Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Koramil Empang Amankan Sail Wonderful Indonesia 2025 di Tarano

Koramil Empang Amankan Sail Wonderful Indonesia 2025 di Tarano

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa, Senin malam (15/9/2025) — Anggota Koramil 1607-02/Empang melaksanakan tugas pengamanan dalam kegiatan Welcome Ceremony, Culture Performance, and Welcome Dinner Sail Wonderful Indonesia Sumbawa Tahun 2025. Acara ini digelar di Taman Hiu Paus, Jalan Lintas Sumbawa-Bima, Desa Labu Jambu, Kecamatan Tarano, Kabupaten Sumbawa.

Kegiatan akbar tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P., yang dalam sambutannya menegaskan bahwa Sail Wonderful Indonesia merupakan momentum strategis untuk memperkenalkan potensi wisata bahari, budaya, dan kearifan lokal Sumbawa ke tingkat nasional maupun internasional.

Anggota Koramil 1607-02/Empang hadir dalam kegiatan ini untuk memastikan jalannya acara berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran TNI sekaligus menjadi bentuk dukungan nyata terhadap upaya pemerintah daerah dalam memajukan sektor pariwisata dan memperkenalkan kekayaan budaya serta destinasi wisata unggulan di Kabupaten Sumbawa.

Acara berlangsung meriah dengan menampilkan pertunjukan budaya khas Sumbawa, dilanjutkan dengan jamuan makan malam bersama tamu undangan. Kehadiran ribuan masyarakat, tokoh daerah, dan wisatawan membuat acara semakin semarak.

Dengan adanya pengamanan dari aparat TNI bersama unsur terkait lainnya, kegiatan Sail Wonderful Indonesia 2025 di Sumbawa berjalan lancar, aman, dan sukses, sekaligus memperkuat citra Sumbawa sebagai destinasi wisata bahari unggulan Nusantara. (Pendim Sumbawa).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Maurole Aktif Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Otogedu

    Babinsa Maurole Aktif Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Otogedu

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Ramdani G. Utomo, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Otogedu, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Kamis pagi (25/9). Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan suasana yang kondusif. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa […]

  • Rapat Pembatasan Penggunaan Plastik Sekali Pakai dan Pengelolaan Sampah
    NTT

    Rapat Pembatasan Penggunaan Plastik Sekali Pakai dan Pengelolaan Sampah

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Babinsa Kelurahan Ubung, Serda Saidi Marjiono, menghadiri rapat tentang pembatasan penggunaan plastik sekali pakai dan pengelolaan sampah berbasis sumber di Ruang Rapat Kantor Kelurahan Ubung, Jln. Pondok Indah 1 Nomor 01, Kelurahan Ubung, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Sabtu, (19/07/2025). Rapat dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Tim Percepatan Pembatasan Penggunaan Sampah Plastik, […]

  • Hari Ke-16 TMMD Ke-126, Satgas Kodim 1625/Ngada Fokus Kerjakan Fondasi Sayap Bendungan Panondiwal

    Hari Ke-16 TMMD Ke-126, Satgas Kodim 1625/Ngada Fokus Kerjakan Fondasi Sayap Bendungan Panondiwal

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ngada, Kamis 24 Oktober 2025 — Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan kemajuan signifikan. Pada hari ke-16, kegiatan difokuskan pada pengerjaan fondasi sayap Bendungan Panondiwal yang berlokasi di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Rehabilitasi bendungan yang merupakan salah satu sasaran fisik utama TMMD ini kini telah mencapai […]

  • Babinsa Temukus Pastikan Penyaluran BLT DD Berjalan Aman dan Tertib

    Babinsa Temukus Pastikan Penyaluran BLT DD Berjalan Aman dan Tertib

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Temukus, Banjar — Bertempat di Aula Kantor Desa Temukus, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Babinsa Temukus Serka Sukarjo melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk bulan Agustus 2025 (6/8) Bantuan senilai Rp 300.000 per keluarga disalurkan kepada sebanyak 40 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Kehadiran Serka Sukarjo dalam kegiatan ini […]

  • Sinergi Koramil 1616-01/Gianyar dan Dunia Pendidikan: Bentuk Karakter Disiplin Siswa Baru

    Sinergi Koramil 1616-01/Gianyar dan Dunia Pendidikan: Bentuk Karakter Disiplin Siswa Baru

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Gianyar – Samplangan, Rabu (16/7/2025) – Dalam rangka mendukung pembentukan karakter disiplin dan nasionalisme sejak dini, SMK Singamandawa Monarch Bali yang berlokasi di Lingkungan Selat, Kelurahan Samplangan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar, melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik baru tahun ajaran 2025/2026. Kegiatan ini diwarnai dengan kehadiran Danramil 1616-01/Gianyar, Lettu Inf Bambang Sutikno, sebagai […]

  • Distribusi Beras Hanpang di Banjar Capai Ratusan KPM, Babinsa Pastikan Aman dan Tertib
    NTT

    Distribusi Beras Hanpang di Banjar Capai Ratusan KPM, Babinsa Pastikan Aman dan Tertib

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Sidetapa, Buleleng – Pemerintah Pusat kembali menyalurkan bantuan pangan berupa beras kepada masyarakat. Kegiatan pendistribusian kali ini berlangsung di Kantor Desa Sidetapa, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, dengan pengawalan dan pendampingan langsung oleh Babinsa Sidetapa, Sertu Gd Ari Suadnyana, dari Koramil 1609-06/Banjar (27/7) Sebanyak 1.270 karung beras disiapkan untuk dibagikan kepada 635 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), […]

expand_less