Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Komandan Kodim 1628/KSB Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat

Komandan Kodim 1628/KSB Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat -NTB, Komandan Kodim 1628/KSB, Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan melaksanakan silaturahmi dengan tokoh masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat sebagai bentuk upaya mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, Sabtu (20/9/2025).

Kegiatan yang berlangsung penuh keakraban ini bertujuan untuk menjaga sinergitas serta memperkuat persatuan dalam menghadapi berbagai tantangan, baik di bidang keamanan maupun pembangunan daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1628/KSB menyampaikan bahwa TNI, khususnya Kodim 1628, senantiasa siap mendukung pemerintah daerah serta bersinergi dengan para tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda dalam menjaga stabilitas keamanan serta ketertiban di wilayah Sumbawa Barat.

“Silaturahmi ini sangat penting, karena melalui komunikasi dan kebersamaan kita bisa memperkuat persatuan serta menciptakan suasana kondusif yang menunjang pembangunan daerah,” ujar Dandim.

Para tokoh masyarakat yang hadir menyambut baik inisiatif tersebut dan menyampaikan apresiasi atas perhatian serta kepedulian TNI melalui Kodim 1628/KSB. Mereka berharap hubungan baik ini terus terjalin sehingga mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat luas.

Dengan adanya kegiatan silaturahmi ini, diharapkan koordinasi antara aparat TNI, pemerintah, dan masyarakat semakin solid dalam menjaga keamanan, meningkatkan kesejahteraan, serta mewujudkan Kabupaten Sumbawa Barat yang lebih maju dan sejahtera.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Muspika Sawan Laksanakan Sambang dan Koordinasi Menyikapi Situasi Kamtibmas Desa Sudaji

    Muspika Sawan Laksanakan Sambang dan Koordinasi Menyikapi Situasi Kamtibmas Desa Sudaji

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sawan, – Pada hari Rabu, 7 Januari 2026, pukul 09.20 Wita, bertempat di Dadia Jro Pasek Gelgel, Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Muspika Sawan melaksanakan kegiatan sambang dan koordinasi dalam rangka menyikapi situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Desa Sudaji. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk sinergitas dan kepedulian unsur Muspika terhadap dinamika serta […]

  • Semangat Gotong Royong, Prajurit Kodim Klungkung Bantu Persiapkan Panen Padi di Subak Gunaksa

    Semangat Gotong Royong, Prajurit Kodim Klungkung Bantu Persiapkan Panen Padi di Subak Gunaksa

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos.,M.M.,M.Han mengerahkan prajuritnya melaksanakan persiapan dalam rangka menyongsong gerakan panen padi bersama yang akan dilaksanakan esok hari. Persiapan itupun terlihat di Tempek Kacang Dawa Subak Gunaksa,Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung pagi ini, Rabu ( 16/07/25 ) saat para personel bergotong royong melaksanakan penyiapan berbagai sarana dan prasarana. […]

  • Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan Cuaca Ekstrem

    Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan Cuaca Ekstrem

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk terus menunjukkan kepeduliannya terhadap situasi keamanan dan kenyamanan masyarakat. Pada Jumat (12/12/2025) pukul 01.20 WITA, Babinsa Desa Desaloka, Sertu Sayuti, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga desa setempat. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Sayuti memberikan imbauan terkait peningkatan kewaspadaan menghadapi curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari terakhir. Ia […]

  • Dandim 1608/Bima Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Rutan Kelas IIB Raba Bima

    Dandim 1608/Bima Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Rutan Kelas IIB Raba Bima

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Kota Bima – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc., menerima kunjungan silaturahmi Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Raba Bima, Tajudinur, A.Md.IP., S.H., bertempat di Ruang Kerja Komandan Kodim 1608/Bima, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, Kamis (18/12/2025). Kunjungan silaturahmi tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban […]

  • Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto Tinjau Lokasi Pascabanjir di Pasar Badung

    Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto Tinjau Lokasi Pascabanjir di Pasar Badung

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Denpasar – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto bersama Gubernur Bali I Wayan Koster, Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra dan Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara, SE, meninjau langsung lokasi pascabanjir di Pasar Badung, Denpasar, pada Kamis, 11 September 2025. Peninjauan dilakukan setelah bencana banjir dan tanah longsor melanda […]

  • TNI Hadir Ditengah Masyarakat, Babinsa Akah Sikseskan Upacara Mekiis

    TNI Hadir Ditengah Masyarakat, Babinsa Akah Sikseskan Upacara Mekiis

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka rangkaian upacara karya balik sumpah pedudusanan agung dan ngenteg linggih di Pura Dadia Pasek Gelgel Desa Akah, Minggu ( 21/09/25 ) digelar upacara melasti di Pantai Goa Lawah, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung. Kegiatan yang diikuti ratusan warga tersebut mendapat pengawalan dan pengamanan ketat dari Babinsa Akah Serka Nengah Sudiarsa bersama […]

expand_less