Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Koramil Lape Lopok Apresiasi Pengabdian Sekdes dan Bendahara Desa Dete

Koramil Lape Lopok Apresiasi Pengabdian Sekdes dan Bendahara Desa Dete

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa, Danramil 1607-06/Lape Lopok, Lettu Inf Hasanudin menghadiri kegiatan pelepasan purna tugas Sekretaris Desa (Sekdes) dan Bendahara Desa Dete, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa, yang digelar di Aula Kantor Desa Dete pada Kamis (18/9/2025).

Acara yang penuh keakraban tersebut turut dihadiri Camat Lape, Bapak Fithafrisqy, S.IP., Kepala Desa Dete, Bapak Muhidin, para Kepala Dusun, Linmas, dan Ibu-ibu PKK Desa Dete.

Dalam rangkaian kegiatan, acara dimulai pukul 14.00 WITA dengan sambutan dari Kepala Desa Muhidin, dilanjutkan sambutan Camat Lape, pembacaan doa oleh Imam Besar H. Jalaluddin, S.Pd., serta pemberian cenderamata kepada Sekdes dan Bendahara Desa yang memasuki masa purna tugas.

Danramil 1607-06/Lape Lopok, Lettu Inf Hasanudin, menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas pengabdian serta dedikasi Sekdes dan Bendahara Desa Dete selama bertugas. Ia juga berpesan agar semangat kebersamaan dan silaturahmi tetap terjalin, meski sudah tidak lagi aktif dalam pemerintahan desa.

“Pengabdian yang tulus dan ikhlas menjadi teladan bagi generasi penerus. Semoga silaturahmi dengan keluarga besar di Desa Dete tetap terjaga dengan baik,” ujar Danramil.

Kegiatan pelepasan ini berlangsung dengan penuh kekeluargaan, sebagai bentuk penghormatan atas jasa dan pengabdian aparat desa dalam membangun serta memajukan Desa Dete, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa. (Pendim Sumbawa).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD Perkuat Kemanunggalan dengan Sekolah melalui Kegiatan Puldatater di Ende
    NTT

    TNI AD Perkuat Kemanunggalan dengan Sekolah melalui Kegiatan Puldatater di Ende

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ende – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma Muhammad Zulkifli, melaksanakan kegiatan Puldatater bersama Kepala Sekolah SMP Swasta Adiyaksa, staf kelurahan Paupire, dan Babinkamtibmas di SMP Swasta Adiyaksa yang berlokasi di Jalan Sam Ratulangi, Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, pada Jumat, 8 Agustus 2025. Kegiatan yang […]

  • Babinsa Koramil 1612-02/Reok Bersinergi dalam Kegiatan Peralihan BPJS Desa Toe

    Babinsa Koramil 1612-02/Reok Bersinergi dalam Kegiatan Peralihan BPJS Desa Toe

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Reok Barat – Dalam rangka mendukung kelancaran pelayanan kesehatan bagi masyarakat, Babinsa Koramil 1612-02/Reok an. Serda Syafruddin menghadiri Rangkaian Kegiatan Peralihan BPJS yang dilaksanakan di Kantor Desa Toe, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai, pada Kamis (8/1/2026). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Puskesmas beserta staf, Babinsa Koramil 1612-02/Reok, Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Toe, serta masyarakat Desa Toe […]

  • Serma Rustam Wakili Danramil Lunyuk dalam Rapat Panitia HUT RI di Kecamatan Lunyuk

    Serma Rustam Wakili Danramil Lunyuk dalam Rapat Panitia HUT RI di Kecamatan Lunyuk

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2025, Danramil 1607-07/Lunyuk, Lettu Inf Radin, yang diwakili oleh Serma Rustam menghadiri rapat koordinasi pembentukan panitia penyelenggara kegiatan HUT RI. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Camat Lunyuk, Kabupaten Sumbawa, pada Selasa (15/07/2025). Rapat yang dipimpin langsung oleh Camat […]

  • Komsos Babinsa Koramil 01/Ba’a, Wujud Kedekatan TNI dengan Masyarakat

    Komsos Babinsa Koramil 01/Ba’a, Wujud Kedekatan TNI dengan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 24 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Desa Lekunik, Sertu David Bullen, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di rumah Kepala Dusun Desa Lekunik pada Rabu (24/9/2025) pukul 11.25 WITA. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan sejumlah imbauan penting kepada masyarakat. Pertama, memasuki musim kemarau warga diminta berhati-hati saat membakar sampah atau membersihkan […]

  • Wujudkan Lingkungan Aman, Babinsa Wawo Ajak Warga Ronda Malam di Desa Binaan

    Wujudkan Lingkungan Aman, Babinsa Wawo Ajak Warga Ronda Malam di Desa Binaan

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Bima – Jumat malam (03/10/2025), Babinsa Koramil 1608-06/Wawo melaksanakan kegiatan Patroli dan Ronda Malam bersama warga masyarakat di desa binaan masing-masing. Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan lingkungan, mencegah terjadinya tindak kriminal, serta memperkuat kedekatan Babinsa dengan masyarakat. Adapun Babinsa yang melaksanakan kegiatan yakni: Serka Fajrin di Desa Kaowa, Kecamatan Lambitu, melaksanakan patroli sambil menghimbau warga […]

  • Dukung kelancaran kegiatan jalan santai rangkaian peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W, Babinsa 1623-04/Sidemen laksanakan pengamanan.

    Dukung kelancaran kegiatan jalan santai rangkaian peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W, Babinsa 1623-04/Sidemen laksanakan pengamanan.

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Sinduwati Koramil 1623-04/Sidemen Serda Made Durmayasa melaksanakan pengamanan kegiatan jalan santai rangkaian peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W. ke 1447 H tahun 2025, di Pondok Pesantren Syafaatul Ummah Al Muduni Kampung Sindu Desa Sinduwati Kec.Sidemen Kab.Karangasem, pada Kamis (18/09/25). Kegiatan jalan santai diikuti sekitar 200 orang dengan menempuh jarak sekitar 1 km, peserta […]

expand_less