Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1628/KSB Tekankan Strategi Matang Penentuan Titik Dapur Program Makan Sehat Bergizi

Dandim 1628/KSB Tekankan Strategi Matang Penentuan Titik Dapur Program Makan Sehat Bergizi

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – Komando Distrik Militer (Kodim) 1628/KSB bersama Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) menggelar kegiatan silaturahmi di ruang Vicon Makodim 1628/KSB, Kamis (18/9/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1628/KSB, Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan, didampingi Kasdim Kapten Cba Agus S.H., M.M., Inov, serta diikuti sekitar 25 anggota SPPI wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.

Dalam arahannya, Dandim menegaskan bahwa keberhasilan program Makan Sehat Bergizi (MSG) sangat ditentukan oleh strategi yang matang dalam penentuan titik dapur lapangan. Menurutnya, perubahan lokasi dapur yang sering terjadi berdampak pada kelancaran distribusi serta pelayanan kepada masyarakat.
“Penentuan titik dapur harus direncanakan secara matang, bukan hanya soal aksesibilitas dan keamanan, tetapi juga efisiensi waktu dan sumber daya. Karena itu, koordinasi yang solid dan keterlibatan aktif SPPI menjadi sangat penting,” tegas Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan.

Dandim juga menekankan pentingnya fleksibilitas, keteraturan, serta komunikasi yang baik antar tim. Ia mengapresiasi kerja keras SPPI dan menegaskan bahwa semangat gotong royong harus terus dijaga demi keberhasilan program.
“Kami sangat mengapresiasi dedikasi seluruh anggota SPPI. Tanpa kerja keras rekan-rekan, program ini tidak akan berjalan optimal. Mari kita tetap profesional, saling mendukung, dan terus adaptif menghadapi situasi lapangan,” tambahnya.

Sebagai bentuk dukungan nyata, Dandim menyiapkan satu ruangan khusus di Makodim untuk dijadikan kantor sementara SPPI. Langkah ini diambil agar koordinasi dan komunikasi dalam setiap perencanaan kegiatan dapat berjalan lebih efektif.

Kegiatan silaturahmi berlangsung penuh kehangatan dengan diskusi terbuka antara Dandim dan anggota SPPI, membahas evaluasi teknis hingga langkah ke depan. Dari pertemuan ini, disepakati pembentukan tim koordinasi teknis Kodim–SPPI yang akan rutin memantau dan menyesuaikan strategi di lapangan.

Acara yang berakhir sekitar pukul 18.10 Wita ini berjalan aman, lancar, dan penuh semangat kolaborasi. Dengan dukungan dan kepemimpinan Dandim 1628/KSB, diharapkan program Makan Sehat Bergizi di Kabupaten Sumbawa Barat dapat berjalan berkelanjutan, efektif, dan memberi dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perkuat Harmoni TNI–Rakyat, Pos Lookeu Gelar Karya Bakti Rumah Adat di Perbatasan

    Perkuat Harmoni TNI–Rakyat, Pos Lookeu Gelar Karya Bakti Rumah Adat di Perbatasan

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Pos Lookeu jajaran SSK III kembali menunjukkan kepedulian terhadap pelestarian budaya lokal dengan melaksanakan kegiatan Karya Bakti Pembangunan Rumah Adat Suku Butak Bunan Bei Resak di Desa Tulatudik, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, NTT. Kegiatan tersebut berfokus pada pekerjaan naik atap menggunakan material alang-alang, yang merupakan bagian penting dalam struktur […]

  • Kodim Klungkung Populerkan Matematika Metode GASING Kepada Pelajar

    Kodim Klungkung Populerkan Matematika Metode GASING Kepada Pelajar

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung, – Dalam upaya meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi di kalangan siswa, Kodim 1610/Klungkung terus berperan aktif dalam mempopulerkan materi Matematika metode GASING atau Gampang, Asyik dan Menyenangkan. Gelora itupun kembali dilakukan satuan dibawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han dengan memberikan sosialisasi terkait matematika metode GASING yang dipandu langsung oleh Pasiops […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Aewora

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Aewora

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Koptu Sahlan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Aewora, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Sabtu (25/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut berlangsung hingga selesai dengan suasana penuh keakraban antara Babinsa […]

  • Sertu M Said Ajak Warga Desa Bolo Tingkatkan Silaturahmi dan Hindari Main Hakim Sendiri

    Sertu M Said Ajak Warga Desa Bolo Tingkatkan Silaturahmi dan Hindari Main Hakim Sendiri

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 45
    • 0Komentar

    Bolo _ Para Babinsa di beberapa desa dalam Kecamatan Madapangga dan Kecamatan Bolo aktif melaksanakan ronda malam guna menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Di Desa Bolo, Sertu M Said berdialog dengan warga tentang pentingnya silaturahmi dan menghindari tindakan main hakim sendiri dengan melaporkan masalah kepada Babinsa atau Bhabinkamtibmas. Ia juga mengingatkan orang tua […]

  • Dukung Stabilitas Harga, Koramil Blahbatuh Bersama Kodim 1616/Gianyar Salurkan 2 Ton Beras Murah

    Dukung Stabilitas Harga, Koramil Blahbatuh Bersama Kodim 1616/Gianyar Salurkan 2 Ton Beras Murah

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh, Selasa (16/9/2025) Upaya mendukung stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok terus digencarkan oleh Kodim 1616/Gianyar. Bertempat di Pasar Desa Adat Bona, Kecamatan Blahbatuh, ratusan warga tampak antusias mengikuti kegiatan Gerakan Pangan Murah yang diselenggarakan dengan menggandeng PT. Bulog. Dalam kegiatan tersebut, Koramil 1616-04/Blahbatuh menjadi garda terdepan pelaksana di lapangan. Danramil 1616-04/Blahbatuh, Kapten […]

  • ‎Patroli Malam Babinsa Korleko Selatan Pererat Hubungan TNI dan Masyarakat

    ‎Patroli Malam Babinsa Korleko Selatan Pererat Hubungan TNI dan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Korleko Selatan, Koramil 1615-08/Labuhan Haji, melaksanakan patroli bersama warga dan Badan Keamanan Desa (BKD) di seputaran wilayah Kecamatan Labuhan Haji, Kabupaten Lombok Timur, pada Jumat (10/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta mempererat sinergi antara aparat TNI dengan masyarakat di tingkat desa. ‎ […]

expand_less