadiyah Ende beserta tim medis, serta masyarakat setempat yang antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Dandim 1602/Ende menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung terlaksananya acara ini, terutama Klinik Utama Muhammadiyah atas fasilitas dan tenaga medis yang telah disediakan. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu dan menjadi bukti nyata kehadiran TNI yang selalu mendukung kesejahteraan rakyat.

Sebanyak 26 anak peserta khitanan massal beserta keluarga mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusias. Rangkaian acara dimulai dari registrasi, sambutan, pemberian cendera mata, hingga pelaksanaan khitanan massal.

Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata sinergitas antara TNI dan masyarakat dalam menjaga kebersamaan serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Ende. Kodim 1602/Ende berkomitmen untuk terus hadir dan memberikan manfaat melalui berbagai kegiatan sosial di wilayah binaannya.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Hadiri Rapat Koordinasi APBDes 2026 di Desa Seran

    Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Hadiri Rapat Koordinasi APBDes 2026 di Desa Seran

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Desa Seran, Koptu Agus Sugeng Prayitno, menghadiri undangan Rapat Koordinasi terkait Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2026 yang digelar di Desa Seran, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (6/1/2026). Rapat koordinasi yang dimulai pukul 08.30 Wita tersebut merupakan forum penting dalam rangka perencanaan dan transparansi penggunaan […]

  • Babinsa Aesesa Gelar Patroli Malam di Desa Marapokot Jaga Kamtibmas

    Babinsa Aesesa Gelar Patroli Malam di Desa Marapokot Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Nagekeo – Koramil 1625-05/Aesesa melalui Babinsa Serka Laudowik P. Hurek melaksanakan patroli malam pada Jumat, 19 September 2025 pukul 20.00 WITA di Desa Marapokot, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan. Patroli dilakukan menyisir pemukiman warga RT 003 dan RT 004 Desa Marapokot, kemudian dilanjutkan ke pesisir […]

  • Kopka Imanuel Banoet Perkuat Hubungan Dengan Warga Manubelon

    Kopka Imanuel Banoet Perkuat Hubungan Dengan Warga Manubelon

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Manubelon Koramil 1604-03/Naikliu, Kopka Imanuel Banoet, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di rumah Bapak Kristian Neno, salah satu tokoh masyarakat di RT 11 RW 06 Dusun 03 Desa Manubelon, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial […]

  • Babinsa Koramil Wolowaru Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Karya Bakti di Desa Liabeke

    Babinsa Koramil Wolowaru Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Karya Bakti di Desa Liabeke

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Dol Mahatir, melaksanakan kegiatan karya bakti dan pengamanan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Liabeke, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, pada Sabtu pagi (18/10). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 Wita tersebut berlangsung hingga selesai dengan melibatkan aktif warga desa. Babinsa dan masyarakat bergotong royong melakukan penggalian saluran air sebagai upaya mendukung […]

  • Dandim 1618/TTU Bersama Tim Kemhan, Tinjau Langsung Lahan Pembangunan Yonif TP di Desa Naiola

    Dandim 1618/TTU Bersama Tim Kemhan, Tinjau Langsung Lahan Pembangunan Yonif TP di Desa Naiola

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 51
    • 0Komentar

    TTU–Kefamenanu, Kamis 24 Juli 2025., Komandan Kodim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., mendampingi Tim Survey Lapangan dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia dalam peninjauan lokasi rencana pembangunan Batalyon Infanteri Teritorial Pembangunan (Yonif TP) di Desa Naiola, Kecamatan Bikomi Selatan, Kabupaten TTU. Lokasi yang disiapkan berada di sekitar Kompi Senapan C Yonif RK 744/SYB dengan […]

  • Danramil 1623-06/Selat dukung pelaksanaan kegiatan pentas seni dan budaya dalam rangka HUT kemerdekaan RI ke-80.

    Danramil 1623-06/Selat dukung pelaksanaan kegiatan pentas seni dan budaya dalam rangka HUT kemerdekaan RI ke-80.

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Danramil 1623-06/Selat Kapten Inf.Marjuli menghadiri kegiatan pentas seni dan budaya dalam rangka merayakan HUT kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025, di panggung terbuka Lapangan SMPN 1 Selat Desa Muncan Kec.Slat Kab.Karangasem, pada Minggu (17/08/25). Kegiatan pentas seni dan budaya mengusung tema “Muncan Mahalanggo” yang berarti muncan menuju Desa yang maha indah untuk kedamaian”, sekitar […]

expand_less