Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » ‎Koramil 1607-12/Moyo Hilir Dekat dengan Warga Lewat Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

‎Koramil 1607-12/Moyo Hilir Dekat dengan Warga Lewat Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
  • comment 0 komentar

‎NTB – Sumbawa — Babinsa Desa Ngeru Koramil 1607-12/Moyo Hilir, Sertu Mukhlis, menghadiri sekaligus memberikan dukungan pada kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H yang digelar di Masjid Nurut Taqwa, Desa Ngeru, Kecamatan Moyo Hilir. Kamis (18/09/2025).

‎Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.35 Wita ini dihadiri oleh berbagai unsur, antara lain Anggota DPRD Kabupaten Sumbawa, Camat Moyo Hilir, Kepala Desa Ngeru beserta staf, Bhabinkamtibmas Desa Ngeru, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga setempat.

‎Rangkaian acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan tausiah hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW oleh Ustad Salsa Abdullah, S.Ag, sholawatan oleh majelis taklim, serta sambutan dari Kepala Desa dan Camat Moyo Hilir. Acara ditutup dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur.

‎Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Desa Ngeru Sertu Mukhlis menegaskan bahwa kehadirannya merupakan bagian dari tugas TNI untuk selalu dekat dengan masyarakat serta mendukung kegiatan keagamaan di wilayah binaan.

‎“Peringatan Maulid Nabi ini selain menjadi sarana memperkuat iman, juga mempererat tali silaturahmi antarwarga. TNI, khususnya Babinsa, selalu siap hadir untuk menjaga kebersamaan, kekompakan, dan kerukunan masyarakat,” ungkapnya.

‎Dengan adanya kehadiran Babinsa, kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh kekhidmatan. Koramil 1607-12/Moyo Hilir berkomitmen untuk terus bersinergi bersama pemerintah daerah, aparat keamanan, tokoh agama, dan masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang Gelar Patroli Malam Jaga Keamanan Lingkungan

    Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang Gelar Patroli Malam Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan kegiatan patroli malam untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan. Patroli dilakukan oleh piket Koramil yang dipimpin Sertu Muhtar pada Senin malam, (08/12/2025), pukul 21.28 Wita. Dalam kegiatan tersebut, personel Koramil menyusuri beberapa titik di wilayah Kecamatan Sekongkang sembari memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa […]

  • Momentum Sakral Pembentukan Prajurit Muda: Dandim Buleleng Hadiri Pembukaan Pendidikan Tamtama
    NTT

    Momentum Sakral Pembentukan Prajurit Muda: Dandim Buleleng Hadiri Pembukaan Pendidikan Tamtama

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Buleleng, Bali – Sebanyak 1.332 pemuda pilihan bangsa resmi memulai perjalanan sebagai prajurit Tamtama Infanteri TNI AD dalam Upacara Pembukaan Pendidikan Pertama Tamtama Gelombang II TA. 2025 yang berlangsung pada Senin (21/7) di Lapangan Hitam Chandradimuka Secata Rindam IX/Udayana, Banyuning, Buleleng. Upacara ini dipimpin oleh Danrindam IX/Udayana, Kolonel Inf Didit Hari Prasetyo Putro, S.I.P., M.I.P., […]

  • Pratu Muhamad Riifaldi Awasi Keamanan dan Ketertiban di Wilayah Kota Baru
    NTT

    Pratu Muhamad Riifaldi Awasi Keamanan dan Ketertiban di Wilayah Kota Baru

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Pratu Muhamad Riifaldi, Babinsa Koramil 1602-04/Kota Baru, melaksanakan kegiatan pengumpulan data teritorial (Puldata Ter) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Tou Barat, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Ende, pada Senin (21/7/2025) pukul 10.40 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau perkembangan situasi dan kondisi keamanan serta ketertiban masyarakat di wilayah Kecamatan Kota Baru. Babinsa melakukan pemantauan […]

  • PKL, Pelajar, dan Warga Rabadompu Barat Bersatu Rapiakan Lapangan Pahlawan Raba

    PKL, Pelajar, dan Warga Rabadompu Barat Bersatu Rapiakan Lapangan Pahlawan Raba

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Rabadompu Barat, Sabtu 11 Oktober 2025 – Pukul 07.15 Wita – Serda Israh, Babinsa Kelurahan Rabadompu Barat dari Koramil 1608-01/Rasana’e memimpin kegiatan gotong royong berbarengan dengan para pelaku lapak PKL, siswa-siswi SMAN 3, SDN 39, SDN 26, serta warga setempat di area seputar Lapangan Pahlawan Raba. Kegiatan ini juga dihadiri Lurah Kelurahan Rabadompu Barat, kepala […]

  • Berikan Kontribusi Nyata, Mitra Binaan Koramil Haekesak Siaga Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru

    Berikan Kontribusi Nyata, Mitra Binaan Koramil Haekesak Siaga Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Sejumlah personil Babinsa Koramil 1605-05/Kobalima bersinergi bersama pihak Kepolisian melaksanakan kegiatan pengamanan Ibadah malam pergantian tahun baru pada sejumlah Gereja di wilayah Koramil 1605-05/Kobalima, Kabupaten Malaka,.Rabu (31/12/2025). Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh umat Kristiani yang merayakan pergantian tahun baru dengan melaksanakan Ibadah syukur di Gereja masing-masing. […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Ende: Wujud Kehadiran TNI di Tengah Masyarakat

    Komsos dan Pamwil Babinsa Ende: Wujud Kehadiran TNI di Tengah Masyarakat

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, — Dalam rangka menjaga keamanan wilayah serta mempererat hubungan kemasyarakatan, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wolomasi, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung sejak pukul 09.30 WITA hingga selesai dengan situasi berjalan aman dan lancar. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Serka Anton Sams Boby, yang turun langsung […]

expand_less