Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Pelatihan Kesehatan Jiwa Libatkan Babinsa dan Pemerintah Desa

Pelatihan Kesehatan Jiwa Libatkan Babinsa dan Pemerintah Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Babinsa Posramil Manubelon Koramil 1604-03/Naikliu, Kopka Imanuel Banoet, menghadiri undangan kegiatan Pelatihan Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat Desa (TPKJMD) di Desa Bioba Baru, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen lintas sektor dalam meningkatkan kesadaran dan ketahanan masyarakat terkait isu kesehatan jiwa. Jumat (19/09/2025).

Pelatihan ini bertujuan meningkatkan ketahanan masyarakat di wilayah intervensi, baik dari kalangan penyandang disabilitas maupun non-disabilitas. Selain itu, kegiatan ini juga menguatkan peran pemerintah desa dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kupang dalam mendukung program kesehatan jiwa berbasis komunitas. Dengan pendekatan kolaboratif, pelatihan ini diharapkan mampu memperkuat jejaring pelayanan dan pendampingan kesehatan mental secara berkelanjutan.

Sejumlah unsur hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Kepala Desa Bioba Baru bersama staf, UPT Puskesmas Manubelon, pendamping kesehatan jiwa dari RSJ, Babinsa, Ketua Yayasan Mata Hati beserta staf, tenaga kesehatan dari Puskesmas, Ketua BPD, kader kesehatan jiwa desa, serta undangan lainnya. Kegiatan berlangsung dalam suasana partisipatif dan interaktif, dengan sesi diskusi dan simulasi peran dalam penanganan kasus-kasus kesehatan jiwa di tingkat desa.

Kopka Imanuel Banoet menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pelatihan ini dan menegaskan komitmennya untuk selalu mendukung kegiatan-kegiatan sosial dan kesehatan di wilayah binaannya. “Babinsa tidak hanya bertugas dalam aspek keamanan, tapi juga hadir dalam upaya-upaya peningkatan kesejahteraan dan ketahanan sosial masyarakat,” ujarnya. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukungan Penuh TNI: Babinsa Banyupoh Serma Putu Sudiarsana Wujudkan Keamanan Piodalan Pura Agung Pulaki dan Pesanakan Ide, Karya Bakti Dodiklatpur Turunkan 120 Personel.

    Dukungan Penuh TNI: Babinsa Banyupoh Serma Putu Sudiarsana Wujudkan Keamanan Piodalan Pura Agung Pulaki dan Pesanakan Ide, Karya Bakti Dodiklatpur Turunkan 120 Personel.

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Banyupoh, Buleleng – Suasana khidmat dan penuh bhakti mewarnai rangkaian perayaan Piodalan Pura Agung Pulaki dan Pesanakan Ida di Buleleng. Puncak persembahyangan yang menarik perhatian ribuan umat Hindu ini mendapat pengawalan ketat dan dukungan aksi nyata dari jajaran TNI AD. Pada hari Minggu, 12 Oktober 2025, sejak Pukul 13.15 Wita, Babinsa Desa Banyupoh, Serma Putu […]

  • Karya Bakti Kodim 1627/Rote Ndao Penanaman Bibit Pohon Mangga

    Karya Bakti Kodim 1627/Rote Ndao Penanaman Bibit Pohon Mangga

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Wujud Cinta dan Peduli lingkungan, Kodim 1627/Rote Ndao melakukan Karya Bakti Penanaman bibit pohon mangga di desa Helebeik Kecamatan Lobalain Kabupaten Rote Ndao. Pasiter Kodim 1627/Rote Ndao Kapten Kav Agustinus Nada yang mendampingi kegiatan ini mengatakan, Ini sebagai bentuk komitmen Kodim 1627/Rote Ndao dalam mendukung upaya penghijauan dan pelestarian alam. Penanaman pohon […]

  • Babinsa Turunalu Tegaskan Pentingnya Kewaspadaan di Masa Perubahan Cuaca

    Babinsa Turunalu Tegaskan Pentingnya Kewaspadaan di Masa Perubahan Cuaca

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende – Pratu Suwardin Jumadin, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Monitoring di Desa Turunalu, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, Senin pagi (25/08/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini bertujuan memantau kondisi wilayah binaan sekaligus mendekatkan diri dengan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menghimbau warga untuk menjaga kesehatan di […]

  • Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan Ajak Walikota Keliling Komplek Jajal Maung
    NTB

    Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan Ajak Walikota Keliling Komplek Jajal Maung

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Kota Bima, 2025 – Suasana keakraban dan semangat kebersamaan terlihat jelas saat Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE, Wakil Walikota Feri Sofiyan, SH, serta Wakapolres Kota Bima Kompol Herman, SH, bersama jajaran Forkopimda lainnya menjajal mobil Maung hasil karya anak bangsa dari PT Pindad. Kesempatan berkesan ini semakin spesial karena Dandim 1608/Bima Letkol […]

  • Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Bantu Warga Panen Padi di Desa Lambakara

    Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Bantu Warga Panen Padi di Desa Lambakara

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu, Kodim 1601/Sumba Timur,Pratu Anton Ndima, melaksanakan kegiatan pendampingan panen padi milik salah satu warga binaan, Bapak Alfon, bertempat di Desa Lambakara, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Sabtu (16/08/2025). Kegiatan panen padi ini dilakukan secara bergotong-royong bersama masyarakat setempat. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah warga menjadi bentuk nyata kepedulian TNI […]

  • Universitas Udayana Tempatkan Mahasiswa KKN di Buahan Kaja, Perkuat Peran Pemuda dalam Pembangunan Desa

    Universitas Udayana Tempatkan Mahasiswa KKN di Buahan Kaja, Perkuat Peran Pemuda dalam Pembangunan Desa

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Gianyar – Buahan Kaja, Jumat (18/7/2025) – Bertempat di Kantor Desa Buahan Kaja, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar, telah dilaksanakan kegiatan Pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Udayana. Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur perangkat desa dan lembaga kemasyarakatan, serta disambut dengan penuh antusias oleh masyarakat setempat. Hadir dalam kegiatan pembukaan KKN ini antara lain, Perbekel […]

expand_less