Kantor Baru Desa Selat Diresmikan, Bupati Harap Pelayanan Publik Lebih Optimal
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
- comment 0 komentar

Sukasada, 18 September 2025 – Kantor Desa Selat, Kecamatan Sukasada, resmi dipelaspas melalui Upacara Yadnya yang dipimpin Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG, Kamis (18/9). Acara berlangsung khidmat dan dihadiri ratusan undangan dari jajaran Forkopimda, perangkat desa, hingga tokoh masyarakat.
Perbekel Desa Selat, Putu Mara, mengatakan pembangunan kantor desa ini merupakan hasil gotong royong warga bersama Kelian Desa Adat, dengan dukungan anggaran dari ABD Desa Selat dan BUMDes. “Berkat kebersamaan, kini Desa Selat memiliki kantor representatif untuk meningkatkan pelayanan publik,” ujarnya.
Bupati Sutjidra menegaskan bahwa upacara pemelaspasan memiliki makna spiritual mendalam, bukan sekadar seremoni. “Ini adalah penyucian dan restu dari Hyang Widhi agar kantor ini menjadi sumber kebaikan dan kesejahteraan bagi masyarakat Selat,” katanya. Ia berharap gedung baru tersebut mampu memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang transparan dan akuntabel.
Acara juga dihadiri Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi, Pjs Danramil 1609-05/Sukasada Kapten Inf I Nyoman Arya Kepakisan, sejumlah kepala dinas Kabupaten Buleleng, serta perbekel se-Kecamatan Sukasada. Rangkaian kegiatan dimulai dengan Tari Pendet, dilanjutkan sambutan, peresmian dengan pemotongan pita, peninjauan gedung, hingga ramah tamah.
Pengamanan kegiatan dilakukan oleh Babinsa Desa Selat Koptu Jasman dan Bhabinkamtibmas Aiptu Wayan Kasih. Seluruh rangkaian berakhir pukul 12.30 Wita dengan tertib, aman, dan lancar.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar